Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                
0% menganggap dokumen ini bermanfaat (0 suara)
186 tayangan41 halaman

Bandeng EZ Clap

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1/ 41

IDENTIFIKASI IKAN BANDENG (Chanos chanos)

LAPORAN PRAKTIKUM IKTIOLOGI

Disusun oleh :

Dhea Tiara Nurmahendra 230110170047


Novi Nurchotimah 230110190007
Rizal Fikri Soumantri 230110190009
Syifa Masyitoh 230110190027

Kelompok 1/Perikanan A

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2020
IDENTIFIKASI IKAN BANDENG (Chanos chanos)

LAPORAN PRAKTIKUM IKTIOLOGI


Diajukan Sebagai Laporan Praktikum Ikhtiologi

Disusun oleh :

Dhea Tiara Nurmahendra 230110170047


Novi Nurchotimah 230110190007
Rizal Fikri Soumantri 230110190009
Syifa Masyitoh 230110190027
Kelompok 1/Perikanan A

UNIVERSITAS PADJADJARAN
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
PROGRAM STUDI PERIKANAN
JATINANGOR

2020
JUDUL : IDENTIFIKASI BANDENG (Chanos chanos)

PENYUSUN : Dhea Tiara Nurmahendra 230110170047


Novi Nurchotimah 230110190007
Rizal Fikri Soumantri 230110190009
Syifa Masyitoh 230110190027

Jatinangor, April 2020

Menyetujui:

Asisten Laboratorium Dosen Penanggung Jawab,


Koordinator,

Rajib Abdul Rahman S, S.Pi. Dra. Rosidah, M.Si


NIP. 19581029 199501 2 001

Penanggung Jawab Kelas,

Mahezwara P. Dewangga
NPM. 230110170041
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penyusun panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penyusun dapat menyelesaikan
penyusunan laporan. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan
kepada Nabi Muhammad SAW, beserta keluarga, sahabat dan umatnya hingga
akhir zaman.
Laporan praktikum yang berjudul Identifikasi Ikan Bandeng (Chanos
chanos) dibuat untuk memenuhi laporan praktikum mata kuliah Ikhtiologi pada
Program Studi Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
Universitas Padjadjaran. Penulis mengucapkan terima kasih kepada :
1. Dra. Rosidah, M.Si., selaku dosen penanggung jawab mata kuliah
Ikhtiologi.
2. Rajib Abdul Rahman Sidik, S.Pi., selaku koordinator asisten mata kuliah
Ikhtiologi.
3. Mahezwara Putera Dewangga, selaku asisten penanggung jawab mata
kuliah Ikhtiologi.
4. Dosen dan asisten mata kuliah Ikhtiologi atas segala bimbingan dan
masukkan.
Penyusun telah berusaha sebaik mungkin dalam penyusunan laporan
praktikum, oleh karena itu penyusun sangat mengharapkan saran dan masukan
yang membangun bagi penulis. Akhir kata, penulis berharap semoga laporan
praktikum yang telah disusun dapat memberikan manfaat bagi semua pihak.

Jatinangor, April 2020

Penulis

i
DAFTAR ISI

BAB Halaman

KATA PENGANTAR................................................................. i
DAFTAR ISI............................................................................... ii
DAFTAR TABEL....................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR.................................................................. v
DAFTAR LAMPIRAN.............................................................. vi
I PENDAHULUAN...................................................................... 1
1.1 Latar Belakang.................................................................... 1
1.2 Tujuan................................................................................. 1
1.3 Manfaat............................................................................... 2
II KAJIAN PUSTAKA.................................................................. 3
2.1 Deskripsi Ikan Bandeng...................................................... 3
2.2 Klasifikasi Ikan Bandeng.................................................... 3
2.3 Morfologi Ikan Bandeng..................................................... 4
2.4 Anatomi Ikan Bandeng....................................................... 4
2.4.1 Sistem Integumen................................................................ 5
2.4.2 Sistem Pernafasan............................................................... 5
2.4.3 Sistem Pencernaan.............................................................. 6
2.4.4 Sistem Peredaran Darah...................................................... 6
2.4.5 Sistem Reproduksi.............................................................. 6
2.4.6 Sistem Reproduksi.............................................................. 7
2.4.7 Sistem Ekskresi................................................................... 7
2.4.8 Sistem Saraf........................................................................ 8
III BAHAN DAN METODE........................................................... 9
3.1 Waktu dan Tempat Praktikum............................................. 9
3.2 Alat dan Bahan.................................................................... 9
3.2.1 Alat-alat Praktikum............................................................. 9
3.2.2 Bahan-bahan Praktikum...................................................... 9
3.3 Prosedur Kerja.................................................................... 10
3.4 Analisis Data....................................................................... 10
IV HASIL DAN PEMBAHASAN.................................................. 13
4.1 Ciri Meristik........................................................................ 13
4.2 Ciri Morfometrik................................................................. 14
4.3 Ciri Morfologi Khusus........................................................ 15
4.4 Sistem Intergumen.............................................................. 16
4.5 Sistem Otot.......................................................................... 17
4.6 Sistem Pencernaan.............................................................. 17
4.7 Sistem Pernapasan.............................................................. 19
V SIMPULAN DAN SARAN........................................................ 20
5.1 Simpulan............................................................................. 20
5.2 Saran................................................................................... 21
DAFTAR PUSTAKA................................................................. 22
LAMPIRAN................................................................................ 24
DAFTAR TABEL

Nomor Judul Halam


1. Alat-alat praktikum................................................................... 9
2. Bahan-bahan praktikum............................................................ 10
3. Hasil Pengamatan Ciri Meristik Ikan Bandeng........................ 13
4. Hasil Pengamatan Ciri Morfometrik Ikan Bandeng................. 14
5. Hasil Pengamatan Ciri Morfologi Ikan Bandeng...................... 15
6. Hasil Pengamatan Sistem Integumen Ikan Bandeng................ 16
Y
DAFTAR GAMBAR

Nomor Judul Halaman


1. Ikan Bandeng................................................................................. 3
2. Insang ikan..................................................................................... 6
3. Gonad Ikan Bandeng...................................................................... 7
4. Sistem Otot ikan bandeng.............................................................. 17
5. Sistem Pencernaan Ikan Bandeng.................................................. 18
6. Usus ikan bandeng......................................................................... 18
7. Sistem Pernapasan Ikan Bandeng.................................................. 19
DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Judul Halaman


1. Alat Praktikum............................................................................. 25
2. Bahan Praktikum.......................................................................... 26
3. Prosedur Bagan Alir..................................................................... 27
4. Dokumentasi Kegiatan................................................................. 27
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Ikhtiologi merupakan salah satu cabang ilmu Biologi (zoologi) yang
mempelajari khusus tentang ikan beserta segala aspek kehidupan yang
dimilikinya. Istilah ini berasal dari Ichthyologia (bahasa Latin: Yunani) dimana
perkataan Ichthys artinya ikan dan logos artinya ajaran. Ilmu pengetahuan tentang
ikan dimunculkan oleh rasa ingin tahu oleh manusia dan kebutuhan akaninformasi
untuk kepentingan perdagangan dan industri ataupun pariwisata (Burhanudin
2011).
Bandeng (Chanos chanos, Forskal) merupakan hasil utama budidaya
tambak. Berwarna putih keperak-perakan. Sepintas mirip dengan ikan salem,
namun dagingnya tidak berwarna merah, melainkan putih susu, sehingga di
berbagai negara yang berbahasa Inggris, dikenal sebagai milkfish. Badannya
langsing berbentuk torpedo dengan sirip ekor yang bercabang dan merupakan
suatu tanda ikan perenang cepat. Panjang badannya bisa mencapai 1 meter, tetapi
di tambak ukuran badannya tidak dapat melebihi 50 cm karena pengaruh faktor
ruang dan sengaja diambil sebelum menjadi dewasa (Soeseno 1988).
Identifikasi morfometrik dan meristik sangat dibutuhkan agar kita dapat
mengetahui ciri dan karakteristik dari ikan tersebut. Pelaksanaanya dilakukan
dengan cara mengamati, mempelajari dan membandingkan organ atau sistem
organ yang dilihat sesuai dengan penjalasan teoritis dalam ikhtiologi. Sifat-sifat
meristik ikan diantaranya jumlah jari-jari sirip, jumlah sisik berpori, dan jumlah
sisik di muka sirip, sedangkan sifat morfometrik meliputi ukuran bagian-bagian
tertentu dari struktur tubuh ikan. Karakter morfometrik yang sering digunakan
untuk mengukur antara lain panjang total, panjang biasa, panjang dasar, tinggi dan
lebar badan, tinggi dan panjang sirip.

1.2 Tujuan
Tujuan praktikum ikhtiologi identifikasi ikan banndeng adalah:

1
1. Mempelajari dan mengetahui sifat morfometrik ikan bandeng.

2
2

2. Mempelajari dan mengetahui sifat meristik ikan bandeng.


3. Mempelajari dan mengetahui morfologi dan anatomi ikan bandeng.

1.3 Manfaat
Manfaat praktikum ikhtiologi identifikasi ikan banndeng adalah :
1. Dapat mengetahui dan memberikan informasi mengenai struktur tubuh
ikan bandeng.
2. Dapat mengetahui dan memberikan informasi mengenai organ tubuh ikan
bandeng.
3. Dapat mengetahui dan memberikan informasi mengenai sifat meristik dan
morfometrik ikan bandeng.
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Deskripsi Ikan Bandeng


Ikan bandeng merupakan salah satu komoditas ekspor
yang dikenal dengan sebutan milkfish. Ikan ini memiliki
karakteristik berbadan langsing, sirip bercabang serta lincah di
air, memiliki sisik seperti kaca dan berdaging putih. Ikan
bandeng memiliki keunikan, yakni mulutnya tidak bergigi dan
makanannya adalah tumbuh-tumbuhan dasar laut. Selain itu
panjang usus bandeng 9 kali panjang badannya (Murtidjo
1989).
Ikan bandeng yang dalam bahasa latin adalah Chanos
chanos, bahasa Inggris Milk fish, pertama kali ditemukan oleh
seseorang yang bernama Dane Forsskal pada Tahun 1925 di
laut merah. Ikan Bandeng (Chanos chanos) termasuk dalam
famili Chanidae (Milk Fish) yaitu jenis ikan yang mempunyai
bentuk memanjang, padat, pipih (compressed) dan oval.
Memiliki tubuh yang panjang, ramping, padat, pipih, dan oval.
menyerupai torpedo (Murtidjo 1989).

2.2 Klasifikasi Ikan Bandeng


Menurut Saanin (1984), ikan bandeng (Chanos chanos) mempunyai
klasifikasi sebagai berikut :
Filum : Chordata
Subfilum : Vertebrata
Kelas : Pisces
Subkelas : Teleostei
Ordo : Malacopterygii
Famili : Chanidae
Genus : Chanos
Spesies : Chanos chanos

3
Gambar 1. Ikan Bandeng

4
5

2.3 Morfologi Ikan Bandeng


Ikan bandeng mempunyai ciri-ciri morfologi badan memanjang, agak
pipih, tanpa skut pada bagian perutnya, mata diseliputi lendir mempunyai sisik
besar pada sirip dada dan sirip perut, sirip ekor panjang dan bercagak, sisik kecil
dengan tipe cycloid, tidak bergigi, sirip dubur jauh di belakang sirip punggung
(Saanin 1984).
Ikan bandeng memiliki ciri yaitu badan memanjang, padat, kepala tanpa
sisik, mulut kecil terletak di depan mata. Tubuh berwarna keperak-perakan.
Dagingnya tidak berwarna merah melainkan berwarna putih susu serta
mempunyai sisik lateral dari bagian depan sampai sirip ekor. Ikan bandeng
merupakan salah satu jenis ikan budidaya air payau yang potensialnya
dikembangkan. Jenis ikan ini mampu mentolerir salinitas perairan yang luas (0-
158 ppt) sehingga digolongkan sebagai ikan euryhaline. Ikan bandeng mampu
beradaptasi terhadap perubahan lingkungan seperti suhu, pH, dan kekeruhan air
serta tahan terhadap serangan penyakit ( Ghufron dan kardi, 2004 dalam
Rustamaji 2009).
Sirip dada ikan bandeng terbentuk dari lapisan semacam lilin, berbentuk
segitiga, terletak dibelakang insang disamping perut. Sirip punggung pada ikan
bandeng terbentuk dari kulit yang berlapis dan licin, terletak jauh dibelakang tutup
insang dan berbentuk segiempat. Sirip punggung tersusun dari tulang sebanyak 14
batang. Sirip ini terletak persis pada puncak punggung dan berfungsi untuk
mengendalikan diri ketika berenang. Sirip perut terletak pada bagian bawah tubuh
dan sirip anus terletak di bagian depan anus. Di bagian paling belakang tubuh ikan
bandeng terdapat sirip ekor berukuran paling besar dibandingkan sirip - sirip lain.
Pada bagian ujungnya berbentuk runcing, semakin ke pangkal ekor semakin lebar
dan membentuk sebuah gunting terbuka. Sirip ekor ini berfungsi sebagai kemudi
laju tubuhnya ketika bergerak (Purnowati et al. 2007).

2.4 Anatomi Ikan Bandeng


Anatomi atau organ-organ internal ikan adalang jantung, alat pencerna,
Gonad kandung kemih, dan ginjal. Organ-organ tersebut diselubungi oleh jaringan
6

pengikat yang halus dan lunak yang disebut peritoneum. Peritoneum merupakan
selaput atau membrane yang tipis berwarna hitam yang biasanya dibuang joke
ikan sedang disiangi (Pratama 2009).
Pada anatomi ikan bandeng (Chanos chanos) memiliki anatomi yang
hampir sama dengan ikan lainnya. Pada umumnya anatomi ikan bandeng hanya
dikenal beberapa saja, anatomi ikan tersebut semakin dikembangkan. Secara garis
besar organ yang berukuran relatif besar dan mudah diamati adalah otak, alat
pencernaan, limpa, gonad, ginjal, jantung, gelembung renang, jantung, hati,
kantong empedu (Sutoyo 2007).

2.4.1 Sistem Integumen


Menurut Armand (2000), sistem integumen atau kulit pada hewan
Vertebrata secara umum hamper sama yaitu:
1. Epidermis (turunan dari ektoderm), mempunyai struktur yaitu tipis, lunak,
tidak mengandung keratin, mempunyai kelenjar mucus, dan beberapa ikan
mempunyai kelenjar racun yang berhubungan dengan sirip.
2. Dermis (turunanan dari mesoderm), yang terdiri dari stratum, kompaktum,
dan spongiosum, mempunyai sisik yang berasal dari dermis.
Kulit dapat digunakan untuk menerima rangsangan dari lingkungan karena
kulit merupakan tempat aliran saraf dan badan sensoris. Kulit pada vertebrata
mempunyai dua lapisan utama, bagian luar adalah epidermis dan bagian dalam
adalah dermis. Dermis meruoakan bagian yang lebih tebal dari pada epidermis
(Sugianto 1994).

2.4.2 Sistem Pernafasan


Ikan membutuhkan oksigen untuk proses metabolisme dan membuang
gas CO2sebagai hasil sisa metabolisme dalam sel. Oksigen merupakan zat yang
sangat penting dibutuhkan oleh tubuh untuk mengoksidasi zat yang berupa
makanan seperti karbohidrat, lemak,dan protein agar dapat menghasilkan energi
yang diperlukan kembali oleh tubuh (Burhanuddin 2008 ).
7

Gambar 2. Insang ikan


Alat pernapasan utama pada ikan adalah insang, walaupun ada jenis iakn
tertentu seperti lungfish yang mengguanakan paru-paru. Insang ikan terdapat
beberapa lembar, masing-masing lembar terdiri dari tiga bagian yaitu tulang
lengkung insang, filamen insang dan tapis insang (Achjar 1986).

2.4.3 Sistem Pencernaan


Bandeng merupakan ikan herbivora alias pemakan
tumbuh-tumbuhan. Makanan alami ikan ini di antaranya
klekep, plankton, lumut, dan ganggang. Beberapa bagian
tanaman yang berbentuk benang, tidak kasar, dan telah
membusuk juga sangat digemari oleh ikan ini (Haryono et al.
2001).
2.4.4 Sistem Peredaran Darah
Sistem peredaran darah ikan bandeng adalah peredaran darah tunggal,
yang aritnya darah hanya satu kali mengalir melalui jantung. Darah masuk ke
jantung melalui pembuluh balik yang ditampung dalam satu sampul yang disebut
sinus venosus, kemudian darah masuk kedalam serambi dan bilik selanjutnya
dipompa oleh bonggol arteri dan menuju ke lengkung insang, maka selanjutkan
akan terjadi pertukaran gas O2. Setelah itu darah mengalir Kembali ke jantung
melalui vena (Mahardono 1979).

2.4.5 Sistem Reproduksi


Roharjo (1980) mengemukakan bahwa sistem otot disebut juga dengan
system urat daging yang berfungsi sebagai bentuk tubuh dan penghasil daya gerak
terhadap ikan. urat daging yang terhadap di kedua sisi tubuh Ikan dapat di
8

bedakan menjadi dua bagian, yaitu epaksial dan hipaksial. Kedua bagian tersebut
dipisahkan oleh suatu selaput yang di namakan horizontal akletogeneous septum.
Dibagian permukaan selaput ini terdapat urat daging yang menutupinya yaitu
musculus Lateralis superficialitas yang banyak mengandung Lemak karena warna
merah kehitaman.
Pada garis besarnya ikan mempunyai tiga macam urat
daging yaitu urat daging bergaris, urat daging licin, dan urat
daging jantung. Otot Jantung adalah otot yang cara kerjanya
tidak di pengaruhi oleh rangsang, sedangkan otot polos dan
otot lurik di pengaruhi oleh rangsangan Otot merupakan
pembentuk rangka. Otot berperan dalam pergerakan organ
tubuh atau bagian tubuh. Kemampuan otot untuk berkontraksi
disebabkan oleh adanya serabut kontraktil (Mahardono 1979).

2.4.6 Sistem Reproduksi


Setelah induk ikan bandeng telah matang gonad. Tahap selanjutnya yaitu
pemijahan induk ikan bandeng. Pemijahan ikan bandeng secara alami terjadi
didaerah pantai yang jernih dengan kedalaman 40-50 meter, dan ombak yang
sedikit beriak karena sifat telurnya yang melayang (Ahmad 1998).

Gambar 3. Gonad ikan bandeng.


Menurut Mudjiman (1983), pemijahan alami
berlangsung dalam kelompok-kelompok kecil yang tersebar
disekitar gosong karang atau perairan yang jernih dan dangkal
disekitar pulau pada bulan maret, mei, dan September sampai
januari. Bandeng memijah pada tengah malam sampai
menjelang pagi. Sedangkan pemijahan buatan dapat dilakukan
melalui rangsangan hormonal. Hormon yang diberikan dapat
9

berbentuk cair atau padat. Hormone bentuk padat diberikan


setiap bulan, sedangkan hormone bentuk cair diberikan pada
saat induk jantan dan betina sudah matang gonad.

2.4.7 Sistem Ekskresi


Alat ekskresi ikan berupa sepasang ginjal yang
memanjang (opistanefros) dan berwarna kemerah-merahan.
Mekanisme ekskresi pada ikan yang hidup di air tawar dan air
laut berbeda.Ikan yang di air tawar mengekskresikan amoniak
dan aktif menyerap oksigen melalui insang serta mengeluarkan
urin dalam jumlah besar. Sebaliknya, ikan yang hidup di air
laut akan mengekskresikan amoniak melalui urin yang
jumlahnya sedikit (Rachmadrevanz 2011).

2.4.8 Sistem Saraf


Sistem ini berfungsi untuk mengkoordinasi pergerakan
semua organ agar semuanya selaras. Sistem saraf terdiri dari
otak, sumsum tulang belakang dan saraf. Ujung saraf ini
berhubungan dengan semua organ sensori (organ sensori di
kulit, organ akustik, organ penciuman, dan organ penglihatan,
dll.) serta jaringan otot untuk mendapatkan impuls. Otak, saraf
dan saraf tulang belakang dapat mengendalikan semua
aktivitas di seluruh tubuh (Nevada 2010).
BAB III
BAHAN DAN METODE

3.1 Waktu dan Tempat Praktikum


Praktikum Identifikasi Ikan Bandeng (Chanos chanos) dilaksanakan
dengan metode dalam jaringan pada hari Jum’at tanggal 17 April 2020 mulai
pukul 13.30 sampai 15.00 WIB.

3.2 Alat dan Bahan


Berikut ini alat dan bahan yang dibutuhkan dalam praktikum Identifikasi
Ikan Bandeng :

3.2.1 Alat-alat Praktikum


Berikut merupakan alat-alat yang digunakan pada praktikum Identifikasi
Ikan Bandeng (Tabel 1) :
Tabel 1. Alat-alat praktikum
No. Alat Fungsi
Untuk wadah organ dalam objek
1. Cawan Petri
pengamatan
Untuk membedah bagian tubuh ikan
2. Gunting
bandeng
3. Jarum Sonde Untuk mematikan ikan
4. Mikroskop Untuk mengamati bentuk sisik ikan
Untuk mengukur panjang objek
5. Milimeter Blok
pengamatan
6. Nampan Untuk wadah objek pengamatan
7. Penggaris Untuk mengukur sifat morfometrik ikan
8. Pisau Untuk membedah tubuh ikan

10
11

3.2.2 Bahan-bahan Praktikum


Berikut bahan-bahan yang digunakan dalam praktikum Identifikasi Ikan
Bandeng (Tabel 2) :
Tabel 2. Bahan-bahan praktikum
No. Bahan Fungsi
1. Ikan bandeng (Chanos Sebagai objek pengamatan
chanos)

3.3 Prosedur Kerja


Berikut merupakan prosedur praktikum mengenai identifikasi ikan
bandeng:
1. Alat dan bahan disiapkan di atas meja
2. Ikan dimatikan dengan cara ditusuk dengan jarum sonde
3. Bobot kan ditimbang menggunakan timbangan
4. Ikan diletakan di atas milimeter blok
5. Ciri morfometrik, ciri meristik, dan ciri morfologi ikan dihitung dan
diidentifikasi
6. Data dicatat yang didapat
7. Kulit ikan disayat kemudian otot ikan diidentifikasi
8. Operkulum ikan dibuka kemudian insang diidentifikasi
9. Ikan dibedah dimulai dari posterior operkulum hingga anus untuk
mengetahui sistem pencernaan ikan
10. Organ-organ ikan diidentifikasi letaknya
11. Setelah selesai praktikum, alat dibersihkan dan letakan kembali pada
tempatnya.

3.4 Analisis Data


Metode deskriptif komparatif merupakan analisis data yang digunakan
pada praktikum kali ini. Metode deskriptif merupakan salah satu cara penelitian
yang tujuannya menyajikan gambaran lengkap mengenai setting sosial atau
dimaksudkan eksplorasi dan klarifikasi menganai suatu kejadian dengan jalan
12

mendeskripikan suatu variabel yang berkenaan dengan masalah atau unit yang
sedang diuji. Penelitian komparatif membandingkan keberadaan satu variabel atau
lebih pada dua atau lebih sampel yang berbeda atau pada waktu yang berbeda
(Sugyiono 2006). Analisis data praktikum menegenai sistem meristik, morfologi,
sistem otot, sistem pernafasan, dan sistem pencernaan pada Ikan Bandeng.
Menurut Effendi (1997), cara pengukuran tubuh ikan yang diambil dari satu titik
ke titik yang lain tanpa melalui lengkungan badan yang benar adalah, sebagai
berikut :
1. Panjang baku (SL) , diukur dari anterior mulut sampai pangkal batang
caudal.
2. Panjang total (TL), diukur dari anterior mulut sampai bagian sirip caudal
paling posterior.
3. Panjang sampai lekuk ekor (FL), diukur dari anterior mulut atau bibir
sampai lekuk sirip caudal.
4. Panjang kepala (HL), diukur dari anterior mulut sampai tutup insang
paling posterior.
5. Panjang Pre-dorsal (PreDL), diukur dari anterior mulut sampai anterior
dasar sirip dorsal.
6. Panjang hidung (SnL), dikur dari anterior mulut sampai kelopak mata
paling anterior.
7. Panjang orbital (Orbl), jarak bagian terluar kelopak mata.
8. Panjang ekor (CPL), diukur dari posterior dasar anal sampai bagian
pangkal batang ekor.
9. Tinggi tubuh (BD), diukur dari bagian tubuh paling dorsal tegak lurus
kearah bagian tubuh paling ventral, tidak termasuk sirip.
10. Tinggi batang ekor (CPD), diukur tinggi batang ekor dorsal-ventral.
11. Panjang sirip dorsal (DFL), diukur dari anterior sirip dorsal sampai
posterior sirip dorsal.
12. Panjang sirip pectoral (PFL), diukur dari anterior sirip pectoral sampai
posterior sirip pectoral.
13

13. Panjang sirip ventral (VFL), diukur dari anterior sirip anal sampai
posterior sirip ventral.
14. Panjang sirip anal (AFL), diukur dari anterior sirip anal sampai posterior
sirip anal.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Ciri Meristik


Ciri meristik adalah ciri yang berkaitan dengan bagian tubuh ikan,
misalnya jumlah sisik pada garis rusuk, jumlah jari-jari keras dan lunak pada sirip
punggung (Rahardjo 1980). Faktor yang dapat mempengaruhi ciri meristik ikan
antara lain suhu, salinitas, kadar oksegen yang telarut, dan pertumbuhan larva ikan
(Omar 2012). Berikut ini adalah hasil pengamatan ciri meristik ikan bandeng
(Tabel 3) :
Tabel 3. Hasil Pengamatan Ciri Meristik Ikan Bandeng
No. Ciri Meristik Hasil
1 Dorsal (D) D.17
2 Pectoral (P) P.17
3 Ventral (V) V.46
4 Anal (A) A.II.10
5 Caudal (C) C.19
6 Linea lateralis (Ll) 80

Berdasarkan hasil identifikasi kelompok 1 didapatkan ikan bandeng


mempunyai satu sirip dorsal yang tersusun dari tulang lunak yang berjari-jari
berkisar antara 13 buah hingga 17 buah. Memiliki sirip anal yang tersusun dari 2
buah jari-jari keras dan 8-10 buah jari-jari lunak. Memiliki sirip ventral yang
tersusun dari 46 buah jari-jari lunak.
Secara pengamatan fisik, ikan bandeng memiliki lima jenis sirip pada
tubuhnya yaitu sirip punggung (dorsal fin), sirip dada (pectoral fin), sirip perut
(ventral fin), sirip anal (anal fin), dan sirip ekor (caudal fin). Ikan bandeng
mempunyai beberapa jari-jari pada siripnya yang tersebar antara lain 14-16 buah
jari-jari pada sirip punggungnya (dorsal fin), 16-17 buah jari-jari pada sirip dada
(pectoral fin), 11-12 buah jari-jari pada sirip perut (ventral fin), 10-11 buah jari-
jari pada sirip anus (anal fin), dan 19 buah jari-jari pada sirip ekor yang berlekuk
simetris. Pada garis rusuk terdapat sisik (linea lateralis) yang berjumlah 75-80
sisik

14
15

(Kordi 2000).
Menurut Moyle and Cech (2000), ikan bandeng bentuk tubuhnya ramping,
mulut terminal, tipe sisik cycloid, Jari-jari semuanya lunak, jumlah sirip
punggung antara 13-17, sirip anal 9-11, sirip perut 11-12, sirip ekornya panjang
dan bercagak, jumlah sisik pada gurat sisi ada 75-80 keping, panjang maksimum
1,7 in biasanya 1,0 in.
Faktor yang dapat mempengaruhi ciri meristik yaitu suhu, kandungan
oksigen terlarut, salinitas, atau ketersediaan sumber makanan yang mempengaruhi
pertumbuhan larva ikan (Omar 2012).

4.2 Ciri Morfometrik


Pengukuran morfometrik merupakan pengukuran yang diambil dari satu
titik ke titik lain tanpa melalui lengkungan badan. Sifat morfometrik menunjukkan
ukuran bagian-bagian tubuh. Metode pengukuran standar ikan antara lain panjang
standar, panjang moncong atau bibir, panjang sirip punggung atau tinggi badan
atau ekor (Rajabnadia dan Abdul 2009). Berikut merupakan hasil pengamatan ciri
morfometrik ikan bandeng (Tabel 4) :
Tabel 4. Hasil Pengamatan Ciri Morfometrik Ikan Bandeng
No Ciri Morfometrik Hasil
.
1. Bobot Tubuh 125 gram
2. Total Lenght (TL) 32 cm
3. Fork Lenght (FL) 20 cm
4. Standard Lenght (SL) 26 cm
5. Pre-dorsal (PreDL) 7 cm
6. Snout Lenght (SnL) 4 cm
7. Orbital Diameter (OD) 2 cm
8. Body Depth (BD) 20,5 cm
9. Head Lenght (HL) 7 cm
10. Dorsal Fin Lenght (DFL) 3,4 cm
11. Anal Fin Lenght (AFL) 1,5 cm
12. Pectoral Fin Lenght (PFL) 1,2 cm
13. Ventral Fin Lenght (VFL) 1 cm
14. Caudal Fin Lenght (CPL) 3,2 cm
15. Dorsal Fin Base (DFB) 5,6 cm
16. Anal Fin Base (AFB) 1,2 cm
16

Berdasarkan hasil identifikasi, ikan bandeng (Chanos chanos) termasuk


dalam famili Chanidae (Milk Fish) yaitu jenis ikan yang memiliki bentuk
memanjang, padat, pipih (compress), berbentuk torpedo dan oval. Memiliki tubuh
yang panjang, ramping, padat, pipih, dan oval. menyerupai torpedo. Perbandingan
tinggi dengan panjang total sekitar 1 : (4,0-5,2). Sedangkan, perbandingan
panjang kepala dengan panjang total adalah 1 : (5,2-5,5) (Sudrajat 2008). Ukuran
kepala seimbang dengan ukuran tubuhnya, berbentuk lonjong dan tidak bersisik.
Bagian depan kepala (mendekati mulut) semakin runcing (Purnowati et al. 2007).

4.3 Ciri Morfologi Khusus


Selain pengukuran sifat morfometrik dan meristik ikan bandeng, beberapa
ciri morfologi tubuh ikan juga penting untuk membantu proses identifikasi ikan
bandeng adalah bentuk tubuh, bentuk dan letak mulut, bentk sirip caudal, bentuk
sisik, scute, keel, adiposa fin, dan finlet. Berikut ini adalah hasil pengamatan ciri
morfologi ikan bandeng (Tabel 5):
Tabel 5. Hasil Pengamatan Ciri Morfologi Ikan Bandeng
No. Ciri Morfologi Hasil Gambar

Bentuk Tubuh Compressed


1.
Ikan Torpedo

2. Bentuk Mulut Biasa

3. Letak Mulut Terminal


17

Bentuk Sirip
4. Homocercal
Caudal

Berdasarkan hasil identifikasi kelompok 1, ikan bandeng memiliki bentuk


tubuh yang compress, torpedo, dan oval. Ukuran kepala seimbang dengan ukuran
tubuhnya, berbentuk lonjong dan tidak bersisik. Bagian depan kepala (mendekati
mulut) semakin runcing. Bentuk mulutnya biasa dan letak mulutnya pada ujung
anterior kepala ikan atau terminal. Bentuk dari ekor ikan bandeng adalah
homocercal yakni seperti gunting dengan bentuk bagian atas dan bawah ekor sama
atau seimbang, dan forked atau membelah menjadi 2 bagian (Purnowati 2007).

4.4 Sistem Intergumen


Sistem integumen pada seluruh makhluk hidup merupakan bagian tubuh
yang berhubungan langsung dengan lingkungan luar tempat makhluk hidup
tersebut hidup atau berada (Sugianto 1994). Berikut ini adalah hasil pengamatan
sistem integument ikan bandeng (Tabel 6) :
Tabel 6. Hasil Pengamatan Sistem Integumen Ikan Bandeng
No. Ciri Integumen Hasil Gambar

1. Bentuk Sisik Cycloid

2. Kelenjar Beracun - -

Berdasarkan hasil identifikasi ikan bandeng memiliki sisik yang menutupi


sebagian tubuhnya dan sisik kecil dengan tipe cycloid, tidak bergigi, sirip dubur
jauh di belakang sirip punggung (Saanin 1984).
18

Sirip dada ikan bandeng terbentuk dari lapisan semacam lilin, berbentuk
segitiga, terletak dibelakang insang disamping perut. Sirip punggung pada ikan
bandeng terbentuk dari kulit yang berlapis dan licin, terletak jauh dibelakang tutup
insang dan berbentuk segiempat. Sirip punggung tersusun dari tulang sebanyak 14
batang. Sirip ini terletak persis pada puncak punggung dan berfungsi untuk
mengendalikan diri ketika berenang. Sirip perut terletak pada bagian bawah tubuh
dan sirip anus terletak di bagian depan anus. Di bagian paling belakang tubuh ikan
bandeng terdapat sirip ekor berukuran paling besar dibandingkan sirip - sirip lain.
Pada bagian ujungnya berbentuk runcing, semakin ke pangkal ekor semakin lebar
dan membentuk sebuah gunting terbuka. Sirip ekor ini berfungsi sebagai kemudi
laju tubuhnya ketika bergerak (Purnowati et al. 2007).

4.5 Sistem Otot


Berikut ini adalah hasil pengamatan sistem otot ikan bandeng (Gambar 4).

Myoseptum

Myomer

Septum Skeletogenous
Red Muscle Horizontalis

Gambar 4. Sistem Otot Ikan Bandeng


Berdasarkan hasil identifikasi, otot pada ikan bandeng merupakan jenis
otot piscine. Otot ikan mas terdiri dari beberapa bagian seperti epaksial (bagian
atas), hipaksial (bagian bawah), muscular supervisialis, myomer, myosetum dan
septum skeletogeneus horizontal. Kontraksi myomer yang satu dengan yang
lainnya menyebabkan tubuh ikan menjadi meliuk-liuk pada saat berenang (Andini
2006). Otot pada ikan dibagi oleh suatu sekat horizontal menjadi otot epaksial
yaitu otot yang terletak di atas sekat horizontal,dan otot hipaksial yang terletak di
bawah sekat horizontal (Fujaya 2004).

4.6 Sistem Pencernaan


Berikut ini adalah hasil pengamatan sistem pencernaan ikan bandeng
(Gambar 5) (Gambar 6).
19

Gambar 5. Sistem Pencernaan Ikan Bandeng

Gambar 6. Usus ikan bandeng


Berdasarkan hasil identifikasi sistem pencernaan dari ikan bandeng terdiri
dari mulut dimana makanan akan masuk pertama kali melalui mulut, kemudian
dari mulut makanan akan melewati esophagus yaitu saluran yang menghubungkan
antara mulut dan lambung. Lambung merupakan organ yang berperan dalam
pengolahan makanan dan penghancuran makanan, bentuknya seperti huruf U.
Intestinum merupakan lanjutan dari lambung berfungsi sebagai tempat
penyerapan makanan, panjang usus bandeng 9 kali panjang badannya (Murtidjo
1989).
Makanan dicerna oleh ikan dan diserap sebagai sari makanan, dan yang
tidak dapat dicerna akan dikeluarkan sebagai fase. Sasri makanan itu diedarkan
keseluruh bagian tubuh. Anus merupakan ujung dari saluran pencernaan, sisa-sisa
metabolisme dikeluarkan lewat anus, pada ikan bertulang sejati anus terletak
disebelah depan saluran genital (Effendy 1979).
Hati merupakan kelenjar pencernaan yang ikut membantu proses
pencernaan dengan menghasilkan empedu. Pankreas merupakan kelenjar yang
mengandung eksokrin dan endokrin yang berperan dalam proses pencernaan,
muara dari pankreas yaitu ke duodenum. Kandung empedu tempat menyimpan
empedu. Kloaka saluran akhir dalam sistem pencernaan yang mengeluarkan sisa
20

metabolisme (Haryono et al. 2001).

4.7 Sistem Pernapasan


Berikut ini adalah hasil pengamatan sistem pernafasan pada ikan bandeng
(Gambar 7).

Gambar 7. Sistem Pernapasan Ikan Bandeng


Berdasarkan hasil identifikasi sistem pernapasan pada ikan bandeng
menggunakan insang sebagai organ utama yang terdiri dari jaring branchial,
filamen, lengkung branchial, gill arch serta gill reaker. Ikan bandeng tidak
mempunyai alat bantu gelembung renang dalam sistem pernapasannya.
Berdasarkan hasil identifikasi ikan bandeng memiliki bagian-bagian insang yang
terdiri dari gill rackers yang berfungsi sebagai penyaring sebagai penyaring
makanan agar tidak masuk ke filamen, gill arch berfungsi untuk menyatukan
filamen dan gill filamen yang berfungsi sebagai tempat pertukaran gas O2 dan gas
CO2 (Pough et al. 2005).
Ikan bandeng tergolong jenis ikan euryhelline yaitu mempunyai daya
penyesuaian (toleransi) yang tinggi terhadap perubahan kadar garam perairan
mulai 0 — 60 %. Salinitas yang balk untuk perturnbuhan bandeng berkisar antara
20 30 %. Selain itu ikan bandeng juga memiliki ketahanan terhadap suhu perairan
yang tinggi mencapai 40°C (Girl et al. 1986).
BAB V
SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan
Ikan bandeng termasuk famili Chanidae, berdasarkan hasil pengamatan
dan pembahasan dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:
1. Ciri morfologi ikan bandeng, yaitu memiliki bentuk memanjang, padat, pipih
(compress), berbentuk torpedo dan oval. Memiliki tubuh yang panjang,
ramping, padat, pipih, dan oval. menyerupai torpedo.
2. Ciri meristik ikan bandeng mempunyai satu sirip dorsal yang tersusun dari
tulang lunak yang berjari-jari berkisar antara 13 buah hingga 17 buah.
Memiliki sirip anal yang tersusun dari 2 buah jari-jari keras dan 8-10 buah
jari-jari lunak. Memiliki sirip ventral yang tersusun dari 46 buah jari-jari
lunak. Pada garis rusuk terdapat sisik (linea lateralis) yang berjumlah 75-80
sisik.
3. Ciri morfometrik dengan bobot tubuh 125 gram, erbandingan tinggi dengan
panjang total sekitar 1 : (4,0-5,2). Sedangkan, perbandingan panjang kepala
dengan panjang total adalah 1 : (5,2-5,5).

4. Ukuran kepala ikan bandeng seimbang dengan ukuran tubuhnya, berbentuk


lonjong dan tidak bersisik. Bagian depan kepala (mendekati mulut) semakin
runcing. Bentuk mulutnya biasa dan letak mulutnya pada ujung anterior
kepala ikan atau terminal. Bentuk dari ekor ikan bandeng adalah homocercal
yakni seperti gunting dengan bentuk bagian atas dan bawah ekor sama atau
seimbang, dan forked atau membelah menjadi 2 bagian. Memiliki sisik yang
menutupi sebagian tubuhnya dan sisik kecil dengan tipe cycloid. Sirip dada
ikan bandeng terbentuk dari lapisan semacam lilin, berbentuk segitiga,
terletak dibelakang insang disamping perut. Sirip punggung pada ikan
bandeng terbentuk dari kulit yang berlapis dan licin.
5. Otot pada ikan bandeng merupakan jenis otot piscine. Otot ikan bandeng
terdiri dari beberapa bagian seperti epaksial (bagian atas), hipaksial (bagian

21
bawah), muscular supervisialis, myomer, myosetum dan septum
skeletogeneus horizontal. Sistem pencernaan dari ikan bandeng yaitu dimulai
dari mulut

22
23

dimana makanan akan masuk pertama kali melalui mulut, kemudian dari mulut
makanan akan melewati esophagus yaitu saluran yang menghubungkan antara
mulut dan lambung. Panjang usus bandeng 9 kali panjang badannya. Insang
terdiri dari jaring branchial, filamen, lengkung branchial, gill arch serta gill
reaker.

5.2 Saran
Pada praktikum ikhtiologi alangkah baiknya menggunakan sarung tangan
dan masker untuk melindungi tangan agar tidak kotor serta menghindari bau amis.
Praktikan harus lebih berhati-hati sehingga tidak melukai tangan dan tidak
merusak bagian tubuh ikan. Saat selesai praktikum hendaknya membersihkan
semua alat dan bahan yang digunakan dan diletakan kembali pada tempatnya.
DAFTAR PUSTAKA

Achjar, M. 1968. Perikanan Darat. Sinar Baru. Bandung.

Ahmad T. 1998. Budidaya Bandeng Secara Insentif. Penebar Swadaya. Jakarta.

Andini, Y.,S. 2006. Karakteristik Surimi Hasil Ozonisasi Daging Merah Ikan
Tongkol. Skripsi. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Institut Pertanian
Bogor. Bogor.

Armand. 2000. Sistem Integumen Pada Ikan. Penebar Swadaya. Jakarta.

Bambang Agus Murtidjo. 1989. Tambak Air Payau Budidaya Udang dan
Bandeng.

Burhanuddin, A. Iqbal. 2008. Ikhtiologi Ikan dan Aspek Kehidupannya. Yayasan


Citra Emulsi. Makassar.

Burhanuddin, A.I. 2011. The Sleeping Giant, potensi dan permasalahan kelautan.
Brilian Internasional. Surabaya.

Effendy, M.I. 1997. Biologi Periakanan. Yayasan Pustaka Nusantara. Yogyakarta.

Fujaya, Y. 2004. Fisiologi Ikan. Dasar Pengembangan Teknik Perikanan. PT.


Rineka Cipta. Jakarta.

Girl, N., A., Pn'yono, A., dan Tridjoko.1986. Pemijahan dan Pemeliharaan Larva
Bandeng (Chanos chanos). Budidaya Pantai H (1-2). Bandung.

Haryono. 2007. Komposisi dan Kelimpahan Jenis Ikan Air Tawar pada Lahan
Gambut di Wilayah Propinsi Riau. Berita Biologi, 8(4): 231-239.

Kordi, K. M. G. H. 2000. Budidaya Ikan. Dahara Prize. Semarang.

Mahardono. 1979. Kerangka Ikan disebut Skelenton. PT Gramedia. Jakarta.

Mahardono. 1979. Otot Merupakan Pergerakan Tubuh Ikan. Penebar Swadaya.

Moyle, P.B., dan Cech, J.J. 2003. Fishes: An Introduction to Ichthyology (5 th


Edition). Ed. Prentice Hall.New Jersey.

Mudjiman, A. 1983. Budidaya Bandeng di Tambak. Penebar Swadaya. Jakarta.

Nevada, D. 2010. Internal Goldfish Anatomy. Yogyakarta.

24
Omar. 2012. Dunia Ikan. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta.

25
26

Pough, F., Harvey, C. M., Jans, J. B., dan Heiser. 2005. Vertebrate Life Seventh
edition. Pearson Education Inc. USA.

Pratama. 2009. Morfologi Ikan Nila. Airlangga. Jakarta.

Purnowati, I ., Hidyati, D,. dan Suparinto, C. 2007. Ragam Olahan Bandeng.


Kanisius, Yogyakarta.

Rachmadrevanz. 2011. http://rachmadrevanz.com/2011/pandangan-pakar-tentang-


pengertian-pendidikankewarganegaraan.html. Diakses pada tanggal 19
April 2020 pukul 20.00 WIB.

Raharjo. 1980. Otot Pembentuk Tubuh Ikan. PT Gramedia. Jakarta.

Rajabnadia, L. Abdul. Buku Ajar Ichtyology. Kendari. Fakultas


Perikanan dan Kelautan Universitas Haluoleo.

Rustamaji. 2009. Aktivitas Enzim Katepsin dan Kolagenase dari Daging Ikan
Bandeng (Chanos chanos Forskall) Selama Periode Kemunduran Mutu
Ikan. Skripsi. Bogor : Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Institut
Pertanian Bogor.

Saanin. 1984. Taksonomi dan Kunci Identifikasi Ikan Volume I dan II. Bina Rupa
Aksara. Jakarta.

Soeseno, S. 1988. Budidaya Ikan dan Udang dalam Tambak. PT. Gramedia.
Jakarta

Sugianto. 1994. Epaksial dan Hipaksial. PT Gramedia. Jakarta.

Sugiyono. 2006. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Alfabeta.


Bandung.

Sutoyo. 2007. Anatomi Komparativa. Penerbit Alumni. Bandung


LAMPIRAN
28

Lampiran 1. Alat Praktikum

Cawan petri Milmeter blok

Gunting
Penggaris

Jarum sonde Pisau

Mikroskop Nampan
Lampiran 2. Bahan Praktikum

Ikan Bandeng (Chanos chanos)


Lampiran 3. Prosedur Bagan Alir

Alat Bahan disiapkan di atas meja praktikum

Ikan dimatikan dengan cara ditusuk dengan jarum sonde

Bobot ikan ditimbang menggunakan timbangan

Semua sirip ikan dilihat dan diamati

Linea lateralis, linea transversalis, DOrigin, AOrigin dan VOrigin dihitung


dan dicatat

Bentuk tubuh ikan, bentuk mulut, letak mulut, bentuk sirip caudal diamati
kemudian hasil dicatat pada lembar kerja

Panjang bagian-bagian ikan bandeng diukur dan dicatat

Kulit ikan disayat kemudian otot ikan diidentifikasi

Ikan dibedah dimulai dari anus hingga posterior operkulum untuk mengetahui
organ ikan

Hasil pengamatan dicatat pada lembar kerja

Peralatan Praktikum dicuci dan disimpan kembali pada tempatnya


Lampiran 4. Dokumentasi Kegiatan

Alat dan Bahan disiapkan Ikan bandeng ditimbang dengan


alat timbang

Bagian perut ikan di bedah dengan Operculum ikan dibuka, diambil


gunting bedah untuk diidetifikasi bagian insangnya untuk diidentifikasi

Anda mungkin juga menyukai