Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                
Lompat ke isi

Liga Utama Inggris 2010–2011

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Liga Utama Inggris
Musim2010–2011
JuaraManchester United
(gelar ke-12, Liga Utama)
(ke-19, Liga Inggris)
DegradasiWest Ham United
Blackpool
Birmingham City
Liga ChampionsManchester United
Chelsea
Manchester City
Arsenal
Liga EropaTottenham Hotspur
Birmingham City
Stoke City
Fulham
Jumlah pertandingan380
Jumlah gol1.063 
(2,8 per pertandingan)
Pencetak gol
terbanyak
Dimitar Berbatov
Carlos Tevez
(20 gol)
Kemenangan kandang
terbesar
Chelsea 6–0 West Bromwich Albion
(14 Agustus 2010)
Arsenal 6–0 Blackpool
(21 Agustus 2010)
Newcastle United 6–0 Aston Villa
(22 Agustus 2010)
Manchester United 7–1 Blackburn Rovers
(27 November 2010)[1]
Kemenangan tandang
terbesar
Wigan Athletic 0–6 Chelsea
(21 Agustus 2010)[1]
Pertandingan terbanyak golManchester United 7–1 Blackburn Rovers
(27 November 2010)[1]
Everton 5–3 Blackpool
(5 Februari 2011)
Newcastle United 4–4 Arsenal
(5 Februari 2011)
Menang beruntun terpanjangChelsea
5 pertandingan[1]
Tak kalah
beruntun terpanjang
Manchester United
24 pertandingan[1]
Tak menang beruntun terpanjangBlackburn Rovers
10 pertandingan[1]
Kalah beruntun
terpanjang
Blackpool
Bolton Wanderers
West Bromwich Albion
West Ham United
5 pertandingan[1]
Jumlah penonton
tertinggi
75.486[1]
Manchester United v Bolton Wanderers
(19 Maret 2011)
Jumlah penonton
terendah
14.042[1]
Wigan Athletic v Wolverhampton Wanderers
(2 Oktober 2010)
Rata-rata
jumlah penonton
35.284[1]

Liga Utama Inggris 2010–2011 (dikenal sebagai Liga Utama Barclays untuk alasan pensponsoran) merupakan musim ke-19 dari Liga Utama Inggris, sejak pendiriannya pada 1992. Jadwal untuk musim 2010–11 dirilis pada 17 Juni 2010 pukul 09.00 BST.[2] Musim ini dimulai pada 14 Agustus 2010,[3] dan berakhir pada 22 Mei 2011. Chelsea merupakan juara bertahan.[4]

Manchester United memastikan diri menjadi juara musim, setelah bermain imbang 1–1 saat bermain tandang ke Blackburn Rovers pada 14 Mei 2011.[5][6] Ini merupakan gelar liga Inggris ke-19, memecahkan rekor Liverpool yang mulai berlangsung sejak Manchester United memenangkan gelar kedelapanbelas pada 2009.[7] Manchester United, Chelsea, Manchester City, dan Arsenal akan berkompetisi pada Liga Champions UEFA 2011–12. Sementara, Tottenham Hotspur melaju ke Liga Eropa UEFA 2011–12 melalui posisi pada liga. Di papan bawah, West Ham United, Blackpool, dan Birmingham City terdegradasi, dan akan bermain pada Championship.[8][9][10]

Nike memproduksi sebuah bola pertandingan baru, yakni Nike Total 90 Tracer, yang memiliki warna biru elektrik, hitam, dan putih selama musim gugur dan musim semi. Versi lainnya berwarna kuning dengan visibilitas tinggi yang dirilis untuk pertengahan musim gugur hingga menjelang musim semi.[11]

Perubahan peraturan

[sunting | sunting sumber]

Liga Utama mulai mempergunakan batasan jumlah pemain dalam skuat. Sejak musim ini dan seterusnya, setiap klub harus mengummkan skuat yang tidak lebih dari 25 pemain ketika jendela transfer musim panas ditutup, dan mengumumkannya lagi pada akhir jendela transfer pada bulan Januari. Pemain berumur 21 dan di bawahnya, dapat dipilih tanpa didaftarkan dalam daftar ke-25 pemain.

Juga, mulai musim ini digunakan aturan pemain home grown (bahasa Inggris: home grown players). Pemain home grown adalah pemain yang dibina sebuah klub di Inggris, minimal tiga tahun sebelum pemain tersebut berusia 21 tahun.[12] Penerapan aturan ini bertujuan untuk mendorong pengembangan para pemain sepak bola muda di klub-klub Liga Utama Inggris. Aturan baru ini membuat setiap klub mendaftarkan setidaknya delapan pemain dalam skuat mereka yang terdiri atas 25 pemain, yang telah didaftarkan untuk setidaknya tiga musim sebelum ulang tahun ke-21 mereka.[13]

Seluruh tim Liga Utama Inggris telah menyerahkan skuat 25 pemain merka pada batas akhir 1 September 2010.[14]

Total dua puluh tim bermain dalam musim ini. Tujuh belas tim berasal dari musim 2009–10 dan tiga tim promosi dari Football League Championship 2009–10.

Hull City, Burnley, dan Portsmouth terdegradasi dari Liga Utama Inggris 2009–10 setelah mengakhiri musim sebagai tiga tim terbawah. Dari tiga tim terdegradasi, Portsmouth memiliki masa paling panjang sebagai anggota Liga Utama Inggris, di mana Portsmouth telah bermain tujuh tahun pada kompetisi tertinggi dalam kasta sepak bola Inggris. Sementara, Hull City dan Burnley kembali ke Championship setelah dua dan satu tahun.

Juara dan juara kedua Football League Championship 2009–10, Newcastle United dan West Bromwich Albion memastikan promosi otomatis ke Liga Utama. Kedua tim kembali ke Liga Utama setelah terdegradasi pada akhir musim 2008–09. Blackpool mengalahkan Cardiff City 3–2 pada pertandingan final play-off Championship untuk bergabung ke Liga Utama setelah ketidaktampilan selama 39 tahun.[15]

Ini adalah kali pertama sejak musim 1983–84 di mana keempat klub utama West Midlands—Aston Villa, Birmingham City, West Bromwich Albion, dan Wolverhampton Wanderers—bermain pada Liga Utama Inggris dalam waktu yang bersamaan.[16]

Ini adalah kali pertama di mana Derbi Black Country muncul pada Liga Utama Inggris. Dengan Portsmouth dan Hull terdegradasi dan tidak ada tim dari wilayah masing-masing, hanya empat dari sembilan Wilayah di Inggris yang bermain pada Liga Utama Inggris 2010–11—jumlah tersedikit dalam hal wilayah yang bermain dalam sebuah divisi sepak bola nasional pada masa modern.[butuh rujukan] Yorkshire dan Humber, East Midlands, Timur, Tenggara, dan Barat Daya tidak memiliki wakil pada kompetisi.

Stadion dan lokasi

[sunting | sunting sumber]
Klub sepak bola dari Greater London
Tim Lokasi Stadion Kapasitas1
Arsenal London Stadion Emirates 60.361
Aston Villa Birmingham Villa Park 42.789
Birmingham City Birmingham St Andrew's 30.079
Blackburn Rovers Blackburn Ewood Park 31.154
Blackpool Blackpool Bloomfield Road 16.220
Bolton Wanderers Bolton Stadion Reebok 28.723
Chelsea London Stamford Bridge 42.449
Everton Liverpool Goodison Park 40.157
Fulham London Craven Cottage 25.700
Liverpool Liverpool Anfield 45.276
Manchester City Manchester City of Manchester 47.405
Manchester United Manchester Old Trafford 75.797
Newcastle United Newcastle-upon-Tyne St James' Park 52.409
Stoke City Stoke-on-Trent Stadion Britannia 27.740
Sunderland Sunderland Stadium of Light 49.000
Tottenham Hotspur London White Hart Lane 36.230
West Browich Albion West Bromwich The Hawthorns 26.484
West Ham United London Boleyn Ground 35.303
Wigan Athletic Wigan Stadion DW 25.133
Wolv. Wanderers Wolverhampton Molineux 29.195
  • 1 Benar hingga awal musim.[17]

Personil dan seragam tim

[sunting | sunting sumber]

Catatan: Bendera mengindikasikan tim nasional sebagaimana diatur dalam peraturan FIFA. Pemain dan manager dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

Tim Manajer1 Kapten Penyedia Pendukung
Arsenal Prancis Arsène Wenger Spanyol Cesc Fàbregas Nike Emirates
Aston Villa Prancis Gérard Houllier Bulgaria Stiliyan Petrov Nike FxPro
Birmingham City Skotlandia Alex McLeish Republik Irlandia Stephen Carr Xtep F&C Investments
Blackburn Rovers Skotlandia Steve Kean Selandia Baru Ryan Nelsen Umbro Crown Paints
Blackpool Inggris Ian Holloway Skotlandia Charlie Adam Carbrini Wonga.com
Bolton Wanderers Republik Irlandia Owen Coyle Inggris Kevin Davies Reebok 188BET
Chelsea Italia Carlo Ancelotti Inggris John Terry adidas Samsung
Everton Skotlandia David Moyes Inggris Phil Neville Le Coq Sportif Chang Beer
Fulham Wales Mark Hughes Inggris Danny Murphy Kappa FxPro
Liverpool Skotlandia Kenny Dalglish Inggris Steven Gerrard adidas Standard Chartered
Manchester City Italia Roberto Mancini Argentina Carlos Tévez Umbro Etihad Airways
Manchester United Skotlandia Sir Alex Ferguson Inggris Gary Neville Nike Aon
Newcastle United Inggris Alan Pardew Inggris Kevin Nolan Puma Northern Rock
Stoke City Wales Tony Pulis Inggris Ryan Shawcross adidas Britannia
Sunderland Inggris Steve Bruce Inggris Lee Cattermole Umbro Tombola
Tottenham Hotspur Inggris Harry Redknapp Inggris Michael Dawson Puma Autonomy
West Bromwich Albion Inggris Roy Hodgson Irlandia Utara Chris Brunt Umbro Homeserve
West Ham United Israel Avram Grant Inggris Matthew Upson Macron SBOBET
Wigan Athletic Spanyol Roberto Martínez Skotlandia Gary Caldwell MiFit 188BET
Wolverhampton Wanderers Republik Irlandia Mick McCarthy Inggris Karl Henry BURRDA Sportingbet

Pergantian kepelatihan

[sunting | sunting sumber]
Tim Pelatih diganti Alasan diganti Tanggal lowong Posisi Pelatih pengganti Tanggal penunjukkan
West Ham United Italia Gianfranco Zola Kontrak dihentikan 11 Mei 2010[18] Awal musim Israel Avram Grant 3 Juni 2010[19]
Liverpool Spanyol Rafael Benítez Kesepakatan bersama 3 Juni 2010[20] Awal musim Inggris Roy Hodgson 1 Juli 2010[21]
Fulham Inggris Roy Hodgson Dibeli Liverpool 1 Juli 2010[21] Awal musim Wales Mark Hughes 29 Juli 2010[22]
Aston Villa Irlandia Utara Martin O'Neill Mengundurkan diri 9 Agustus 2010[23] Awal musim Prancis Gérard Houllier 8 September 2010[24]
Newcastle United Republik Irlandia Chris Hughton Dipecat 6 Desember 2010[25] ke-11 Inggris Alan Pardew 9 Desember 2010[26]
Blackburn Rovers Inggris Sam Allardyce Dipecat 13 Desember 2010[27] ke-13 Skotlandia Steve Kean 22 Desember 2010[28]
Liverpool Inggris Roy Hodgson Dipecat 8 Januari 2011[29] ke-12 Skotlandia Kenny Dalglish 8 Januari 2011[29]
West Bromwich Albion Italia Roberto Di Matteo Dipecat 6 Februari 2011[30] ke-16 Inggris Roy Hodgson 11 Februari 2011[31]
West Ham United Israel Avram Grant Dipecat 15 Mei 2011[32] ke-20 (terdegradasi) Inggris Kevin Keen (pengemban) 15 Mei 2011[32]

Perubahan kepemilikan

[sunting | sunting sumber]
Klub Pemilik lama Pemilik baru Tanggal
Liverpool Amerika Serikat Tom Hicks dan George N. Gillett, Jr. Amerika Serikat New England Sports Ventures 15 Oktober 2010[33]
Blackburn Rovers Inggris Jack Walker Trust India Venky's (India) Limited 19 November 2010[34]

Klasemen akhir

[sunting | sunting sumber]
Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi atau degradasi
1 Manchester United (C) 38 23 11 4 78 37 +41 80 Babak grup Liga Champions UEFA 2011–2012
2 Chelsea 38 21 8 9 69 33 +36 71
3 Manchester City 38 21 8 9 60 33 +27 71
4 Arsenal 38 19 11 8 72 43 +29 68 Babak play-off Liga Champions UEFA 2011–2012
5 Tottenham Hotspur 38 16 14 8 55 46 +9 62 Babak play-off Liga Eropa UEFA 2011–2012
6 Liverpool 38 17 7 14 59 44 +15 58
7 Everton 38 13 15 10 51 45 +6 54
8 Fulham 38 11 16 11 49 43 +6 49 Babak kualifikasi pertama Liga Eropa UEFA 2011–2012[b]
9 Aston Villa 38 12 12 14 48 59 −11 48
10 Sunderland 38 12 11 15 45 56 −11 47
11 West Bromwich Albion 38 12 11 15 56 71 −15 47
12 Newcastle United 38 11 13 14 56 57 −1 46
13 Stoke City 38 13 7 18 46 48 −2 46 Babak kualifikasi ketiga Liga Eropa UEFA 2011–2012[c]
14 Bolton Wanderers 38 12 10 16 52 56 −4 46
15 Blackburn Rovers 38 11 10 17 46 59 −13 43
16 Wigan Athletic 38 9 15 14 40 61 −21 42
17 Wolverhampton Wanderers 38 11 7 20 46 66 −20 40
18 Birmingham City (R) 38 8 15 15 37 58 −21 39
Babak play-off Liga Eropa UEFA 2011–2012[a]
Degradasi ke Liga Championship 2011–2012
19 Blackpool (R) 38 10 9 19 55 78 −23 39 Degradasi ke Liga Championship 2011–2012
20 West Ham United (R) 38 7 12 19 43 70 −27 33
Sumber: Premier League
Kriteria penentuan peringkat: 1) poin; 2) selisih gol; 3) jumlah gol yang dicetak.
(C) Juara; (R) Degradasi.
Catatan:
  1. ^ Birmingham City lolos ke babak play-off Liga Eropa setelah memenangkan Piala Liga, senilai tempat putaran ketiga kualifikasi, dan kemudian dipindahkan putaran karena hasil final Piala FA.
  2. ^ Fulham, sebagai tim dengan peringkat tertinggi dari daftar Fair Play belum memenuhi syarat untuk kompetisi Eropa, memasuki babak kualifikasi pertama Liga Eropa.[35]
  3. ^ Stoke City lolos ke babak kualifikasi ketiga pada Liga Eropa sebagai peringkat kedua Piala FA karena pemenang Piala FA Manchester City sudah lolos ke Liga Champions.

Hasil pertandingan

[sunting | sunting sumber]
Kandang \ Tandang ARS AST BIR BLB BLP BOL CHE EVE FUL LIV MCI MUN NEW STK SUN TOT WBA WHU WIG WOL
Arsenal 1–2 2–1 0–0 6–0 4–1 3–1 2–1 2–1 1–1 0–0 1–0 0–1 1–0 0–0 2–3 2–3 1–0 3–0 2–0
Aston Villa 2–4 0–0 4–1 3–2 1–1 0–0 1–0 2–2 1–0 1–0 2–2 1–0 1–1 0–1 1–2 2–1 3–0 1–1 0–1
Birmingham City 0–3 1–1 2–1 2–0 2–1 1–0 0–2 0–2 0–0 2–2 1–1 0–2 1–0 2–0 1–1 1–3 2–2 0–0 1–1
Blackburn Rovers 1–2 2–0 1–1 2–2 1–0 1–2 1–0 1–1 3–1 0–1 1–1 0–0 0–2 0–0 0–1 2–0 1–1 2–1 3–0
Blackpool 1–3 1–1 1–2 1–2 4–3 1–3 2–2 2–2 2–1 2–3 2–3 1–1 0–0 1–2 3–1 2–1 1–3 1–3 2–1
Bolton Wanderers 2–1 3–2 2–2 2–1 2–2 0–4 2–0 0–0 0–1 0–2 2–2 5–1 2–1 1–2 4–2 2–0 3–0 1–1 1–0
Chelsea 2–0 3–3 3–1 2–0 4–0 1–0 1–1 1–0 0–1 2–0 2–1 2–2 2–0 0–3 2–1 6–0 3–0 1–0 2–0
Everton 1–2 2–2 1–1 2–0 5–3 1–1 1–0 2–1 2–0 2–1 3–3 0–1 1–0 2–0 2–1 1–4 2–2 0–0 1–1
Fulham 2–2 1–1 1–1 3–2 3–0 3–0 0–0 0–0 2–5 1–4 2–2 1–0 2–0 0–0 1–2 3–0 1–3 2–0 2–1
Liverpool 1–1 3–0 5–0 2–1 1–2 2–1 2–0 2–2 1–0 3–0 3–1 3–0 2–0 2–2 0–2 1–0 3–0 1–1 0–1
Manchester City 0–3 4–0 0–0 1–1 1–0 1–0 1–0 1–2 1–1 3–0 0–0 2–1 3–0 5–0 1–0 3–0 2–1 1–0 4–3
Manchester United 1–0 3–1 5–0 7–1 4–2 1–0 2–1 1–0 2–0 3–2 2–1 3–0 2–1 2–0 2–0 2–2 3–0 2–0 2–1
Newcastle United 4–4 6–0 2–1 1–2 0–2 1–1 1–1 1–2 0–0 3–1 1–3 0–0 1–2 5–1 1–1 3–3 5–0 2–2 4–1
Stoke City 3–1 2–1 3–2 1–0 0–1 2–0 1–1 2–0 0–2 2–0 1–1 1–2 4–0 3–2 1–2 1–1 1–1 0–1 3–0
Sunderland 1–1 1–0 2–2 3–0 0–2 1–0 2–4 2–2 0–3 0–2 1–0 0–0 1–1 2–0 1–2 2–3 1–0 4–2 1–3
Tottenham Hotspur 3–3 2–1 2–1 4–2 1–1 2–1 1–1 1–1 1–0 2–1 0–0 0–0 2–0 3–2 1–1 2–2 0–0 0–1 3–1
West Bromwich Albion 2–2 2–1 3–1 1–3 3–2 1–1 1–3 1–0 2–1 2–1 0–2 1–2 3–1 0–3 1–0 1–1 3–3 2–2 1–1
West Ham United 0–3 1–2 0–1 1–1 0–0 1–3 1–3 1–1 1–1 3–1 1–3 2–4 1–2 3–0 0–3 1–0 2–2 3–1 2–0
Wigan Athletic 2–2 1–2 2–1 4–3 0–4 1–1 0–6 1–1 1–1 1–1 0–2 0–4 0–1 2–2 1–1 0–0 1–0 3–2 2–0
Wolverhampton Wanderers 0–2 1–2 1–0 2–3 4–0 2–3 1–0 0–3 1–1 0–3 2–1 2–1 1–1 2–1 3–2 3–3 3–1 1–1 1–2
Sumber: Barclays Premier League
Warna: Biru = tim tuan rumah menang; Kuning = seri; Merah = tim tamu menang.

Statistik

[sunting | sunting sumber]

Pemain Untuk Lawan Hasil Tanggal
Pantai Gading Didier Drogba Chelsea West Bromwich Albion 6–0 02010-08-1414 Agustus 2010
Inggris Theo Walcott Arsenal Blackpool 6–0 02010-08-2121 Agustus 2010
Inggris Andy Carroll Newcastle United Aston Villa 6–0 02010-08-2222 Agustus 2010
Bulgaria Dimitar Berbatov Manchester United Liverpool 3–2 02010-09-1919 September 2010
Inggris Kevin Nolan Newcastle United Sunderland 5–1 02010-10-3131 Oktober 2010
Bulgaria Dimitar Berbatov5 Manchester United Blackburn Rovers 7–1 02010-11-2727 November 2010
Italia Mario Balotelli Manchester City Aston Villa 4–0 02010-12-2828 Desember 2010
Republik Irlandia Leon Best Newcastle United West Ham United 5–0 02011-01-055 Januari 2011
Bulgaria Dimitar Berbatov Manchester United Birmingham City 5–0 02011-01-2222 Januari 2011
Belanda Robin van Persie Arsenal Wigan Athletic 3–0 02011-01-2222 Januari 2011
Argentina Carlos Tévez Manchester City West Bromwich Albion 3–0 02011-02-055 Februari 2011
Prancis Louis Saha4 Everton Blackpool 5–3 02011-02-055 Februari 2011
Belanda Dirk Kuyt Liverpool Manchester United 3–1 02011-03-066 Maret 2011
Inggris Wayne Rooney Manchester United West Ham United 4–2 02011-04-022 April 2011
Argentina Maximiliano Rodríguez Liverpool Birmingham City 5–0 02011-04-2323 April 2011
Argentina Maximiliano Rodríguez Liverpool Fulham 5–2 02011-05-099 Mei 2011
Kamerun Somen Tchoyi West Bromwich Albion Newcastle United 3–3 02011-05-2222 Mei 2011
  • 4 Pemain mencetak 4 gol.
  • 5 Pemain mencetak 5 gol.

Pencetakan gol

[sunting | sunting sumber]
  • Gol pertama musim: Stewart Downing untuk Aston Villa melawan West Ham United (14 Agustus 2010)[38]
  • Gol tercepat musim: 30 detikMaximiliano Rodríguez untuk Liverpool melawan Fulham (9 Mei 2011)[39]
  • Margin kemenangan terlebar: 6 gol[1]
    • Chelsea 6–0 West Bromwich Albion (14 Agustus 2010)
    • Arsenal 6–0 Blackpool (21 Agustus 2010)
    • Wigan Athletic 0–6 Chelsea (21 Agustus 2010)
    • Newcastle United 6–0 Aston Villa (22 Agustus 2010)
    • Manchester United 7–1 Blackburn Rovers (27 November 2010)
  • Paling banyak gol: 8 gol[1]
    • Manchester United 7–1 Blackburn Rovers (27 November 2010)
    • Everton 5–3 Blackpool (5 Februari 2011)
    • Newcastle United 4–4 Arsenal (5 Februari 2011)
  • Paling banyak gol dicetak dalam pertandingan oleh sebuah tim: 7 gol – Manchester United 7–1 Blackburn Rovers (27 November 2010)[1]
  • Paling sedikit pertandingan untuk mencetak gol: 5 – Manchester United[1]
  • Paling banyak pertandingan gagal mencetak gol: 13[1]
    • Stoke City
    • West Ham United
    • Wigan Athletic
  • Rekor disiplin total terburuk (1 poin per kartu kuning, 3 poin per kartu merah):
    • Manchester City – 89 poin (74 kartu kuning dan 5 kartu merah)[37]
  • Rekor disiplin total terbaik:
    • Blackpool – 53 poin (47 kartu kuning dan 2 kartu merah)[37]
  • Kartu kuning terbanyak
  • Kartu merah terbanyak
  • Pelanggaran terbanyak: 115Kevin Davies (Bolton Wanderers)[37]

Tidak kemasukan gol

[sunting | sunting sumber]
  • Paling banyak tidak kemasukan gol (clean sheets): 18 – Manchester City[1]
  • Paling sedikit tidak kemasukan gol (clean sheets): 3 – West Bromwich Albion[1]

Penghargaan

[sunting | sunting sumber]
Bulan Manajer Terbaik Pemain Terbaik
Manajer Klub Pemain Klub
Agustus[40] Italia Carlo Ancelotti Chelsea Inggris Paul Scholes Manchester United
September[41] Italia Roberto Di Matteo West Bromwich Albion Nigeria Peter Odemwingie West Bromwich Albion
Oktober[42] Skotlandia David Moyes Everton Belanda Rafael van der Vaart Tottenham Hotspur
November[43] Skotlandia Owen Coyle Bolton Wanderers Swedia Johan Elmander Bolton Wanderers
Desember[44] Italia Roberto Mancini Manchester City Prancis Samir Nasri Arsenal
Januari[45] Skotlandia Sir Alex Ferguson Manchester United Bulgaria Dimitar Berbatov Manchester United
Februari[46] Prancis Arsène Wenger Arsenal Inggris Scott Parker West Ham United
Maret[47] Italia Carlo Ancelotti Chelsea Brasil David Luiz Chelsea
April[48][49] Italia Carlo Ancelotti Chelsea Nigeria Peter Odemwingie West Bromwich Albion

Pemain Terbaik PFA

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Pemain Terbaik PFA diberikan kepada pemain Tottenham Hotspur, Gareth Bale.

Pemain Terbaik FWA

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Pemain Terbaik FWA diberikan kepada pemain West Ham United, Scott Parker.[50]

Pemain Muda Terbaik PFA

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Pemain Muda Terbaik PFA diberikan kepada pemain Arsenal, Jack Wilshere.[51]

Pemain Terbaik Penggemar PFA

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Pemain Terbaik Penggemar PFA diberikan kepada pemain Liverpool, Raul Meireles.[52]

Tim Terbaik PFA

[sunting | sunting sumber]

Pemain Terbaik Barclays

[sunting | sunting sumber]

Pemain Terbaik Musim Ini versi Barclays diberikan kepada pemain Manchester United, Nemanja Vidić.[54]

Penghargaan Manajer Terbaik Liga Utama FA

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Manajer Liga Utama Terbaik Tahun Ini diberikan kepada manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson yang berusia 69 tahun.[54]

Sarung Tangan Emas Barclays

[sunting | sunting sumber]

Sarung Tangan Emas Barclays diberikan kepada penjaga gawang Manchester City, Joe Hart.[55]

Sepatu Emas Barclays

[sunting | sunting sumber]

Pemain Manchester United Dimitar Berbatov dan pemain Manchester City Carlos Tévez, meraih secara bersama-sama Sepatu Emas Barclays musim ini, setelah keduanya sama-sama mencetak 20 gol sepanjang musim. 20 gol Berbatov tercipta dalam 32 pertandingan, sementara Tévez dalam 31 pertandingan. Ini adalah kali pertama di mana kedua pemain memenangkan penghargaan, sejak terakhir pada musim 1998–99.[56]

Penghargaan Fair Play Liga Utama Barclays

[sunting | sunting sumber]

Penghargaan Fair Play diraih oleh Chelsea, yang berada di posisi teratas Tabel Fair Play, sementara Newcastle United berada di posisi terakhir.[57] Karena Inggris menjadi satu dari tiga tim di Peringkat Fair Play UEFA, Fulham sebagai tim berperingkat tertinggi yang belum terkuaifikasi ke kompetisi Eropa meraih sebuah tempat pada babak kualifikasi pertama Liga Eropa UEFA 2011–12.[58]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q "Barclays Premier League Stats - 2010-11". ESPN Soccernet. ESPN. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-02-01. Diakses tanggal 2011-4-19. 
  2. ^ "How the fixtures are produced". premierleague.com. Liga Utama Inggris. 2010-6-9. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-21. Diakses tanggal 2010-6-9. 
  3. ^ "Start date confirmed for new season". premierleague.com. Liga Utama Inggris. 2009-12-22. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-11-08. Diakses tanggal 2010-4-12. 
  4. ^ Norrish, Mike (2010-5-9). "Chelsea win Premier League after thrashing Wigan". The Telegraph. London: Telegraph Media Group. Diakses tanggal 2010-12-14. 
  5. ^ Stevenson, Jonathan (2011-5-14). "Live - Saturday football". BBC. Diakses tanggal 2011-5-14. 
  6. ^ "Rooney spot on as United clinch 19th title". ESPN Soccernet. 2011-5-14. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-08-23. Diakses tanggal 2011-5-16. 
  7. ^ Nurse, Howard (14 May 2011). "Blackburn 1 – 1 Man Utd". BBC News. Diakses tanggal 14 May 2011. 
  8. ^ "Pavlyuchenko relegates Birmingham". ESPN Soccernet. 22 May 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-08-23. Diakses tanggal 24 May 2011. 
  9. ^ "Blackpool down after thriller". ESPN Soccernet. 22 May 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-08-23. Diakses tanggal 24 May 2011. 
  10. ^ "Hammers relegated as Wigan fight on". ESPN Soccernet. 15 May 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-08-23. Diakses tanggal 24 May 2011. 
  11. ^ Nike T90 TRACER 10/11 Match Ball. footballshirtculture.com. Diakses pada 18 September 2011.
  12. ^ "Rooney Puji Aturan Homegrown Players". Duniasoccer.com. Dunia Soccer. 2010-8-6. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-21. Diakses tanggal 2011-9-16. 
  13. ^ "Home-grown quota for Premier League". premierleague.com. Premier League. 2009-9-15. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-21. Diakses tanggal 2010-5-22. 
  14. ^ "Premier League clubs submit squad lists". Premierleague.com. 2010-9-1. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-09-04. Diakses tanggal 2010-9-1. 
  15. ^ Longmore, Andrew (23 May 2010). "Blackpool reach promised land". The Times. London: Times Newspapers. Diakses tanggal 24 May 2010. 
  16. ^ "Portsmouth relegated, West Brom up to Premier League". Sydney Morning Herald, 11 April 2010. Diakses pada 4 Mei 2010.
  17. ^ Premier League Handbook Season 2010/11 Diarsipkan 2011-04-20 di Wayback Machine.. Liga Utama. Diakses pada 16 September 2011.
  18. ^ "West Ham sack manager Gianfranco Zola". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-5-11. Diakses tanggal 2010-5-11. 
  19. ^ "Avram Grant confirmed as West Ham boss". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-6-3. Diakses tanggal 2010-6-3. 
  20. ^ "Rafa Benitez leaves Liverpool". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-6-3. Diakses tanggal 2010-6-3. 
  21. ^ a b "Roy Hodgson leaves Fulham to become Liverpool manager". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-7-1. Diakses tanggal 2010-7-1. 
  22. ^ "Mark Hughes named new manager of Premier League Fulham". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-7-29. Diakses tanggal 2010-8-5. 
  23. ^ "Martin O'Neill resigns as Aston Villa boss". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-8-9. Diakses tanggal 2010-8-9. 
  24. ^ "Gerard Houllier still to sign Aston Villa deal boss". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 8 September 2010. Diakses tanggal 28 September 2010. 
  25. ^ "Chris Hughton sacked by Newcastle". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-12-6. Diakses tanggal 2010-12-6. 
  26. ^ "Alan Pardew signs lengthy deal as new Newcastle manager". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-12-9. Diakses tanggal 2010-12-9. 
  27. ^ "Blackburn Rovers sack Sam Allardyce". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-12-13. Diakses tanggal 2010-12-13. 
  28. ^ "Kean's for the season". Blackburn Rovers F.C. Blackburn Rovers F.C. 2010-12-22. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-31. Diakses tanggal 2010-12-22. 
  29. ^ a b "Roy Hodgson exits Liverpool & Kenny Dalglish takes over". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2011-1-8. Diakses tanggal 2011-1-8. 
  30. ^ "West Brom part company with manager Di Matteo". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2011-2-6. Diakses tanggal 2011-2-6. 
  31. ^ "Roy Hodgson named new manager of West Brom". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2011-2-11. Diakses tanggal 2011-2-11. 
  32. ^ a b "West Ham sack manager Avram Grant". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 15 May 2011. Diakses tanggal 15 May 2011. 
  33. ^ "Liverpool takeover completed by US company NESV". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-10-15. Diakses tanggal 2010-10-15. 
  34. ^ "Rao family buy Blackburn Rovers from Jack Walker Trust". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. 2010-11-19. Diakses tanggal 2010-11-19. 
  35. ^ "Fulham handed Europa League place". official website. Premier League. Mei 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 Agustus 2011. Diakses tanggal 26 Mei 2011. 
  36. ^ "Barclays Premier League Top Scorers". BBC Sport. 2011-3-29. Diakses tanggal 2011-5-22. 
  37. ^ a b c d e f g h "Barclays Premier League Statistics". premierleague.com. Liga Utama Inggris. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-30. Diakses tanggal 2010-4-17. 
  38. ^ Lyon, Sam (2010-8-14). "Live – Saturday football". BBC Sport. British Broadcasting Corporation. Diakses tanggal 2010-8-14. 
  39. ^ OptaJoe (2011-5-9). "0:30". Twitter. Diakses tanggal 2011-5-10. 
  40. ^ "Gongs for Ancelotti & Scholes". Sky Sports. 2010-9-10. Diakses tanggal 2010-9-10. 
  41. ^ "Baggies scoop historic Barclays awards double". The Premier League. 2010-10-1. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-10-05. Diakses tanggal 2010-10-1. 
  42. ^ "Moyes & Van der Vaart win Premier League awards". BBC Sport. 2010-11-8. Diakses tanggal 2010-11-8. 
  43. ^ "Bolton duo scoop Barclays awards". The Premier League. 2010-12-3. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-12-06. Diakses tanggal 2010-12-3. 
  44. ^ "Nasri and Mancini receive Barclays awards". The Premier League. 2011-1-7. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-11-06. Diakses tanggal 2011-1-7. 
  45. ^ "United duo scoop Barclays awards". The Premier League. 2011-2-4. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-02-07. Diakses tanggal 2011-2-4. 
  46. ^ "Wenger & Parker win awards". Sky Sports. 2011-3-4. Diakses tanggal 2011-3-4. 
  47. ^ "Top prizes for Blues pair". Sky Sports. 2011-4-1. Diakses tanggal 2011-4-1. 
  48. ^ "Ancelotti seals successive Barclays awards". The Premier League. 2011-5-6. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-08-29. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  49. ^ "Odemwingie scoops Barclays award". The Premier League. 2011-5-6. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-08-30. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  50. ^ "Parker takes prestigious prize". ESPNsoccernet. 22 April 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-04-26. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  51. ^ "Arsenal's Jack Wilshere wins PFA Young Player of the Year award". Goal.com. 17 April 2011. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  52. ^ "Meireles named Fans' Player of the Year". ESPNsoccernet. 22011-4-1. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-05-21. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  53. ^ "Top two dominate PFA Team of the Year". ESPNsoccernet. 18 April 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-04-20. Diakses tanggal 2011-5-6. 
  54. ^ a b "United duo clinch Barclays awards". premierleague.com. Liga Utama. 2011-5-20. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-05-22. Diakses tanggal 2011-5-20. 
  55. ^ "Hart handed Barclays Golden Glove". premierleague.com. Liga Utama. 2011-5-20. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-05-22. Diakses tanggal 2011-5-20. 
  56. ^ "Berbatov and Tevez share Golden Boot". premierleague.com. Liga Utama. 2011-5-28. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-05-28. Diakses tanggal 2011-5-28. 
  57. ^ "Barclays Premier League Fair Play Table". premierleague.com. Liga Utama. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-06-08. Diakses tanggal 2011-5-26. 
  58. ^ "Fulham handed Europa League place". official website. Liga Utama. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-08-30. Diakses tanggal 2011-5-26. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]