Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                

Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Dalam Rangka Perlindungan Hukum Buruh/Pekerja

Download as pdf or txt
Download as pdf or txt
You are on page 1of 16

Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014.

ISSN 1978-5186

PERKEMBANGAN PENGATURAN JAMINAN SOSIAL


TENAGA KERJA DALAM RANGKA PERLINDUNGAN
HUKUM BURUH/PEKERJA
Dede Agus
Fakultas Hukum Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang-Banten,
e-mail: agusdede92@yahoo.co.id

abstract
Each worker/workers face the risks of social-economic and social security
can cope with the risks of the socio-economic. Setting social security law for
labors has been started since the days of the Dutch East Indies colonial rule
until the time of independence of the Republic of Indonesia both early era of
independence as well as in the reform era. Therefore, this paper intends to
study the development of legal regulation of social security. Social security
arrangements colonial era the Netherlands East Indies, set in the Civil Code
and Regulations Accident or Ongevallen-Regelling 1939, but the laborers /
workers unprotected. New on the independence of the Republic of
Indonesia, especially after the enactment of legislation in the field of social
security such as: Law Number 3 of 1992 on Social Security of Labor, Law
20 of 2004 on National Social Security System and the Law 24 of 2011 on
Social Security Organizing Body, laborers / workers obtain legal protection
in the field of social security, which programnyapun not only guarantees
compensation for workplace accidents alone, but includes work accident
insurance program, program life insurance, security program today old,
pension insurance programs, and health care insurance program.

Keywords: Social Security Labor Protection Law, the Labour / Workers,


Development, Settings.

abstrak
Setiap buruh/pekerja menghadapi resiko-resiko sosial-ekonomis dan jaminan
sosial tenaga kerja dapat mengatasi resiko-resiko sosial-ekonomis tersebut.
Pengaturan hukum jaminan sosial tenaga kerja telah di mulai sejak zaman
penjajahan pemerintahan Hindia Belanda sampai zaman kemerdekaan
Republik Indonesia baik era awal kemerdekaan maupun di era reformasi.
Oleh karena itu, tulisan ini bermaksud mengkaji perkembangan pengaturan
hukum jaminan sosial tenaga kerja. Pengaturan jaminan sosial tenaga kerja
zaman penjajahan pemerintahan Hindia Belanda, di atur dalam KUH Perdata
dan Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling 1939, tetapi
buruh/pekerja tidak terlindungi. Baru pada masa kemerdekaan Republik
Indonesia terutama setelah diberlakukannya peraturan perundangan dibidang

53
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

jaminan sosial tenaga kerja seperti : UU No. 3 Tahun 1992 tentang Jaminan
Sosial Tenaga Kerja, UU No. 20 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial
Nasional dan UU No. 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan
Sosial, buruh/pekerja memperoleh jaminan perlindungan hukum di bidang
jaminan sosial tenaga kerja, yang programnyapun tidak hanya jaminan ganti-
rugi karena kecelakaan kerja saja, tetapi meliputi program jaminan
kecelakaan kerja, program jaminan kematian, program jaminan hari tua,
program jaminan pension, dan program jaminan pemeliharaan kesehatan.

Kata kunci: Jaminan Sosial Tenaga Kerja, Perlindungan Hukum,


Buruh/Pekerja, Perkembangan, Pengaturan.

A. Pendahuluan
Manusia dalam hidupnya menghadapi ketidakpastian, baik
ketidakpastian yang sifatnya spekulasi maupun ketidakpastian murni yang
selalu menimbulkan kerugian. Ketidakpastian yang sifatnya murni disebut
dengan resiko. Resiko terdapat dalam berbagai bidang, dan dapat
digolongkan dalam dua kelompok utama, yaitu resiko fundamental dan
resiko khusus. Resiko fundamental bersifat kolektif dan dirasakan oleh
seluruh masyarakat, seperti resiko politis, sosial-ekonomis, hankam, dan
internasional. Resiko khusus lebih bersifat individual karena dirasakan oleh
perorangan, seperti resiko terhadap harta benda, resiko terhadap diri pribadi,
dan resiko terhadap kegagalan usaha1. Begitu pula buruh/pekerja
menghadapi resiko-resiko. Setiap buruh/pekerja dan juga setiap orang pasti
pada suatu saat akan mencapai hari tua. Produktivitas kerja suatu saat akan
menurun, sehingga perlu diganti dengan buruh/pekerja yang lebih muda,
dengan demikian, buruh/pekerja tersebut akan diberhentikan dari
pekerjaannya, yang tentu hal ini membawa akibat penghasilannya berhenti
pula. Seorang buruh/pekerja juga dapat pula mengalami kecelakaan kerja
sehingga dapat mengganggu kelancaran penerimaan penghasilannya.
Buruh/pekerja juga dapat menderita sakit mulai dari yang ringan sampai
yang berat dan harus dirawat di rumah sakit, perawatan itu memerlukan
pembiayaan yang akan memberatkan gaji atau upahnya. Terlebih apabila
seorang buruh/pekerja sebagai pencari nafkah meninggal dunia, dan
penghasilannya dihentikan, maka keluarga yang ditinggalkan akan
kehilangan sumber penghasilannya.
Oleh karena resiko-resiko di atas selalu dihadapi oleh setiap
buruh/pekerja dan bersifat universal, maka diperlukan suatu instrumen atau
alat yang dapat menanggulangi atau setidak-tidaknya dapat mencegah atau

1
Zainal Asikin dk, Dasar-dasar Hukum Perburuhan, (Jakarta: RadjaGrafindo Persada, 2006),
hlm. 77.

54
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

mengurangi timbulnya resiko-resiko yang dialami oleh buruh/pekerja.


Instrumen atau alat yang ampuh dan tepat untuk menanggulangi resiko-
resiko sosial-ekonomis disebut dengan jaminan sosial. Penjelasan Umum
Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja
menyatakan :2
Pada hakikatnya program jaminan sosial tenaga kerja ini
memberikan kepastian berlangsungnya arus penerimaan
penghasilan keluarga sebagai pengganti sebagian atau seluruh
penghasilan yang hilang. Jaminan sosial tenaga kerja mempunyai
beberapa aspek, antara lain:
a. memberikan perlindungan dasar untuk memenuhi kebutuhan
hidup minimal bagi tenaga kerja beserta keluarganya; dan
b. merupakan penghargaan kepada tenaga kerja yang telah
menyumbangkan tenaga dan pikirannya kepada perusahaan
tempat mereka bekerja.
Jaminan sosial merupakan hak dari buruh/pekerja untuk mendapatkan
perlindungan dan merupakan kewajiban dari pengusaha untuk memberikan
perlindungan kepada buruh/pekerja. Bahkan hak atas jaminan sosial di dunia
internasional merupakan hak asasi manusia yang tercantum dalam Deklarasi
Hak-Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), dimana
disebutkan bahwa setiap orang berhak atas perlindungan dan jaminan pada
waktu mengalami sakit, cacat, hari tua, meninggal dunia, dan menganggur.
Oleh karena itu, ILO (International Labour Organization) dalam Konvensi
Nomor 102 Tahun 1952 tentang Standar Minimum Jaminan Sosial
menyebutkan setidak-tidaknya tiga dari sembilan cabang program jaminan
sosial yang secara minimum harus diberikan kepada buruh/pekerja, yaitu
jaminan hari tua, jaminan kecelakaan kerja, dan jaminan pemeliharaan
kesehatan3.
Di lingkup nasional, hak atas jaminan sosial tersirat di dalam Pasal 27
ayat (2) dan Pasal 28 H ayat (3) perubahan kedua UUD 1945. Pasal 27 ayat
(2) merumuskan bahwa: ”Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan
penghidupan yang layak bagi kemanusiaan”, sedangkan Pasal 28 H ayat (3)
perubahan kedua UUD 1945 merumuskan: “Setiap orang berhak atas

2
Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja masih tetap
berlaku meskipun telah berlaku Undang-undang No. 40 Tahun 2004 tentang Sistem
Jaminan Sosial Nasional (SJSN) dan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan
Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Pada saat mulai beroperasinya BPJS
Ketenagakerjaan menyelenggarakan program jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua,
jaminan pensiun, dan jaminan kematian (paling lambat 1 Juli 2015), Undang-undang No. 3
Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi
(Pasal 69 UU No. 24 Tahun 2011).
3
Keterangan Pemerintah Atas RUU Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga
Kerja.

55
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

jaminan sosial yang memungkinkan pengembangan dirinya secara utuh


sebagai manusia yang bermartabat”. Oleh karena penghidupan yang layak
dan jaminan sosial merupakan hak tiap warga negara, khusus di bidang
jaminan sosial tenaga kerja, maka peraturan pelaksanaan lebih lanjut dari
Pasal 27 ayat (2) UUD 1945 telah terbentuk, yaitu Undang-Undang Nomor 3
Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja beserta peraturan
pelaksanaan lainnya. Menurut Undang-Undang No. 3 Tahun 1992, jaminan
sosial tenaga kerja adalah suatu perlindungan bagi tenaga tenaga kerja dalam
bentuk santunan berupa uang sebagai pengganti sebagian dari penghasilan
yang hilang atau berkurang dan pelayanan sebagai akibat peristiwa atau
keadaan yang dialami oleh tenaga kerja berupa kecelakaan kerja, sakit,
hamil, bersalin, hari tua, dan meninggal dunia (Pasal 1 angka 1).
Sebagaimana telah disebutkan di atas bahwa jaminan sosial tenaga
kerja sebagai alat yang ampuh dan tepat bagi perlindungan buruh/pekerja
dalam menanggulangi resiko-resiko sosial-ekonomis maka pengaturannya
pun telah mengalami perkembangan yang panjang dari masa ke masa, yaitu
dimulai dari zaman penjajahan pemerintahan Hindia Belanda sampai zaman
kemerdekaan Republik Indonesia baik era awal kemerdekaan maupun diera
reformasi. Meskipun sekarang telah memperoleh dasar hukum pengaturan
yang kuat melalui Undang-Undang No. 3 Tahun 1992 tentang Jaminan
Sosial Tenaga Kerja beserta peraturan pelaksanaannya, namun tidak lepas
dari sejarah perkembangannya, bahkan sekarang telah berlaku pula Undang-
undang Sistem Jaminan Sosial Nasional (Undang-Undang No. 40 Tahun
2004) dan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan
Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) sebagai peraturan pelaksanaan dari
Undang-undang No. 40 Tahun 2004. Oleh karena itu, perlu dikaji
perkembangan pengaturan jaminan sosial tenaga kerja dalam rangka
perlindungan buruh/pekerja, dan dengan demikian tulisan ini akan
membahas atau mengkaji perkembangan pengaturan jaminan sosial tenaga
kerja dalam rangka perlindungan buruh/pekerja.

B. Pembahasan
1. Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja pada
Zaman Penjajahan Pemerintahan Hindia Belanda
Dasar hukum pengaturan jaminan sosial tenaga kerja pada zaman
penjajahan pemerintahan Hindia Belanda adalah Kitab Undang-undang
Hukum Perdata (KUH Perdata) yang sudah dinyatakan berlaku di Hindia
Belanda sejak tanggal 1 Mei 1848, dan disusul kemudian dengan keluarnya
Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling tahun 1939.
Dalam KUH Perdata jaminan sosial tenaga kerja akibat dari adanya
kewajiban majikan (pengusaha) untuk mengatur tempat kerja, alat-alat kerja
serta memberikan petunjuk tentang cara-cara dan sikap yang aman dalam

56
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

melakukan pekerjaan, agar buruh/pekerja terhindar dari kecelakaan kerja.


Kewajiban ini telah digariskan di dalam Pasal 1602 w ayat (1) KUH Perdata,
yaitu :
Si majikan diwajibkan untuk mengatur dan memelihara ruangan-
ruangan, piranti-piranti atau perkakas-perkakas dalam mana atau
dengan mana ia menyuruh melakukan pekerjaan sedemikian rupa,
begitu pula untuk mengenai hal melakukannya pekerjaan
mengadakan aturan yang sedemikian serta memberikan petunjuk-
petunjuk, hingga si buruh diperlindungi terhadap bahaya bagi jiwa,
kehormatan, dan harta bendanya, sebegitu jauh, sebagaimana dapat
dituntut sepantasnya berhubung dengan sifat pekerjaan.
Meskipun pengusaha telah melaksanakan kewajibannya untuk
mengatur tempat kerja dan alat-alat kerja serta memberi petunjuk tentang
cara-cara sikap yang aman untuk melakukan kerja, dan begitu pula
buruh/pekerja telah menaati segala peraturan keselamatan kerja, resiko
kecelakaan kerja kemungkinan besar bisa terjadi. Hal ini disebabkan oleh
semakin meningkatnya penggunaan teknologi diberbagai sektor kegiatan
usaha, sehingga dapat mengakibatkan semakin tingginya resiko yang
mengancam keselamatan, kesehatan dan kesejahteraan buruh/pekerja. Oleh
karena itu, pengusaha wajib melindungi buruh dari kemungkinan tertimpa
resiko kecelakaan kerja.
Pertama kali perlindungan bagi buruh yang mengalami kecelakaan
kerja yang diakibatkan dari kelalaian pengusaha untuk mengatur tempat
kerja dan alat-alat kerja serta memberi petunjuk tentang cara-cara sikap yang
aman untuk melakukan kerja adalah diatur oleh Pasal 1602 w ayat (2) dan
(3) KUH Perdata, yaitu :
Jika kewajiban-kewajiban itu tidak terpenuhi, si majikan
diwajibkan mengganti kerugian yang karenanya menimpa si buruh
dalam menjalankan pekerjaannya, kecuali apabila ia dapat
membuktikan bahwa tidak terpenuhinya kewajiban-kewajiban itu
disebabkan karena keadaan memaksa atau bahwa kerugian tersebut
sebagian besar ada juga disebabkan oleh kesalahan kasar dari si
buruh sendiri.
Jika sebagai akibat dari tidak terpenuhinya kewajiban-kewajiban
itu oleh si majikan, si buruh di dalam melakukan pekerjaannya
mendapat luka yang sedemikian hingga ia meninggal dunia
karenanya, maka si majikan diwajibkan memberikan ganti-rugi
kepada suami atau isteri si buruh yang ditinggalkan, anak-anak,
atau orang tua si meninggal, yang lazimnya dipelihara dengan
pekerjaannya, kecuali apabila si majikan itu dapat membuktikan,
bahwa tidak terpenuhinya kewajiban-kewajiban itu disebabkan
karena keadaan memaksa atau bahwa meninggalnya si buruh itu

57
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

sebagian besar ada juga disebabkan oleh kesalahan kasar dari si


buruh sendiri
Isi pokok pasal tersebut menyatakan bahwa buruh/pekerja yang
hendak meminta ganti kerugian karena kecelakaan kerja, harus terlebih
dahulu membuktikan ada tidaknya unsur kesalahan pada pihak pengusaha.
Jika diakibatkan oleh kelalaian pengusaha maka buruh akan mendapat ganti
kerugian, dan sebaliknya jika tidak terbukti maka buruh/pekerja tidak
mendapat ganti kerugian. Dengan demikian perlindungan buruh/pekerja
melalui Pasal 1602 w KUH Perdata tidak terlindungi mengingat sulitnya
membuktikan unsur kesalahan. Berkaitan dengan ini Zainal Asikin dkk
berpendapat bahwa :4
Ketentuan Pasal 1602 w KUH Perdata tidak mungkin dapat
dilaksanakan karena :
1. buruh kebanyakan berpendidikan minim, sehingga tidak/belum
mengenal bagaimana beracara di pengadilan;
2. biaya beracara di pengadilan relatif cukup besar;
3. sulit untuk mendapatkan saksi dari rekan sekerja guna
membuktikan kelalaian majikan (pengusaha : kursif penulis),
karena rekan-rekannya tentu saja tak akan mau terlibat, takut
dipecat oleh pengusaha; dan
4. kalaupun buruh nekad menuntut, akan menimbulkan keretakan
pada hubungan kerjanya dengan pengusaha.
Dalam rangka melindungi buruh/pekerja yang mendapat kecelakaan
kerja, maka unsur kesalahan dilepaskan dan ganti rugi karena kecelakaan
didasarkan atas tanggung jawab pengusaha yang terjadi di perusahaannya.
Pemberian ganti rugi dipandang sebagai resiko menjalankan perusahaan
(resque professional) yang berarti apabila buruh mengalami kecelakaan
berhubung dengan hubungan kerja tidak perlu lagi membuktikan ada
tidaknya unsur kesalahan pihak pengusaha, tetapi begitu terjadi kecelakaan
kerja menjadi tanggungjawab pengusaha5. Dengan demikian, menggunakan
Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling tahun 1939. Kecelakaan
kerja menurut peraturan ini adalah kecelakaan jasmani dan dikaitkan dengan
kerja di perusahaan. Tentang Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-
Regelling F.X. Djumialdji berpendapat :
Dengan adanya Ongevallen-Regelling 1939 ini buruh sudah agak
mendapat perlindungan sebab menurut Ongevallen-Regelling
tanggungjawab segala kecelakaan yang terjadi dalam kerja di
perusahaan diletakkan pada perusahaan, tanpa memperhatikan
apakah kecelakaan tadi disebabkan karena kebetulan atau sebab

4
Zainal Asikin dk, Op.cit.., hlm. 82.
5
Iman Soepomo, Pengantar Hukum Perburuhan, (Jakarta: Djambatan, 2003), hlm. 140.

58
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

keadaan (overmacht) atau karena kesalahan atau karena


kekurangan-kekurangan dari pihak majikan atau karena kesalahan
pihak buruh. Hanya dalam hal buruh dengan sengaja menyebabkan
terjadinya kecelakaan kerja, tanggung jawab tidak diletakan pada
majikan6.
Jika pada waktu berlakunya Pasal 1602 w KUH Perdata buruh/pekerja
sama sekali tidak mendapat perlindungan apabila mengalami kecelakaan
kerja, maka dengan berlakunya Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-
Regelling 1939, buruh/pekerja sudah agak mendapatkan perlindungan bila
mengalami kecelakaan kerja. Tetapi Ongevallen-Regelling ini pun
mengandung kelemahan, sebab yang dikategorikan kecelakaan kerja adalah
kecelakaan jasmani dan dikaitkan dengan kerja di perusahaan. Sedangkan
kecelakaan kerja mungkin saja ditimbulkan oleh penyakit yang timbul
karena hubungan kerja dan kecelakaan kerja tidak hanya dikaitkan dengan
kerja di perusahaan, tetapi kecelakaan kerja berhubungan dengan hubungan
kerja.

2. Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja pada


Zaman Kemerdekaan Negara Republik Indonesia
Pada masa kemerdekaan Republik Indonesia pengaturan jaminan
sosial tenaga kerja terus mengalami pergeseran (perubahan). Hal ini
mengingat pengaturan-pengaturan sebelumnya baik dalam KUH Perdata
maupun Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling tahun 1939 belum
memberikan jaminan perlindungan hukum bagi buruh/pekerja di bidang
jaminan sosial tenaga kerja. Oleh karena itu, pada awal kemerdekaan
Ongevallen-Regelling 1939, pada tahun 1947 diganti oleh Undang-undang
Kecelakaan No. 33 Tahun 1947, dan dinyatakan berlaku bagi seluruh
Indonesia oleh Undang-undang No. 2 Tahun 1951. Tentang pernyataan
berlakunya undang-undang No 33 dari RI untuk seluruh indonesia
Menurut Iman Soepomo Undang-undang Kecelakaan tetap memakai
prinsip resque professional, tetapi sudah lebih maju dibandingkan
Ongevallen-Regelling. Undang-undang Kecelakaan mencakup kecelakaan
yang menimpa buruh dalam hubungan kerja, yaitu kecelakaan yang ada
hubungannya dengan hubungan kerja termasuk penyakit yang timbul sebagai
akibat menjalankan pekerjaan di perusahaan, artinya seorang buruh yang
menderita penyakit jabatan (occupational diseases) berhak atas ganti rugi7.
Untuk lebih memberikan perlindungan bagi buruh/pekerja maka
diberlakukan Undang-undang Nomor 14 Tahun 1969 tentang Ketentuan-
ketentuan Pokok Mengenai Tenaga Kerja. Undang-undang ini juga menjadi

6
F.X. Djumialdji, Perjanjian Kerja, (Jakarta: Bumi Aksara, 1992), hlm. 63-64.
7
Iman Soepomo, Op.cit, hlm.140.

59
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

dasar hukum pengaturan jaminan sosial tenaga kerja khususnya Pasal 10 dan
Pasal 15. Pasal l0 merumuskan bahwa :
Pemerintah membina perlindungan tenaga kerja yang mencakup:
a) norma keselamatan kerja;
b) norma kesehatan kerja dan hygiene perusahaan;
c) norma kerja; dan
d) pemberian ganti kerugian, perawatan, dan rehabilitasi dalam
hal kecelakaan kerja.
Sedangkan Pasal 15 merumuskan bahwa: “pemerintah mengatur
penyelenggaraan pertanggungan sosial dan bantuan sosial bagi tenaga kerja
dan keluarganya”. Dalam penjelasan pasal tersebut disebutkan bahwa:
Cara yang paling tepat ialah dengan mengadakan pertanggungan
sosial yang dipikul oleh semua pihak yang kelak akan diatur oleh
peraturan perundangan. Sudah selayaknya jika dalam badan dan
lembaga yang menyelenggarakan pertanggungan sosial ini semua
pihak turut duduk.
Jaminan dan bantuan sosial tersebut meliputi antara lain jaminan
sakit, hamil, bersalin, hari tua, meninggal dunia, cacat dan,
mengganggur bagi seluruh tenaga kerja termasuk tani dan nelayan.
Untuk melaksanakan ketentuan UU No. 14 Tahun 1969 khususnya
Pasal 10 dan 15 maka diberlakukan Peraturan Pemerintah Nomor 33 Tahun
1977 tentang Asuransi Sosial Tenaga Kerja (ASTEK) dan Peraturan
Pemerintah Nomor 34 Tahun 1977 tentang Perum ASTEK. Dengan
demikian, pembayaran ganti kerugian menjadi tanggung jawab Perum
ASTEK dan kemudian PT. ASTEK (Persero) berdasarkan pada ketentuan
Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor Per-05/MEN/1993 tentang Petunjuk
Teknis Pendaftaran Kepesertaan, Pembayaran Iuran, Pembayaran Santunan,
dan Pelayanan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Pasal 1 angka 1 yang
menyebutkan bahwa :“badan penyelenggara adalah PT. ASTEK (Persero)”.
Kemudian berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 36 Tahun 1995 tentang
Penetapan Badan Penyelenggara Program Jaminan Sosial Tenaga Kerja
menjadi PT. Jamsostek (Persero). Jaminan yang diberikan menurut PP No.
33 Tahun 1977 dan PP No. 34 Tahun 1977 tidak hanya ganti kerugian
karena kecelakaan kerja saja, tetapi meliputi pula jaminan kematian dan
jaminan hari tua, yang dikenal dengan program jaminan kecelakaan kerja,
jaminan kematian dan jaminan hari tua. Dengan demikian terjadi pergeseran
pembayaran ganti kerugian, yang semula ditanggung langsung oleh
pengusaha menjadi menggunakan mekanisme asuransi.
Pelaksanaan lebih lanjut Undang-undang No. 14 Tahun 1969
khususnya Pasal 10 dan 15 sekaligus memberikan dasar hukum yang kuat
tentang jaminan sosial tenaga kerja maka diberlakukan Undang-undang
Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja dan Peraturan

60
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

Pemerintah No. 14 Tahun 1993 tentang Penyelenggaraan Program Jaminan


Sosial Tenaga Kerja. Undang-undang ini juga mencabut berlakunya Undang-
undang Kecelakaan tahun 1947 juncto Undang-undang No. 2 Tahun 1951.
Dengan demikian hingga era reformasi sekarang ini dasar hukum pengaturan
tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja adalah Undang-undang No. 3 Tahun
1992 beserta peraturan pelaksanaannya. Bahkan dengan berlakunya Undang-
undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan yang merupakan
kebijakan umum di bidang ketenagakerjaan UU No. 3 Tahun 1992 tetap
masih berlaku. Dalam Undang-undang No. 13 tahun 2003 pengaturan
jaminan sosial tenaga tercantum dalam Pasal 99, yang berbunyi :
(1) Setiap pekerja/buruh dan keluarganya berhak untuk memperoleh
jaminan sosial tenaga kerja.
(2) Jaminan sosial tenaga kerja sebagaimana dimaksud dalam ayat (1),
dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.
Dengan berlakunya Undang-undang Sistem Jaminan Sosial Nasional
(UU No. 40 Tahun 2004) eksistensi jaminan sosial tenaga kerja berdasarkan
Undang-undang No. 3 Tahun 1992 masih tetap diakui. Hal ini tersirat dalam
Bab VIII Ketentuan Peralihan Pasal 52 ayat (1a), yang pada pokoknya
mengatur bahwa Perusahaan Perseroan (Persero) Jaminan Sosial Tenaga
Kerja (PT. Jamsostek) yang dibentuk dengan Peraturan Pemerintah No. 36
Tahun 1995 tentang Penetapan Badan Penyelenggara Program Jaminan
Sosial Tenaga Kerja dan berdasarkan UU No. 3 Tahun 1992 tentang Jaminan
Sosial Tenaga Kerja tetap berlaku sepanjang belum disesuaikan dengan
Undang-undang No. 40 Tahun 2004. Meskipun sekarang telah berlaku
Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara
Jaminan Sosial (BPJS) sebagai peraturan pelaksanaan dari Undang-undang
No. 40 Tahun 2004 khususnya Pasal 5 ayat (1) dan Pasal 52, jaminan sosial
tenaga kerja berdasarkan UU No. 3 Tahun 1992 tetap masih berlaku.
Berdasarkan Bab XVII Ketentuan Peralihan Pasal 57 huruf d UU No. 24
Tahun 2011 dinyatakan bahwa dengan berlakunya Undang-undang ini
Perusahaan Perseroan (Persero) Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PT.
Jamsostek) yang dibentuk dengan Peraturan Pemerintah No. 36 Tahun 1995
tentang Penetapan Badan Penyelenggara Program Jaminan Sosial Tenaga
Kerja berdasarkan UU No. 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga
Kerja tetap melaksanakan kegiatan operasional penyelenggaraan program
jaminan pemeliharaan kesehatan termasuk penambahan peserta baru sampai
dengan beroperasinya Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)
Kesehatan, dan begitu pula dengan program jaminan kecelakaan kerja,
jaminan kematian, dan jaminan hari tua bagi pesertanya, termasuk
penambahan peserta baru sampai dengan berubah menjadi Badan
Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. BPJS Kesehatan

61
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

mulai beroperasi menyelenggarakan program jaminan kesehatan pada


tanggal 1 Januari 2014 (Pasal 60 ayat (1) UU No. 24 Tahun 2011) dan PT.
Jamsostek (Persero) berubah menjadi BPJS Ketenagakerjaan pada tanggal 1
Januari 2014 (Pasal 62 ayat (1) UU No. 24 Tahun 2011). Pada saat
berubahnya PT. Jamsostek (Persero) menjadi BPJS Ketenagakerjaan
Peraturan Pemerintah No. 36 Tahun 1995 dicabut dan dinyatakan tidak
berlaku lagi (Pasal 68 huruf a UU No. 24 Tahun 2011), dan pada saat mulai
beroperasinya BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan program jaminan
kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan kematian
(paling lambat 1 Juli 2015), Undang-undang No. 3 Tahun 1992 tentang
Jaminan Sosial Tenaga Kerja dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi
(Pasal 69 UU No. 24 Tahun 2011). Menurut berita dari
Metrotvnews.com, Bandung bahwa Badan Penyelenggara Jaminan Sosial
(BPJS) Kesehatan diresmikan bersama dengan BPJS Ketenagakerjaan, 31
Desember 2013, namun waktu beroperasinya berbeda, karena BPJS
Ketenagakerjaan paling lambat berlaku efektif mulai 1 Juli 2015, sementara
BPJS Kesehatan mulai 1 Januari 20148.
Undang-undang No. 40 Tahun 2004 juncto UU No. 24 Tahun 2011
memperluas kemanfaatan program jaminan sosial menjadi 5 (lima) program,
yaitu : jaminan kesehatan, jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua,
jaminan pensiun, dan jaminan kematian (Pasal 18 UU No. 40 Tahun 2004
dan Pasal 6 UU No. 24 Tahun 2011). Dengan peraturan perundang-
undangan baru ini nampak bahwa buruh/pekerja telah lebih terlindungi jika
dilihat dari segi jenis-jenis program jaminan sosial tenaga kerja.

3. Program-Program Jaminan Sosial Tenaga Kerja


Sesuai dengan ketentuan Pasal 18 UU No. 40 Tahun 2004 tentang
SJSN dan Pasal 6 UU No. 24 Tahun 2011 tentang BPJS maka program-
program jaminan sosial tenaga kerja meliputi program jaminan kesehatan,
jaminan kecelakaan kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan
kematian. Tiga program yaitu program jaminan kecelakaan kerja, jaminan
hari tua, jaminan kematian masih berpedoman pada ketentuan Pasal 8
sampai dengan Pasal 15 UU No. 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial
Tenaga Kerja dan selambat-lambatnya pada 1 Juli 2015 BPJS
Ketenagakerjaan beroperasi sesuai dengan ketentuan UU SJSN, maka
seluruh pasal UU Jamsostek dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi9.

8
Lukman Diah Sari, ‘‘BPJS Ketenagakerjaan Harus Bisa Beroperasi Tahun Ini 2014”
http://www.jamsostek.co.id/[21/02/2014].
9
http://www.jamsosindonesia.com, 2013

62
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

a. Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK)


Jaminan kecelakaan kerja memberikan jaminan dan santunan yang
berupa uang apabila tenaga kerja mengalami kecelakaan kerja. Kecelakaan
kerja merupakan kecelakaan yang terjadi dalam hubungan kerja termasuk
sakit yang diakibatkan karena kerja serta kecelakaan yang terjadi dalam
perjalanan dari rumah ke tempat kerja dan kembali ke rumah (pulang kerja).
Perihal ini Sentanoe Kertonegoro berpendapat :
Jaminan kecelakaan kerja (JK) memberikan penggantian biaya,
ganti rugi, dan satunan bagi tenaga kerja yang mengalami
kecelakaan atau sakit yang timbul dari dan dalam hubungan kerja.
Penggantian biaya diberikan untuk mengganti biaya pengangkutan
dan perawatan yang telah dikeluarkan oleh pengusaha. Ganti rugi
diberikan untuk mengganti berkurangnya atau hilangnya
kemampuan bekerja berpenghasilan berupa penggantian upah
selama tenaga kerja tidak mampu bekerja. Sedangkan santunan
diberikan untuk cacat tetap sebagian, cacat tetap total, atau
meninggal dunia akibat kecelakaan atau sakit karena kerja10.

b. Jaminan Kematian (JKM)


Jaminan kematian adalah jaminan yang diberikan kepada keluarga ahli
waris tenaga kerja yang meninggal bukan akibat kecelakaan kerja, guna
meringankan beban keluarga dalam bentuk santunan kematian, biaya
pemakaman, dan santunan berkala. Dalam hal manfaat jaminan kematian
Penjelasan Umum Undang-undang No. 3 Tahun 1992, menyatakan sebagai
berikut :
Tenaga kerja yang meninggal dunia bukan akibat kecelakaan kerja
akan mengakibatkan terputusnya penghasilan, dan sangat
berpengaruh pada kehidupan sosial ekonomi bagi keluarga yang
ditinggalkan. Oleh karena itu, diperlukan jaminan kematian dalam
upaya meringankan beban keluarga baik dalam bentuk biaya
pemakaman maupun santunan berupa uang.
Sejalan dengan uraian di atas, Sentanoe Kertonegoro11 berpendapat:
JKM pada prinsipnya merupakan unsur komplementer dari JHT.
Jika karena suatu sebab, tenaga kerja meninggal dunia sebelum
hari tua (prematur death) maka saldo tabungannya masih rendah,
dalam hal demikian, santunan JKM akan menambah saldo JHT
sehingga dapat memberikan jumlah peninggalan yang cukup
berarti bagi ahli warisnya.
10
Sentanoe Kertonegoro, JPK Perlu Proses Panjang, Majalah ASTEK , Tahun IX, No. 3,
Agustus 1993, hlm. 35.
11
Ibid., hlm.35-36.

63
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

Jaminan kematian pada prinsipnya bukan untuk mengganti jiwa


tenaga kerja dengan santunan berupa uang, tetapi untuk membantu
meringankan beban keluarga yang ditinggal mati oleh tenaga kerja dan
dimaksudkan pula untuk mengganti sebagian dari sumber penghasilan yang
hilang bagi ahli waris dari tenaga kerja yang meninggal dunia. Hal ini
mengingat hilangnya jiwa seseorang karena meninggal dunia tidak mungkin
dapat dinilai dengan uang, tetapi disamping itu resiko kematian merupakan
resiko yang tidak bisa dielakan oleh setiap manusia.

c. Jaminan Hari Tua (JHT)


Jaminan hari tua (JHT) adalah jaminan yang memberikan kepastian
penerimaan penghasilan yang diberikan sekaligus atau berkala pada saat
tenaga kerja mencapai hari tua (usia 55 tahun) atau memenuhi persyaratan
tertentu. Masalah JHT ini Sentanoe Kertonegoro12 berpendapat :
Jaminan hari tua (JHT) memberikan santunan pada saat tenaga
kerja mencapai umur 55 tahun, mengalami cacat tetap dan total,
meninggal dunia, meninggalkan Indonesia untuk tidak kembali
lagi, atau mengalami PHK dengan masa kepesertaan setidak-
tidaknya lima tahun.
Arti penting jaminan hari tua bagi tenaga kerja dengan jelas diuraikan
di dalam Penjelasan Umum UU No. 3 Tahun 1992, yaitu sebagai berikut :
Hari tua dapat mengakibatkan terputusnya upah karena tidak lagi
mampu bekerja. Akibat terputusnya upah tersebut dapat
menimbulkan kerisauan bagi tenaga kerja dan mempengaruhi
ketentraman kerja sewaktu mereka masih bekerja, terutama bagi
mereka yang penghasilannya rendah. Jaminan hari tua memberikan
kepastian penerimaan penghasilan yang dibayarkan sekaligus dan
atau berkala pada saat tenaga kerja mencapai usia 55 (lima puluh
lima) tahun atau memenuhi persyaratan tertentu.
Jaminan hari tua pada prinsipnya memberikan manfaat berupa
kepastian jaminan bagi kelangsungan hidup dimasa yang akan datang,
terutama setelah tenaga kerja yang bersangkutan tidak produktif lagi. Perihal
kemanfaatan jaminan hari tua Sentanoe Kertonegoro13 berpendapat:
Kemanfaatan JHT berupa saldo tabungan pada rekening tenaga
kerja masing-masing yang terdiri dari pemupukan iuran peserta
tenaga kerja masing-masing yang terdiri dari pemupukan iuran
beserta bunganya. Selain itu, JHT yang pada hakikatnya juga
merupakan dana bersama (mutual fund) mendapat bagian dari
surplus hasil usaha badan penyelenggara setiap tahun.

12
Ibid., hlm.35.
13
Ibid.

64
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

d. Jaminan Kesehatan (JK)


Semula jaminan kesehatan bagi buruh/pekerja merupakan salah satu
program yang diselenggarakan oleh PT Jamsostek yang bernama jaminan
pemeliharaan kesehatan (JPK), dan sekarang dengan beroperasinya BPJS
Kesehatan menjadi program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan
sejak tanggal 1 Januari 2014 (Pasal 60 ayat (1) UU No. 24 Tahun 2011).
Jaminan kesehatan merupakan salah satu jenis program jaminan sosial
nasional yang diatur dalam UU No. 40 Tahun 2004 tentang SJSN.
Jaminan kesehatan adalah jaminan berupa perlindungan kesehatan
agar peserta memperoleh manfaat pemeliharaan kesehatan dan perlindungan
dalam memenuhi kebutuhan dasar kesehatan yang diberikan kepada setiap
orang yang telah membayar iuran atau iurannya dibayar oleh pemerintah
(Pasal 1 angka (1) Perpres Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan
Kesehatan). Manfaat jaminan kesehatan bersifat pelayanan kesehatan
perorangan, mencakup pelayanan promotif, preventif, kuratif, dan
rehabilitasi termasuk pelayanan obat dan bahan medis habis pakai sesuai
dengan kebutuhan medis yang diperlukan (Pasal 20 Perpres No. 12 Tahun
2013). Berdasarkan Pasal 22 Perpres No. 111 Tahun 2013 tentang Perubahan
Atas Perpres No. 12 Tahun 2013, pelayanan kesehatan yang dijamin terdiri
atas :
1. Pelayanan kesehatan tingkat pertama, meliputi pelayanan kesehatan
nonspesialistik yang mencakup: administrasi pelayanan; pelayanan
promotif dan preventif; pemeriksaan, pengobatan, dan konsultasi medis;
tindakan medis nonspesialistik, baik operatif maupun nonoperatif;
pelayanan obat dan bahan medis habis pakai; transfusi darah sesuai
dengan kebutuhan medis; pemeriksaan penunjang diagnostik
laboratorium tingkat pertama; dan rawat inap tingkat pertama sesuai
dengan indikasi medis;
2. Pelayanan kesehatan rujukan tingkat lanjutan, yang meliputi: administrasi
pelayanan; pemeriksaan, pengobatan, dan konsultasi spesialistik oleh
dokter spesialis dan subspesialis; tindakan medis spesialistik, baik bedah
maupun nonbedah sesuai dengan indikasi medis; pelayanan obat dan
bahan medis habis pakai; pelayanan penunjang diagnostik lanjutan sesuai
dengan indikasi medis; rehabilitasi medis; pelayanan darah; pelayanan
kedokteran forensik klinik; pelayanan jenazah pada pasien yang
meninggal di fasilitas kesehatan; perawatan inap nonintensif; dan
perawatan inap di ruang intensif;
3. Pelayanan kesehatan lain yang ditetapkan oleh menteri; dan
4. Peserta berhak mendapatkan pelayanan berupa alat kesehatan.

65
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

e. Jaminan Pensiun (JP)


Jaminan pensiun ini merupakan salah satu jenis program jaminan
sosial nasional yang diatur dalam UU No. 40 Tahun 2004 tentang Sistem
Jaminan Sosial Nasional (SJSN). Pengertian jaminan pensiun (JP) menurut
naskah akademik SJSN adalah pembayaran berkala jangka panjang sebagai
substitusi dari penurunan/hilangnya penghasilan karena peserta mencapai
usia tua (pensiun), mengalami cacat total permanen, atau meninggal
dunia.14Tujuan penyelenggaraan jaminan pensiun adalah untuk
mempertahankan derajat kehidupan yang layak saat peserta kehilangan atau
berkurang penghasilannya karena memasuki usia pensiun atau mengalami
cacat total tetap (Pasal 39 ayat (2) UU No. 40 Tahun 2004 tentang SJSN).
Jadi pada pokoknya Jaminan pensiun adalah jaminan yang memberikan
kepastian penerimaan penghasilan yang diberikan selama tenaga kerja
pensiun.

C. Penutup
Pengaturan jaminan sosial tenaga kerja sudah dimulai sejak zaman
penjajahan pemerintahan Hindia Belanda, yaitu dalam KUH Perdata dan
Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling 1939, namun baik dalam
KUH Perdata maupun Peraturan Kecelakaan atau Ongevallen-Regelling
Tahun 1939 belum memberikan jaminan perlindungan hukum bagi
buruh/pekerja di bidang jaminan sosial tenaga kerja. Baru pada masa
kemerdekaan Republik Indonesia terutama setelah diberlakukannya
peraturan perundangan dibidang jaminan sosial tenaga kerja, buruh/pekerja
memperoleh jaminan perlindungan hukum di bidang jaminan sosial tenaga
kerja. Program-programnyapun tidak hanya jaminan ganti-rugi karena
kecelakaan kerja saja, tetapi meliputi program jaminan kecelakaan kerja
(JKK), program jaminan kematian (JKM), program jaminan hari tua (JHT),
dan program jaminan pemeliharaan kesehatan (JPK). Kemudian
kemanfaatan program jaminan sosial tenaga kerja semakin bertambah
dengan adanya jaminan pensiun (JP) oleh Undang-undang Sistem Jaminan
Sosial Nasional (UU No. 40 Tahun 2004) juncto Undang-undang Nomor 24
Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Jaminan
kecelakaan kerja memberikan jaminan dan santunan yang berupa uang
apabila tenaga kerja mengalami kecelakaan kerja. Jaminan kematian adalah
jaminan yang diberikan kepada keluarga ahli waris tenaga kerja yang
meninggal bukan akibat kecelakaan kerja, guna meringankan beban keluarga

14
“Program Jaminan Pensiun”, 2013.http:
//www.jamsosindonesia.com/sjsn/Program/program_jaminan_pensiun

66
Fiat Justisia Jurnal Ilmu Hukum Volume 8 No. 1, Januari-Maret 2014. ISSN 1978-5186

dalam bentuk santunan kematian dan biaya pemakaman. Jaminan hari tua
adalah jaminan yang memberikan kepastian penerimaan penghasilan yang
diberikan sekaligus atau berkala pada saat tenaga kerja mencapai hari tua
(usia 55 tahun) atau memenuhi persyaratan tertentu. Jaminan pemeliharaan
kesehatan dimaksudkan untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja
sehingga dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya dan merupakan upaya
kesehatan dibidang penyembuhan (kuratif). Jaminan pensiun adalah jaminan
yang memberikan kepastian penerimaan penghasilan yang diberikan selama
tenaga kerja pensiun.

Daftar Pustaka
A. Buku
Asikin, Zainal, dkk., 2006, Dasar-dasar Hukum Perburuhan, Jakarta: Radja
Grafindo Persada.
Djumialdji, F.X., 1992. Perjanjian Kerja, Jakarta: Bumi Aksara.
Hakim, Abdul, 2003. Pengantar Hukum Ketenagakerjaan Indonesia:
Berdasarkan UU No, 13 Tahun 2003, Bandung: Citra Aditya Bakti.
Husni, Lalu, 2007. Pengantar Hukum Ketenagakerjaan Indonesia, Jakarta:
Radja Grafindo Persada.
Maimun, 2004. Hukum Ketenagakerjaan, Jakarta: Pradnya Paramita.
Muharam, Hidayat, 2006. Hukum Ketenagakerjaan Serta Pelaksanaannya di
Indonesia, Bandung: Citra Aditya Bakti.
Ramli, Lanny, 1997. Jaminan Sosial Tenaga Kerja di Indonesia, Surabaya:
Airlangga University Press.
Soedarjadi, 2008. Hukum Ketenagakerjaan, Yogyakarta: Pustaka Yustisia.
Soepomo, Iman, 2003. Pengantar Hukum Perburuhan, Jakarta: Djambatan.

B. Majalah
Sentanoe Kertonegoro, “JPK Perlu Proses Panjang”, Majalah ASTEK ,
Tahun IX, No. 3, Agustus 1993.

C. Peraturan Perundang-undangan
Kitab Undang-undang Hukum Perdata.
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja
Undang-undang Nomor 13 Tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan.
Undang-undang No. 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial
Nasional.

67
Perkembangan Pengaturan Jaminan Sosial Tenaga Kerja dalam Rangka… Dede Agus

Undang-undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara


Jaminan Sosial (BPJS).
Peraturan Pemerintah No. 14 Tahun 1993 tentang Penyelenggaraan Program
Jaminan Sosial Tenaga Kerja.
Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan Kesehatan.
Peraturan Presiden No. 111 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan
Presiden Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan Kesehatan.
Peraturan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Nomor 1 Tahun
2014 tentang Penyelenggaraan Jaminan Kesehatan.

D. Website
http://www.jamsostek.co.id.http://www.jamsosindonesia.com.

68

You might also like