Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                
Lompat ke isi

Marc Bartra

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Marc Bartra
Bartra bersama Barcelona pada 2014
Informasi pribadi
Nama lengkap Marc Bartra Aregall[1]
Tanggal lahir 15 Januari 1991 (umur 33)
Tempat lahir Sant Jaume dels Domenys, Spanyol
Tinggi 1,84 m (6 ft 12 in)[1]
Posisi bermain Bek tengah
Informasi klub
Klub saat ini Real Betis
Nomor 15
Karier junior
2000–2002 Espanyol
2002–2009 Barcelona
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2009–2012 Barcelona B 81 (3)
2010–2016 Barcelona 59 (5)
2016–2018 Borussia Dortmund 31 (2)
2018–2022 Real Betis 121 (6)
2022–2023 Trabzonspor 29 (4)
2023– Real Betis 3 (0)
Tim nasional
2009 Spanyol U-18 3 (0)
2009–2010 Spanyol U-19 11 (0)
2011 Spanyol U-20 7 (0)
2011–2013 Spanyol U-21 16 (2)
2013–2018 Spanyol 14 (1)
2010–2022 Catalunya 7 (1)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 1 Oktober 2023

Marc Bartra Aregall (lahir 15 Januari 1991) adalah seorang pemain sepak bola profesional asal Spanyol yang bermain sebagai bek tengah untuk klub La Liga, Real Betis.

Karier klub

[sunting | sunting sumber]

Barcelona

[sunting | sunting sumber]

Lahir di Sant Jaume dels Domenys, Tarragona, Catalunya, Bartra bergabung dengan RCD Espanyol saat masih anak-anak dan bergabung dengan akademi muda FC Barcelona, La Masia, pada usia 11 tahun.[2] Setelah tampil bagus di berbagai tim kelompok usia, dia dipromosikan ke tim B pada 2009.[3]

Bartra melakukan debut bersama tim utama pada 14 Februari 2010, bermain sebagai pemain pengganti untuk Jeffrén Suárez pada menit ke-60, dalam kekalahan 2–1 dari Atlético Madrid di Vicente Calderón.[4] Dia melakukan debut sebagai starter di La Liga pada 15 Mei 2011, dalam hasil imbang 0–0 di kandang melawan Deportivo La Coruña.[5][6] Dia mencetak gol pertamanya untuk tim utama pada 21 Mei 2011, mencetak gol terakhir Barca dalam kemenangan 3–1 atas Málaga CF pada pertandingan terakhir liga musim 2010–11.[7]

Pada musim 2012–13, Bartra dipromosikan ke skuad tim utama secara permanen, tetapi manajer Tito Vilanova lebih sering memainkan Javier Mascherano, Alex Song, dan Adriano ketimbang Bartra.[8][9][10] Pada musim pertamanya, dia hanya tampil dalam 16 pertandingan di semua kompetisi. Dia menandatangani kontrak baru berdurasi tiga tahun pada Maret 2014.[11]

Pada 16 April 2014, di pertandingan final Piala Raja Spanyol melawan Real Madrid, dengan pertandingan hanya tersisa lima menit, Gareth Bale berlari lebih cepat dari Bartra dari garis tengah lapangan – dengan Bale sempat keluar dari garis lapangan – sebelum mencetak gol kemenangan 2–1. Bartra sendiri sebelumnya sempat menyamakan skor menjadi 1–1 di pertengahan babak kedua, melalui tendangan sudut Xavi.[12] Dia tetap menjadi pilihan ketiga atau keempat di bawah manajer baru Luis Enrique,[13][14][15] dengan tampil dalam 25 pertandingan dan mencetak satu gol saat klub memenangkan treble pada musim 2014–15.[16]

Borussia Dortmund

[sunting | sunting sumber]

Pada 3 Juni 2016, Bartra bergabung dengan klub Jerman, Borussia Dortmund, dengan biaya transfer sekitar €8 juta dan menandatangani kontrak empat tahun.[17][18] Dia melakukan debut kompetitifnya pada 14 Agustus, bermain penuh selama 90 menit dalam kekalahan 2–0 melawan Bayern München di pertandingan Piala Super DFL.[19] Dia mencetak gol pertamanya satu bulan kemudian, dalam kemenangan 6–0 atas Legia Warszawa di babak grup Liga Champions UEFA.[20]

Pada 11 April 2017, ketika Dortmund menuju Westfalenstadion untuk pertandingan perempat final Liga Champions UEFA melawan AS Monaco, bus tim Dortmund terkena tiga ledakan bom.[21][22] Bartra, yang mengalami patah tulang radius di lengannya dan memiliki serpihan kaca yang tertancap di tangannya akibat bom tersebut, menjalani operasi keesokan harinya,[23][24] ketika tim Jerman memainkan pertandingan yang dijadwalkan ulang dan kalah 3–2.[25] Bartra kemudian menggambarkan peristiwa tersebut sebagai "15 menit terpanjang dan tersulit dalam hidup saya".[26] Dia kembali berlatih bersama tim 29 hari setelah menjalani operasi.[27]

Pertandingan pertama Bartra setelah kembali terjadi pada 20 Mei 2017, ketika dia bermain selama 90 menit penuh dalam kemenangan 4–3 di kandang melawan Werder Bremen[28]– dia juga menjadi pemain pengganti yang tidak digunakan dalam pertandingan sebelumnya melawan FC Augsburg.[29] Satu minggu kemudian, dia membantu klub memenangkan Piala DFB setelah bermain selama 76 menit dalam kemenangan 2–1 atas Eintracht Frankfurt di Berlin.[30]

Pada 30 Januari 2018, Bartra menyelesaikan transfernya ke Real Betis dengan kontrak lima setengah tahun.[31] Dia mencetak gol pertamanya untuk Verdiblancos pada 12 Mei, dalam hasil imbang 2–2 melawan Sevilla di Stadion Benito Villamarín.[32]

Dari Desember 2020 hingga Maret berikutnya, Bartra absen karena mengalami tendinitis pada Achilles dan masalah kantong empedu, yang menyebabkan penurunan berat badan yang signifikan.[33] Dia bermain penuh selama 120 menit di pertandingan final Piala Raja Spanyol 2022 pada 23 April, yang dimenangkan Betis melalui adu penalti atas Valencia CF.[34]

Trabzonspor

[sunting | sunting sumber]

Pada 14 Agustus 2022, Bartra bergabung dengan klub Süper Lig, Trabzonspor, dengan biaya transfer sebesar €1,25 juta.[35][36] Dia melakukan debutnya dua hari kemudian dalam pertandingan leg pertama play-off Liga Champions UEFA melawan Copenhagen, bermain sebagai pemain pengganti dalam kekalahan 2–1 di Stadion Parken.[37] Dia mencetak gol pertamanya pada 18 September, dalam kemenangan dramatis 3–2 melawan Gaziantep FK.[38] Pada 28 Desember, dia sempat mencetak gol untuk menyamakan kedudukan atas tim tuan rumah, Fatih Karagümrük, tetapi Bartra diusir keluar lapangan setelah mendapat kartu merah langsung sebelum babak pertama berakhir, dalam kekalahan 4–1.[39]

Bartra meninggalkan Trabzonspor pada 11 Juli 2023, melalui kesepakatan bersama.[40]

Kembali ke Betis

[sunting | sunting sumber]

Pada 24 Juli 2023, Bartra kembali bergabung dengan Betis setelah menadatangani kontrak berdurasi satu tahun.[41] Pada bulan Oktober, dia didiagnosis menderita sindrom Haglund pada tendon Achilles di kaki kanannya dan harus absen selama beberapa bulan.[42]

Karier internasional

[sunting | sunting sumber]
Bartra bermain untuk Catalunya pada 2013.

Bartra telah mengumpulkan total 37 penampilan bersama Spanyol di semua kategori level junior,[2] termasuk 16 penampilan untuk tim nasional U-21. Dia melakukan debut untuk tim nasional senior pada 16 November 2013, bermain selama 90 menit penuh dalam kemenangan 2–1 melawan Guinea Khatulistiwa dalam sebuah pertandingan persahabatan.[43] Pertandingan ini kemudian tidak diakui oleh FIFA karena mereka tidak diberitahu lebih awal bahwa wasit yang memimpin pertandingan akan berasal dari Guinea Khatulistiwa.[44] Dia melakukan debut di pertandingan resmi bersama Spanyol pada 8 September 2014, saat ia masuk sebagai pemain pengganti untuk Sergio Ramos pada menit ke-68, dalam kemenangan 5–1 melawan Makedonia di kualifikasi UEFA Euro 2016.[45]

Pada 17 Mei 2016, Bartra dimasukkan ke dalam skuad yang berisi 23 pemain oleh Vicente del Bosque untuk putaran final UEFA Euro 2016 di Prancis.[46] Dia tidak pernah tampil dalam turnamen itu, dengan Spanyol terhenti di babak 16 besar.

Bartra mencetak gol pertamanya untuk Spanyol pada 11 Oktober 2018, mencetak gol terakhir Spanyol dalam kemenangan 4–1 melawan Wales di Stadion Millennium.[47]

Gaya bermain

[sunting | sunting sumber]

Bartra dikenal karena kecepatan dan kemampuannya dalam mengumpan. Dia terampil dalam duel udara dan memiliki kemampuan untuk melakukan tekel dan membaca serangan lawan.[2]

Selain tangguh dalam bertahan, Bartra juga sanggup menginisiasi serangan. Dia memiliki mentalitas yang kuat dan mampu bermain sebagai bek kanan, di mana dia dapat melakukan tusukan ke dalam pertahanan lawan dan membuat assist.[48]

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Bartra memiliki seorang saudara kembar yaitu Èric, yang pernah bermain bersamanya di La Masia.[49] Bartra memulai hubungan dengan jurnalis balap motor Grand Prix, Melissa Jiménez, pada Februari 2014, dan menyambut kelahiran putri mereka, Gala, pada 18 Agustus 2015.[50]

Statistik karier

[sunting | sunting sumber]
Per 1 Oktober 2023.[51]
Penampilan dan gol berdasarkan klub, musim dan kompetisi
Klub Musim Liga Piala Domestik[a] Eropa Lainnya Total
Divisi Tampil Gol Tampil Gol Tampil Gol Tampil Gol Tampil Gol
Barcelona B 2009–10 Segunda División B 30 1 30 1
2010–11 Segunda División 28 2 28 2
2011–12 23 0 23 0
Total 81 3 81 3
Barcelona 2009–10 La Liga 1 0 0 0 0 0 0 0 1 0
2010–11 2 1 2 0 1[b] 0 0 0 5 1
2011–12 1 0 0 0 1[b] 0 0 0 2 0
2012–13 8 0 2 0 6[b] 0 0 0 16 0
2013–14 20 1 6 1 4[b] 0 0 0 30 2
2014–15 14 1 5 0 6[b] 0 25 1
2015–16 13 2 5 0 4[b] 0 2[c] 0 24 2
Total 59 5 20 1 22 0 2 0 103 6
Borussia Dortmund 2016–17 Bundesliga 19 0 4 0 7[b] 1 1[d] 0 31 1
2017–18 12 2 3 2 4[b] 0 1[d] 0 20 4
Total 31 2 7 2 11 1 2 0 51 5
Betis 2017–18 La Liga 16 1 0 0 16 1
2018–19 33 1 7 0 6[e] 0 46 1
2019–20 30 3 3 0 33 3
2020–21 19 0 0 0 19 0
2021–22 23 1 5 1 4[e] 0 32 2
Total 121 6 15 1 10 0 146 7
Trabzonspor 2022–23 Süper Lig 29 4 1 0 10[f] 0 40 4
Betis 2023–24 La Liga 3 0 0 0 1[e] 0 4 0
Career total 324 20 43 4 54 1 4 0 425 25
  1. ^ Termasuk Piala Raja Spanyol, Piala DFB, Piala Turki
  2. ^ a b c d e f g h Penampilan di Liga Champions UEFA
  3. ^ Satu penampilan di Piala Super UEFA, satu penampilan di Piala Super Spanyol
  4. ^ a b Penampilan di Piala Super DFL
  5. ^ a b c Penampilan di Liga Eropa UEFA
  6. ^ Dua penampilan di Liga Champions UEFA, enam penampilan di Liga Eropa UEFA, dua penampilan di Liga Konferensi Eropa UEFA

Internasional

[sunting | sunting sumber]
Penampilan dan gol menurut tim nasional dan tahun[52]
Tim nasional Tahun Tampil Gol
Spanyol 2013 1 0
2014 3 0
2015 3 0
2016 5 0
2017 1 0
2018 1 1
Total 14 1
Skor dan hasil mencantumkan penghitungan gol Spanyol terlebih dahulu, kolom skor menunjukkan skor setelah setiap gol Bartra.[52]
Daftar gol internasional yang dicetak oleh Marc Bartra
No. Tanggal Stadion Tampil Lawan Skor Hasil Kompetisi
1 11 Oktober 2018 Stadion Millennium, Cardiff, Wales 14  Wales 4–0 4–1 Persahabatan
Barcelona
Borussia Dortmund
Real Betis

Internasional

[sunting | sunting sumber]
Spanyol U-19
Spanyol U-21

Individual

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b "Marca Bartra Aregall" (dalam bahasa Spanyol). Real Betis. Diakses tanggal 21 Februari 2020. 
  2. ^ a b c Pradana, Gia Yuda (18 November 2013). "EDITORIAL: Marc Bartra, Dari La Masia Menatap Dunia". Bola.net. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  3. ^ "Bartra y Muniesa: finura y carácter defensivo" [Bartra and Muniesa: finesse and defensive character] (dalam bahasa Spanyol). FC Barcelona. 13 February 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 Desember 2010. Diakses tanggal 13 Februari 2010. 
  4. ^ "Barça lose unbeaten record (2–1)". FC Barcelona. 14 Februari 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 26 Juli 2009. Diakses tanggal 14 Februari 2010. 
  5. ^ "Barca back-ups draw blank". ESPN Soccernet. 15 Mei 2011. Diakses tanggal 16 Mei 2011. 
  6. ^ "Starting Lineups - Barcelona vs Deportivo". Sky Sports. 15 Mei 2011. Diakses tanggal 16 Mei 2011. 
  7. ^ "Second XI ease to win". ESPN Soccernet. 21 Mei 2011. Diakses tanggal 21 Mei 2011. 
  8. ^ "¿Debe jugar Bartra en Vallecas?" (dalam bahasa Spanyol). Mundo Deportivo. 24 Oktober 2012. Diakses tanggal 29 September 2013. 
  9. ^ Romero, Ricky (25 Oktober 2012). "Bartra, un central que "le da 25.000 vueltas a Song"" (dalam bahasa Spanyol). Diario AS. Diakses tanggal 29 September 2013. 
  10. ^ "Marc Bartra le pide más minutos a los Reyes Magos" (dalam bahasa Spanyol). Goal.com. 30 Desember 2012. Diakses tanggal 29 September 2013. 
  11. ^ "Marc Bartra, fins al 2017: "És un repte consolidar-se"" (dalam bahasa Katalan). FC Barcelona. 18 Maret 2014. Diakses tanggal 18 Maret 2014. 
  12. ^ "Gareth Bale's goal hailed as 'incredible' after Real Madrid win Copa del Rey final against Barcelona". The Daily Telegraph. 17 April 2014. Diakses tanggal 15 April 2017. 
  13. ^ Llorens, Moisés (5 December 2014). "Bartra se ofrece para el lateral: "Me atrae mucho esa posición"" (dalam bahasa Spanyol). Diario AS. Diakses tanggal 3 Juni 2016. 
  14. ^ Gimeno, Francesc J. (21 December 2015). "Ter Stegen y Bartra quedan señalados por Luis Enrique" (dalam bahasa Spanyol). Diakses tanggal 3 Juni 2016. 
  15. ^ ""Si sigue así, lo normal es que Bartra se vaya del Barça"" (dalam bahasa Spanyol). Mundo Deportivo. 4 Maret 2016. Diakses tanggal 3 Juni 2016. 
  16. ^ Giménez, Santi (8 April 2015). "Barcelona – Almería: El líder narcotiza la Liga" (dalam bahasa Spanyol). Diario AS. Diakses tanggal 3 Juni June 2016. 
  17. ^ "Marc Bartra: Borussia Dortmund's new defensive ace". Bundesliga. 3 Juni 2016. Diakses tanggal 25 Juni 2016. 
  18. ^ Pearson, Matt (3 Juni 2016). "Bundesliga: Borussia Dortmund sign Barcelona defender Marc Bartra". Deutsche Welle. Diakses tanggal 21 Juni 2016. 
  19. ^ Uersfeld, Stephan (14 Agustus 2016). "Second-half goals earn Bayern Munich Super Cup glory vs. Dortmund". ESPN FC. Diakses tanggal 4 September 2016. 
  20. ^ "Dortmund six-shooters wreck Legia's comeback". UEFA. 15 September 2016. Diakses tanggal 10 Maret 2017. 
  21. ^ "Marc Bartra injured after explosion near Borussia Dortmund's team bus ahead of Champions League tie". The Daily Telegraph. 11 April 2017. Diakses tanggal 11 April 2017. 
  22. ^ "Borussia Dortmund football team bus hit by explosions". BBC News. 11 April 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  23. ^ "Marc Bartra: Borussia Dortmund defender injured in bus attack 'doing much better'". BBC Sport. 12 April 2017. Diakses tanggal 12 April 2017. 
  24. ^ "Marc Bartra undergoes operation on arm and hand". Borussia Dortmund. 12 April 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  25. ^ "Monaco hold off Borussia fightback to run out 3–2 winners". Borussia Dortmund. 12 April 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  26. ^ Burrows, Ben (14 April 2017). "Marc Bartra opens up about being at the centre of the Borussia Dortmund bomb attack". The Independent. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  27. ^ "Marc Bartra back in team training". Borussia Dortmund. 10 Mei 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  28. ^ Prenderville, Liam (20 Mei 2017). "Marc Bartra makes first Borussia Dortmund appearance since bomb blast in final day thriller with Werder Bremen". Daily Mirror. Diakses tanggal 31 Januari 2018. 
  29. ^ "Bartra in squad, Kagawa in for suspended Castro". Borussia Dortmund. 13 Mei 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  30. ^ a b "Teams & goals". Borussia Dortmund. 27 Mei 2017. Diakses tanggal 29 Oktober 2017. 
  31. ^ "Real Betis signs Spanish internationa l Marc Bartra". Real Betis. 30 Januari 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 Januari 2018. Diakses tanggal 30 Januari 2018. 
  32. ^ "Atletico clinch second spot, Bale leads Real rout". The New York Times. 12 Mei 2018. Diakses tanggal 14 Mei 2018. 
  33. ^ "La alegría de Bartra por volver a entrenar con sus compañeros" (dalam bahasa Spanyol). ABC. 11 Maret 2021. Diakses tanggal 7 Januari 2023. 
  34. ^ a b "Real Betis 1–1 Valencia (5–4 on pens): Real Betis win Copa del Rey final on penalties". BBC Sport. 23 April 2022. Diakses tanggal 23 April 2022. 
  35. ^ Guevara, Rocío (14 Agustus 2022). "Bartra se marcha al Trabzonspor" (dalam bahasa Spanyol). Marca. Diakses tanggal 14 Agustus 2022. 
  36. ^ "Results or ending of transfer meetings" (dalam bahasa Turki). KAP. 15 Agustus 2022. Diakses tanggal 15 Agustus 2022. 
  37. ^ "Mal estreno del Trabzonspor de Marc Bartra en la previa de la Champions" (dalam bahasa Spanyol). Diario de Sevilla. 16 Agustus 2022. Diakses tanggal 7 Januari 2023. 
  38. ^ "Bartra da el triunfo al Trabzonspor en el descuento" (dalam bahasa Spanyol). Mundo Deportivo. 19 September 2022. Diakses tanggal 7 Januari 2023. 
  39. ^ Sarigul, Emre (29 Desember 2022). "Pirlo guides Karagumruk to shock victory over Trabzonspor". Turkish Football. Diakses tanggal 7 Januari 2023. 
  40. ^ @Trabzonspor (11 Juli 2023). "Kamuoyuna duyuru" (Tweet) (dalam bahasa Turki). Diakses tanggal 11 Juli 2023 – via Twitter. 
  41. ^ .realbetisbalompie.es/noticias/actualidad/marc-bartra-cuarta-incorporacion-del-real-betis-para-la-proxima-temporada-29260 "Marc Bartra, cuarta incorporación del Real Betis para la próxima temporada" Periksa nilai |url= (bantuan) (dalam bahasa Spanyol). Real Betis. 24 Juli 2023. Diakses tanggal 24 Juli 2023. 
  42. ^ Rovelló, Guiomar (10 Oktober 2023). "Así es el síndrome de Haglund, la lesión que aparta a Marc Bartra del fútbol durante un largo periodo de tiempo" (dalam bahasa Spanyol). Mundo Deportivo. Diakses tanggal 10 November 2023. 
  43. ^ Estepa, Javier (17 November 2013). "De pasear la estrella a ver las estrellas" (dalam bahasa Spanyol). Marca. Diakses tanggal 17 November 2013. 
  44. ^ "La FIFA anula el Guinea-España" (dalam bahasa Spanyol). Diario AS. 31 Desember 2013. Diakses tanggal 25 Juni 2014. 
  45. ^ "EURO holders Spain brush FYROM aside". UEFA. 8 September 2014. Diakses tanggal 16 November 2015. 
  46. ^ Martín, Luis (31 Mei 2016). "Isco y Saúl fuera de la lista de Del Bosque para la Eurocopa 2016" (dalam bahasa Spanyol). El País. Diakses tanggal 3 Juni 2016. 
  47. ^ "Paco Alcacer scores twice as dominant Spain demolish Wales in Cardiff". ESPN. 11 Oktober 2018. Diakses tanggal 12 Oktober 2018. 
  48. ^ Sikdar, Anustup (16 Oktober 2013). "FC Barcelona: The future is bright. The future is Bartra". The Hard Tackle. Diakses tanggal 3 Juni 2016. 
  49. ^ "Marc Bartra y su mellizo 'celebran' su cumpleaños en Facebook" (dalam bahasa Spanyol). Sport. 15 Januari 2015. Diakses tanggal 15 Januari 2015. 
  50. ^ "El primer regalo de Marc Bartra a su hija" (dalam bahasa Spanyol). ¡Hola!. 9 April 2015. Diakses tanggal 24 Mei 2015. 
  51. ^ Profil dan statistik Marc Bartra di situs web Soccerway.com. Diakses pada 5 Maret2017.
  52. ^ a b "Marc Bartra". European Football. Diakses tanggal 16 November 2015. 
  53. ^ "Barcelona Win La Liga 2009–10". Goal.com. 17 Mei 2010. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  54. ^ Heras, Rubèn (11 Mei 2011). "El Barcelona, campeón de Liga por tercera vez consecutiva" (dalam bahasa Spanyol). RTVE. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  55. ^ Ruiz, David (11 Mei 2013). "El Barça se proclama campeón de Liga BBVA 2012/13" (dalam bahasa Spanyol). La Vanguardia. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  56. ^ "Lionel Messi hands Barcelona 23rd La Liga title"Perlu langganan berbayar. The Daily Telegraph. 17 Mei 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 12 Januari 2022. Diakses tanggal 19 Mei 2015. 
  57. ^ Sans, Gabriel (15 Mei 2016). "El FC Barcelona, campeón a lo grande" (dalam bahasa Spanyol). Mundo Deportivo. Diakses tanggal 15 Desember 2016. 
  58. ^ Lowe, Sid (26 Mei 2012). "Barcelona end Guardiola era with Copa del Rey win over Athletic Bilbao". The Guardian. Diakses tanggal 13 April 2021. 
  59. ^ "El Barcelona gana la Copa del Rey con dos goles de Messi" (dalam bahasa Spanyol). Cubadebate. 30 Mei 2015. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  60. ^ "Barcelona 2–0 Sevilla". BBC Sport. 22 Mei 2016. Diakses tanggal 24 Mei 2016. 
  61. ^ "Stalemate at Nou Camp gives Barcelona Spanish Super Cup over Atlético Madridv". NBC Sports. 28 Agustus 2013. Diakses tanggal 29 Agustus 2013. 
  62. ^ "2010–11 FC Barcelona 3–1 Manchester United FC: Report". UEFA. 29 Mei 2011. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  63. ^ Haslam, Andrew (6 Juni 2015). "Barcelona see off Juventus to claim fifth title". UEFA. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  64. ^ "2015 Super Cup: Barcelona down Sevilla for fifth win". UEFA. Diakses tanggal 15 November 2015. 
  65. ^ "Club World Cup title strengthens Barcelona's case". UEFA. 20 Desember 2015. Diakses tanggal 20 Desember 2015. 
  66. ^ Haslam, Andrew (30 Juli 2010). "France fight back to claim U19 crown". UEFA. Diakses tanggal 13 September 2020. 
  67. ^ Mateo, Daniel (18 Juni 2013). "Los campeones de 'la rojita' aseguran el futuro de la selección" (dalam bahasa Spanyol). 20 minutos. Diakses tanggal 11 September 2019. 
  68. ^ Ashby, Kevin (21 Juni 2013). "Thiago leads all-star squad dominated by Spain". UEFA. Diakses tanggal 21 Juni 2013. 
  69. ^ "Equipo de la Liga 2017/18" (dalam bahasa Spanyol). UEFA. 21 Mei 2018. Diakses tanggal 11 September 2019. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]