Olimpiade Sains Nasional (OSN) pertama dilaksanakan di PPPPTK Matematika (waktu itu masih bernama... more Olimpiade Sains Nasional (OSN) pertama dilaksanakan di PPPPTK Matematika (waktu itu masih bernama PPPG Matematika) Yogyakarta pada September 2002. Pada tahun tersebut yang dilombakan hanya untuk jenjang SMA. OSN kedua di tahun 2003 diselenggarakan di Balikpapan untuk para siswa SD, SMP, dan SMA. OSN tahun 2010 ini rencananya akan dilaksanakan di Medan (Sumatera Utara) pada 1 – 7 Agustus 2010. Tulisan ini disusun dengan maksud untuk menunjukkan pentingnya belajar memecahkan masalah; diikuti dengan membahas tiga tipe soal pada OSN bidang matematika, dan akan diakhiri dengan membahas antisipasi yang dapat dilakukan untuk menyukseskan OSN sebagai lokomotif penggerak peningkatan mutu pelajaran matematika di Indonesia. Pentingnya Pemecahan Masalah Gauss (1777-1855) dikenal sebagai salah satu dari lima matematikawan terbaik dunia. Ketika ia duduk di bangku Sekolah Dasar, ia dan teman-temannya dihukum untuk menentukan hasil dari penjumlahan berikut. Mungkin yang muncul dalam pikiran si Gauss kecil adalah kapan selesainya menentukan hasil penjumlahan itu. Gauss kecil lalu berusaha untuk berkelit dan berpikir keras untuk mencari jalan atau cara lain yang lebih cepat dan mudah. Diceriterakan bahwa dalam waktu yang sangat cepat, Gauss dapat memecahkan masalah tersebut dengan benar. Alangkah hebat kemampuan berpikir Gauss. Kita menduga, yang dilakukan Gauss dapat ditunjukkan dengan diagram berikut: Jalan pikiran Gauss kecil adalah sebagai berikut. o Setiap bilangan memiliki pasangan yang jumlahnya 101. o Karena terdapat 100 bilangan yang akan dijumlahkan, maka akan ada 50 pasang bilangan yang jumlahnya 101. o Jadi, jumlah 100 bilangan asli pertama (1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100) adalah 50 × 101 = 5050. 101 101 101 1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100 1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100
Olimpiade Sains Nasional (OSN) pertama dilaksanakan di PPPPTK Matematika (waktu itu masih bernama... more Olimpiade Sains Nasional (OSN) pertama dilaksanakan di PPPPTK Matematika (waktu itu masih bernama PPPG Matematika) Yogyakarta pada September 2002. Pada tahun tersebut yang dilombakan hanya untuk jenjang SMA. OSN kedua di tahun 2003 diselenggarakan di Balikpapan untuk para siswa SD, SMP, dan SMA. OSN tahun 2010 ini rencananya akan dilaksanakan di Medan (Sumatera Utara) pada 1 – 7 Agustus 2010. Tulisan ini disusun dengan maksud untuk menunjukkan pentingnya belajar memecahkan masalah; diikuti dengan membahas tiga tipe soal pada OSN bidang matematika, dan akan diakhiri dengan membahas antisipasi yang dapat dilakukan untuk menyukseskan OSN sebagai lokomotif penggerak peningkatan mutu pelajaran matematika di Indonesia. Pentingnya Pemecahan Masalah Gauss (1777-1855) dikenal sebagai salah satu dari lima matematikawan terbaik dunia. Ketika ia duduk di bangku Sekolah Dasar, ia dan teman-temannya dihukum untuk menentukan hasil dari penjumlahan berikut. Mungkin yang muncul dalam pikiran si Gauss kecil adalah kapan selesainya menentukan hasil penjumlahan itu. Gauss kecil lalu berusaha untuk berkelit dan berpikir keras untuk mencari jalan atau cara lain yang lebih cepat dan mudah. Diceriterakan bahwa dalam waktu yang sangat cepat, Gauss dapat memecahkan masalah tersebut dengan benar. Alangkah hebat kemampuan berpikir Gauss. Kita menduga, yang dilakukan Gauss dapat ditunjukkan dengan diagram berikut: Jalan pikiran Gauss kecil adalah sebagai berikut. o Setiap bilangan memiliki pasangan yang jumlahnya 101. o Karena terdapat 100 bilangan yang akan dijumlahkan, maka akan ada 50 pasang bilangan yang jumlahnya 101. o Jadi, jumlah 100 bilangan asli pertama (1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100) adalah 50 × 101 = 5050. 101 101 101 1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100 1 + 2 + 3 + 4 + … + 97 + 98 + 99 + 100
Uploads
Papers by rafli efendi