Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                
Lompat ke isi

Seoulite

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Seoulite
Sampul Album Penuh
Album studio karya Lee Hi
Dirilis
  • 9 Maret 2016 (2016-03-09) (Half Album)
  • 20 April 2016 (2016-04-20) (Full Album)
Direkam2015 - 2016
GenreK-pop, jazz, R&B
Durasi19:32 (Paruh Album)
LabelYG Entertainment, KT Music
Produser
Kronologi Lee Hi
First Love
(2013)First Love2013
Seoulite
(2016)
Singel dalam album Seoulite
  1. "Breathe"
    Dirilis: 9 Maret 2016
  2. "Hold My Hand"
    Dirilis: 9 Maret 2016
  3. "My Star"
    Dirilis: 20 April 2016
Sampul Paruh Album
Sampul Paruh Album

Seoulite[1] adalah album studio kedua dari mantan kontestan K-pop Star, Lee Hi. Album ini menandai kembalinya ia ke kancah musik Korea setelah tiga tahun hiatus menyusul perilisan album studio debutnya, First Love pada tahun 2013. Album dirilis untuk pertama kali dalam bentuk setengah album pada 9 Maret 2016 dan album penuh dirilis secara digital pada 20 April 2016, sementara bentuk album fisik dirilis seminggu kemudian.[2][3]

Latar belakang dan perilisan

[sunting | sunting sumber]

Setelah debut dengan sukses di industri musik Korea pada usia 16 tahun, tanpa diduga, Lee Hi memasuki masa "hiatus" tidak resmi selama tiga tahun. Banyak spekulasi muncul saat ia ingin melakukan comeback sebelum akhirnya dikonfirmasi pada Agustus 2015 bahwa Ha-yi akan segera melakukan comeback, namun bukan di bawah label utama YG Entertainment melainkan melalui sub-labelnya.[4] Sub-label HIGHGRND adalah sub-label independen dari YG yang dipegang oleh Tablo Epik High. Ha-yi tetap berada di bawah label rekaman YG Entertainment, hanya albumnya saja yang akan dirilis di bawah HIGHGRND. CEO YG, Yang Hyun-suk melalui perwakilan perusahaan menyatakan bahwa keputusan album untuk dirilis di bawah sub-label karena ia khawatir tidak mampu untuk mengurus comeback tersebut dengan baik akibat terlalu sibuk dan kepercayaannya kepada Tablo membuatnya memutuskan untuk memberikan kuasa produksi comeback Ha-yi kepada Tablo.

Pada 15 Februari 2016, pihak dari YG mengkonfirmasi bahwa comeback Ha-yi akan dilakukan pada bulan Maret.[5] Teaser pertama album dirilis pada 29 Februari. Dibandingkan merilis album penuh, ia lebih memilih untuk merilis "paruh album": bagian paruh pertama pada 9 Maret dan bagian paruh kedua akan diumumkan kemudian.[1] Teaser kedua dirilis pada 2 Maret dan mengkonfirmasi singel utama "Breathe"[1] Teaser ketiga dirilis pada 4 Maret dengan info singel kedua akan berjudul "Hold My Hand".[1] Menyusul perilisan foto dan video teaser, sebuah daftar lagu penuh dari paruh album dirilis pada 6 Maret.[1]

Pada 5 Maret, terungkap bahwa Jonghyun dari SHINee telah berpartisipasi salam penyusunan dan penulisan singel utama "Breathe". Terungkap lebih jauh bahwa Tablo telah meminta Jonghyun untuk menulis sebuah lagu untuk comeback Ha-yi. Lagu ini dipilih untuk menjadi singel kedua oleh Yang Hyun-suk setelah meninggalkan "kesan yang mendalam" kepadanya, meskipun saat itu Tablo belum memberitahukan bahwa lagu tersebut dibuat oleh Jonghyun, bahkan hingga tahap pembuatan video musik, Tablo tetap menjaga rahasia tersebut dari Hyung-suk.[6]

Seoulite dirilis secara digital pada 9 Maret. Setelah dirilis, "Breathe" meraih posisi puncak di banyak tangga lagu Korea Selatan dan mencapai status all kill.[7] Lagu ini debut pada posisi nomor 2 di tangga lagu digital mingguan Gaon, sementara singel kedua juga masuk 10 besar.[8] Selain itu, kedua singel tersebut debut pada posisi nomor 1 dan 4 di tangga lagu download mingguan.[9] Atas pencapaian tersebut, album ini memulai debutnya pada posisi nomor 3 di Billboard World Album.[10]

Ha-yi menerima kemenangan pertamanya untuk "Breathe" di MNet M!Countdown pada episode 17 Maret.[11]

Daftar lagu

[sunting | sunting sumber]
Daftar lagu Album Penuh
No.JudulLirikMusikDurasi
1."My Star"Teddy, KushTeddy, Kush 
2."희망고문" (Blues)TabloDee.P, Rebecca Johnson, Tablo 
3."스쳐 간다" (Passing By)Lee HiLee Hi, 감욱진 
4."밤샘" (Up All Night) (feat. Tablo)TabloTablo, 감욱진 
5."안봐도 비디오" (Video) (feat. Bobby dari iKON)Deanfluenza, BobbyDJ TUKUTZ, Deanfluenza, Le'mon 
6."Missing You"TabloP.K, Lydia Paek 
Daftar lagu Paruh Album
No.JudulLirikMusikDurasi
1."WORLD TOUR" (feat. Mino dari Winner)Deanfluenza, MinoDeanfluenza, RE:ONE4:37
2."손잡아 줘요" (Hold My Hand)Shinae An, Wheeler, TabloShinae An, Wheeler,3:39
3."한숨" (Breathe)Kim JonghyunKim Jonghyun, WeFreaky4:49
4."OFFICIAL" (feat. Incredivle)Tablo, IncredivleChancellor, DOCSKIM3:29
5."FXXK WIT US" (feat. Dok2)Tablo, Dok2Tablo, CODE KUNST, Ilsey Juber3:38
Durasi total:19:32

Tangga musik

[sunting | sunting sumber]

Tangga album

[sunting | sunting sumber]
Tangga album Posisi
puncak
US Billboard Heatseekers Albums[12] 16
US Billboard World Albums[13] 3

Tangga lagu

[sunting | sunting sumber]
Tangga lagu singel Lagu Posisi puncak
Gaon Digital Chart[8] Breathe 1
Hold My Hand 8
"World Tour" feat. MINO 14
"Official" feat. Incredivle 27
"Fxxk Wit Us" feat. DOK2 19

Penghargaan dan nominasi

[sunting | sunting sumber]
Lagu Program Tanggal
"Breathe" M! Countdown (Mnet) 17 Maret 2016[11]
Inkigayo (SBS) 20 Maret 2016[14]

Riwayat perilisan

[sunting | sunting sumber]
Wilayah Tanggal[3] Format Label
Korea Selatan, Seluruh Dunia 9 Maret 2016 Unduhan digital YG Entertainment
20 April 2016
Korea Selatan 27 April 2016 CD

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e "Lee Hi Reveals Half Album Tracklist and Teasers". soompi.com. Diakses tanggal 27 Februari 2016. 
  2. ^ "Lee Hi Reveals Half Album Tracklist and Teasers". YG Life Twitter. Diakses tanggal 7 April 2016. 
  3. ^ a b "LEE HI - 'SEOULITE' FULL ALBUM RELEASE PLAN". YG Family. Diakses tanggal 19 April 2016. 
  4. ^ "Lee Hi to Make Comeback Album Under Tablo and HIGHGRND's Production". soompi.com. Diakses tanggal 24 Agustus 2015. 
  5. ^ "Lee Hi Is Gearing Up for a March Comeback". soompi.com. Diakses tanggal 14 Februari 2016. 
  6. ^ "Jonghyun's Involvement On New Lee Hi Single Kept Secret From YG Chief By Tablo: 'He Only Told Me After We Finished'". kpopstarz.com. Diakses tanggal 4 Maret 2016. 
  7. ^ "Lee Hi Tops Music Charts With "Breathe," Written by SHINee's Jonghyun'". soompi.com. Diakses tanggal 8 Maret 2016. 
  8. ^ a b "2016년 11주차 Digital Chart". gaonchart.co.kr. Diakses tanggal 14 Maret 2016. 
  9. ^ "2016년 11주차 Download Chart". gaonchart.co.kr. Diakses tanggal 14 Maret 2016. 
  10. ^ "Lee Hi Returns to the Charts With 'Seoulite' on World & Heatseekers Album Charts". billboard.com/. Diakses tanggal 18 Maret 2016. 
  11. ^ a b "Watch: Lee Hi Takes 1st Win for "Breathe" on "M!Countdown"". soompi.com. Diakses tanggal 17 Maret 2016. 
  12. ^ "Heatseekers Albums (Seoulite) / Billboard.com". Billboard. 1 April 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-05-05. Diakses tanggal 2016-04-24. 
  13. ^ "World Albums (Seoulite) / Billboard.com". Billboard. 17 Maret 2016. 
  14. ^ "LEE HI - '한숨(BREATHE)' 0320 SBS Inkigayo : NO.1 OF THE WEEK". Navar. Diakses tanggal 22 Maret 2016.