Karya tulis ilmiah ini membahas hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. Penelitian dilakukan di Puskesmas Sukoharjo dengan subjek 47 ibu yang mengimunisasi bayi berumur 0-3 bulan. Hasilnya menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan ibu yang baik tentang imunisasi polio dengan perilaku yang tepat pasca imunisasi polio pada bayinya
0 penilaian0% menganggap dokumen ini bermanfaat (0 suara)
430 tayangan48 halaman
Karya tulis ilmiah ini membahas hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. Penelitian dilakukan di Puskesmas Sukoharjo dengan subjek 47 ibu yang mengimunisasi bayi berumur 0-3 bulan. Hasilnya menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan ibu yang baik tentang imunisasi polio dengan perilaku yang tepat pasca imunisasi polio pada bayinya
Karya tulis ilmiah ini membahas hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. Penelitian dilakukan di Puskesmas Sukoharjo dengan subjek 47 ibu yang mengimunisasi bayi berumur 0-3 bulan. Hasilnya menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan ibu yang baik tentang imunisasi polio dengan perilaku yang tepat pasca imunisasi polio pada bayinya
Karya tulis ilmiah ini membahas hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. Penelitian dilakukan di Puskesmas Sukoharjo dengan subjek 47 ibu yang mengimunisasi bayi berumur 0-3 bulan. Hasilnya menunjukkan ada hubungan antara pengetahuan ibu yang baik tentang imunisasi polio dengan perilaku yang tepat pasca imunisasi polio pada bayinya
Unduh sebagai PDF, TXT atau baca online dari Scribd
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1/ 48
i
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU
TENTANG IMUNISASI POLIO DENGAN PERILAKU PASCA IMUNISASI POLIO PADA BAYI DI PUSKESMAS SUKOHARJO
KARYA TULIS ILMIAH
Untuk Memenuhi Persyaratan memperoleh Gelar Sarjana Saint Terapan
Oleh :
SRI WIDAYATI R1108024
PROGRAM STUDI DIV KEBIDANAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2009 ii HALAMAN VALIDASI
Karya Tulis Ilmiah dengan judul : Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio Pada Bayi di Puskesmas Sukoharjo Nama peneliti : Sri Widayati NIM : R1108024
Telah diperiksa dan disetujui untuk diujikan dihadapan tim penguji karya tulis ilmiah program studi DIV Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta
Pada tanggal : 1 Agustus 2009
Pembimbing Utama
Annang Giri Moelyo, dr, Sp A, M Kes NIP :132309259/ 19730410 200501 1 001 Pembimbing Pendamping
Parni, SST NIP :140122922/19590901 198201 2 007
Mengetahui Ketua Tim Karya Tulis Ilmiah
Moch. Arief. Tq, dr. M.S, PHK NIP. 130817795
iii HALAMAN PENGESAHAN
Karya Tulis Ilmiah dengan judul : Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio Pada Bayi di Puskesmas Sukoharjo
Nama Peneliti : Sri Widayati NIM : R1108024
Telah diperiksa dan disetujui Pada tanggal : 6 Agustus 2009
Moch. Arief. Tq, dr. M.S, PHK NIP. 130817795 iv ABSTRAK
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI POLIO DENGAN PERILAKU PASCA IMUNISASI POLIO PADA BAYI DI PUSKESMAS SUKOHARJO
Sri Widayati*
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi umur 0 3 bulan.
Tempat penelitian ini adalah Puskesmas Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo.
Metode penelitian ini menggunakan desain observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei J uni 2009. Populasinya adalah ibu-ibu yang datang ke Puskesmas Sukoharjo untuk mengimunisasikan bayinya pada bulan Mei J uni sebanyak 90 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah ibu dengan bayi yang berumur 0 3 bulan yang dinyatakan sehat untuk mendapakan imunisasi polio dan menyusui bayinya dengan ASI sebanyak 47 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner sebanyak 16 pertanyaan yang bersifat tertutup. Uji statistik yang digunakan adalah chi-square dengan tingkat kepercayaan 95% atau =0,05.
Hasil penelitian ini adalah ibu dengan pengetahuan yang baik sebanyak 32 responden (68,1%), sedangkan yang memiliki pengetahuan kurang tentang imunisasi polio sebanyak 15 responden (31,9%). Ibu dengan perilaku yang baik pasca imunisasi polio dengan tidak langsung memberi ASI pasca imunisasi polio sebanyak 28 responden (59,6%), sedangkan yang berperilaku kurang baik sebanyak 19 responden (40,4%).
Simpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan antara pengetahuan tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu pasca imunisasi polio.
Kata kunci : Pengetahuan, Imunisasi Polio, Perilaku Pasca Imunisasi Polio.
* : Mahasiswa Prodi DIV Kebidanan Universitas Sebelas Maret Surakarta
v
KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, atas segala nikmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyusun dan menyelesaikan karya tulis ilmiah yang berjudul Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio Pada Bayi di Puskesmas Sukoharjo. Penulisan karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk memenuhi tugas akhir, sebagai persyaratan untuk memperoleh gelar Sarjana Saint Terapan di Program Studi DIV Kebidanan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa didalam penulisan karya tulis ilmiah ini sejak awal pengajuan sampai tahap merumuskan simpulan penulis banyak mengalami hambatan dan kesulitan. Namun berkat adanya bimbingan serta bantuan dari berbagai pihak maka karya tulis ini dapat diselesaikan, oleh karena itu perkenankanlah penulis menyampaikan rasa penghargaan dan terimakasih kepada: 1. Prof. Dr. H. AA. Subijanto, dr. MS, selaku Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2. Tri Budi Wiryanto, dr, Sp.OG (K), selaku Ketua Program Studi DIV Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret yang telah memberi kesempatan untuk menempuh studi vi 3. Annang Giri Moelyo, dr, Sp A, M.Kes, selaku pembimbing utama yang telah mencurahkan waktu dan pikiran untuk memberikan bimbingan dalam penulisan karya tulis ilmiah ini. 4. Parni, SST, selaku pembimbing pendamping yang telah mencurahkan waktu dan pikiran untuk memberikan bimbingan dalam penulisan karya tulis ilmiah ini. 5. Mochammad Arief Tg, dr, M. S, PHK, selaku Ketua Tim Penyusunan Karya Tulis Ilmiah Program Studi DIV Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret. 6. Suryono, dr, M. Kes, selaku Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukoharjo yang telah memberi kesempatan dan izin untuk menempuh studi di Program Studi DIV Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret. 7. Indarto, dr, selaku Kepala Puskesmas Sukoharjo yang telah memberi kesempatan dan izin untuk menempuh studi dan melaksanakan penelitian di Puskesmas Sukoharjo. 8. Keluarga tercinta yang telah memberikan dukungan dan motivasi dalam menyelesaikan karya tulis ini. 9. Suami dan anak-anakku tercinta yang selalu memberikan dukungan dan pengertian yang sangat besar sehingga penulis mampu menyelesaikan karya tulis ilmiah. 9. Rekan-rekan seperjuangan mahasiswa Program Studi DIV Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret tahun 2009. 10. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan karya tulis ilmiah ini yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu. Penulis berharap karya tulis ini dapat memberikan wawasan dalam ilmu pengetahuan dan bermanfaat bagi siapa saja yang memerlukannya. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa karya tulis ilmiah ini masih banyak terdapat kekurangan. Untuk itu penulis akan sangat menghargai semua kritik maupun saran, untuk dapat lebih menyempurnakan penulisan selanjutnya. Surakarta, 31 J uli 2009 vii Penulis
Sri Widayati DAFTAR ISI
Halaman HALAMAN J UDUL...................................................................................... i HALAMAN VALIDASI ............................................................................... ii HALAMAN PENGESAHAN........................................................................ iii ABSTRAK..................................................................................................... iv KATA PENGANTAR................................................................................... v DAFTAR ISI ................................................................................................ vi DAFTAR TABEL.......................................................................................... viii DAFTAR GAMBAR DAN DIAGRAM....................................................... ix DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................. x BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang ......................................................................... 1 B. Rumusan Masalah..................................................................... 2 C. Tujuan Penelitian...................................................................... 2 D. Manfaat Penelitian.................................................................... 3 BAB II TINJ AUAN PUSTAKA A. Pengetahuan.............................................................................. 4 B. Imunisasi ................................................................................... 4 viii C. Polio Melitis.............................................................................. 6 D. Kadar Zat Antipoliomelitik Dalam ASI .................................... 6 E. Perilaku..................................................................................... 7 F. Kerangka Teori ......................................................................... 8 G. Kerangka Konsep...................................................................... 9 H. Hipotesis.................................................................................... 9 BAB III METODE PENELITIAN A. Desain Penelitian....................................................................... 10 B. Tempat dan Waktu Penelitian................................................... 10 C. Populasi dan Sampel ................................................................. 10 D. Kriteria Restriksi ....................................................................... 12 E. Definisi Operasional ................................................................. 13 F. Instrumentasi Penelitian............................................................ 14 G. Pengolahan dan Analisis Data................................................... 16 BAB IV HASIL PENELITIAN A. Hasil Penelitian......................................................................... 18 BAB V PEMBAHASAN............................................................................. 25 BAB VI SIMPULAN DAN SARAN A. Simpulan................................................................................... 29 B. Saran.......................................................................................... 29 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
ix
DAFTAR TABEL
Halaman Tabel 3.1 Definisi Operasional .................................................................... 13 Tabel 4.1 Tabulasi umur responden dengan pengetahuan tentang imunisasi polio ............................................................................. 19 Tabel 4. 2 Tabulasi tingkat pendidikan responden dengan pengetahuan Tentang imunisasi polio................................................................. .20 Tabel 4. 3 Tabulasi tingkat pendidikan responden dengan pengetahuan Tentang imunisasi polio................................................................. 24 Tabel 4.4 Tabulasi Silang antara Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi Polio dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio ..................................... ........ 24
x
DAFTAR GAMBAR DAN DIAGRAM
Gambar 2.1 Kerangka Teori Lawrence Green........................................... 8 Gambar 2.2 Kerangka Konsep................................................................... 9 Gambar 4.1 Karateristik Responden Berdasarkan Umur di Puskesmas Sukoharjo .............................................................................. 18 Gambar 4.2 Karateristik Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir di Puskesmas Sukoharjo......................................................... 19 Gambar 4.3 Karateristik Responden Berdasarkan Pekerjaan di Puskesmas Sukoharjo............................................................................... 20 Gambar 4.4 Distribusi Frekuensi Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi Polio di Puskesmas Sukoharjo............................... 21 Gambar 4.5 Distribusi Frekuensi Perilaku Ibu Pasca Imunisasi Polio di Puskesmas Sukoharjo............................................................. 22
xi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Permohonan Menjadi Responden Lampiran 2 Persetujuan Sebagai Responden Lampiran 3 Kuesioner Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi Polio dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio Lampiran 4 J adual Penelitian Lampiran 5 Hasil Uji Validitas dan Reabilitas Lampiran 6 Hasil Analisis Data Lampiran 7 Tabel Chi-Square
xii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Penyakit polio masih menjadi masalah kesehatan di Indonesia mengingat masih adanya kasus polio di beberapa daerah di Indonesia. Ini diperkuat dengan ditemukannya wabah polio liar sebanyak 125 kasus pada tahun 2005. Kasus polio liar tersebut ditemukan di Sukabumi 122 kasus, Lebak 56 kasus, Bogor 18 kasus, Serang 19 kasus, Cianjur 5 kasus, Bekasi 1 kasus, Demak 1 kasus, dan Tanggamus Lampung 2 kasus (Depkes RI, 2006). Penyakit polio merupakan suatu infeksi virus yang sangat menular dan tidak dapat disembuhkan. Virusnya menyerang seluruh tubuh dan bisa menyebabkan kelemahan otot yang sifatnya permanen, serta kelumpuhan pada salah satu tungkai. Penyakit polio dapat dicegah dengan pemberian imunisasi polio. Pemberian imunisasi polio pada bayi dan anak tidak hanya memberi pencegahan penyakit pada anak tersebut, tetapi juga memberikan dampak yang lebih luas, karena dapat mencegah penularan penyakit untuk anak lain. Oleh karena itu pengetahuan dan sikap orang tua terutama ibu sangat penting untuk memahami tentang manfaat imunisasi dan jadual pemberian secara tepat. Selain itu, perilaku pasca pemberian imunisasi juga mempengaruhi keberhasilan imunisasi, dimana pemberian Air Susu Ibu (ASI) setelah imunisasi polio pada bayi umur 0 3 bulan dapat melemahkan vaksin polio xiii yang diteteskan ke mulut bayi, sehingga imunisasi polio tidak efektif. ASI yang keluar pada saat bayi umur 0 3 bulan banyak mengandung kadar zat antipoliomelitik yang dapat menetralisir virus vaksin polio di dalam usus anak sehingga menghambat pembentukan zat antibodinya (Gendrowahyuhono, 2002). Hal ini menarik perhatian penulis untuk mengangkat permasalahan ini di dalam penelitian. Penulis ingin mengetahui lebih jauh lagi, apakah ada hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi.
B. Rumusan Masalah Apakah ada hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi?
C. Tujuan Penelitian 1. Tujuan Umum Untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi di Puskesmas Sukoharjo. 2. Tujuan Khusus a. Untuk mengetahui prosentase tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio. xiv b. Untuk mengetahui prosentase perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. c. Untuk menganalisis hubungan pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisai polio pada bayi.
D. Manfaat Penelitian 1. Bagi Penulis Untuk dapat mengaplikasikan ilmu yang telah didapat dibangku pendidikan pada kenyataan yang sesungguhnya. 2. Bagi Ilmu Pengetahuan Menambah informasi tentang hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi. 3. Bagi Instansi Untuk menambah kepustakaan dan untuk meningkatkan pengetahuan pembaca tentang imunisasi polio. 4. Bagi Responden Meningkatkan pengetahuan ibu tentang imunisasi polio.
xv BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Pengetahuan Pengetahuan adalah hasil tahu dari manusia. Terdiri dari sejumlah fakta dan teori yang memungkinkan seseorang untuk memecahkan masalah yang dihadapinya. Pengetahuan merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang, karena dari pengalaman dan penelitian ternyata perilaku yang didasari oleh pengetahuan akan lebih langgeng daripada perilaku yang tidak didasari oleh pengetahuan (Notoatmodjo, 2007). B. Imunisasi Imunisasi adalah upaya yang dilakukan dengan sengaja untuk memberikan kekebalan pada bayi atau anak, sehingga terhindar dari penyakit (Depkes RI, 2005). J enis-jenis vaksin yang saat ini dipakai dalam program imunisasi rutin di Indonesia adalah (Depkes RI, 2006). 1. Vaksin BCG (Bacillus Calmette Guerine) Untuk pemberian kekebalan aktif terhadap tuberkolosis. 2. Vaksin DPT (Dipteri Pertusis Tetanus) Untuk pemberian kekebalan secara simultan terhadap difteri, pertusis, dan tetanus. 3. Vaksin TT (Tetanus Toksoid) Untuk pemberian kekebalan aktif terhadap tetanus.
xvi 4. Vaksin DT (Dipteri Tetanus) Untuk pemberian kekebalan simultan terhadap difteri dan tetanus. 5. Vaksin Campak Untuk pemberian kekebalan aktif terhadap penyakit campak. 6. Vaksin Polio (Oral Polio Vaccine) a. Deskripsi Vaksin oral polio adalah vaksin polio trivalent yang terdiri dari suspensi virus poliomyelitis tipe 1, 2, 3 (strain sabin) yang sudah dilemahkan, dibuat dalam biakan jaringan ginjal kera dan distabilkan dengan sukrosa (Vademecum Bio Farma, 2002). b. Indikasi Untuk pemberian kekebalan aktif terhadap poliomelitis. c. Cara pemberian dan dosis Diberikan secara oral (melalui mulut), 1 dosis adalah 2 tetes sebanyak 4 kali dosis pemberian dengan interval setiap dosis minimal 4 minggu. Diberikan pada bayi mulai umur 0 bulan. Setiap membuka vial baru harus menggunakan penetes (dropper) yang baru. d. Kontra indikasi Pada individu yang menderita imune deficiency tidak ada efek yang berbahaya yang timbul akibat pemberian polio pada anak yang sedang sakit. Namun jika ada keraguan, misalnya sedang menderita diare, maka dosis ulangan dapat diberikan setelah sembuh.
xvii e. Efek samping Pada umumnya tidak terdapat efek samping. Efek samping berupa paralysis yang disebabkan oleh vaksin sangat jarang terjadi. C. Poliomelitis Adalah penyakit pada susunan saraf pusat yang disebabkan oleh satu dari tiga virus yang berhubungan, yaitu virus polio tipe 1, 2, atau 3. Penyakit polio adalah lumpuh layu akut (acute flaccid paralysis) yang ditemukan pada anak yang berusia di bawah 15 tahun.. Penyebaran penyakit adalah melalui kotoran manusia (tinja) yang terkontaminasi. Kelumpuhan dimulai dengan gejala demam, nyeri otot dan kelumpuhan terjadi pada minggu pertama sakit. Kematian bisa terjadi karena kelumpuhan otot-otot pernafasan dan tidak segera ditangani (Depkes RI, 2006). D. Kadar Zat Antipoliomelitik dalam ASI ASI mengandung zat antipoliomelitik yang dapat mempengaruhi efektifitas vaksinasi polio dengan OPV (Oral Polio Vaksin). Hasil pemeriksaan ASI menunjukkan pada masa laktasi minggu I (kolustrum) semua ibu mempunyai ASI yang mengandung zat antipoliomelitik dan menurun dengan bertambahnya masa laktasi bulan IV. Anak yang berumur lebih dari 3 bulan dapat diberikan ASI sesaat sebelum dan sesudah di vaksinasi dengan OPV, karena pada saat tersebut zat antipoliomelitik sudah tidak ada dalam ASI (atau kalaupun ada titernya sangat rendah, xviii sehingga tidak mampu untuk menetralisir virus vaksin dalam usus anak) (Gondrowahyuhono, et all, 2002). E. Perilaku Perilaku adalah reaksi yang dapat diamati secara umum atau objektif, merupakan hasil hubungan antara perangsang (stimulus) dan respon yang bersifat sederhana atau kompleks (Notoatmodjo, 2007). Perilaku yang didasari oleh pengetahuan akan lebih langgeng daripada perilaku yang tidak didasari pengetahuan. Sebelum orang berperilaku baru, didalam diri orang tersebut mengalami proses yang berurutan yaitu : 1. Awarness (kesadaran), yaitu orang tersebut menyadari dalam arti mengetahui stimulus (objek) terlebih dahulu. 2. Interest, yaitu orang mulai tertarik kepada stimulus. 3. Evaluation, yaitu menimbang-nimbang baik dan tidaknya stimulus tersebut bagi dirinya. 4. Trial, orang yang mulai mencoba berperilaku baru. 5. Adoption, subjek telah berperilaku baru sesuai dengan pengetahuan, kesadaran, dan sikap stimulusnya (Notoatmodjo, 2007). Pengetahuan ibu akan mempengaruhi perilaku ibu dalam imunisasi kepada bayinya. Perilaku juga dipengaruhi oleh pengalaman, sosial ekonomi, fasilitas, budaya dan sebagainya. Terbentuknya perilaku yang langgeng adalah perilaku yang didasari oleh pengetahuan dan kesadaran (Notoatmodjo, 2007).
xix F. Kerangka Teori
Faktor predisposisi : 1. Pengetahuan 2. Sikap 3. Kepercayaan 4. Pendidikan 5. Sosial ekonomi
Gambar 2.1 Kerangka teori menurut Lawrence Green (Notoatmodjo, 2007)
xx G. Kerangka Konsep
Gambar 2.2
Ket : : yang diteliti : tidak diteliti
H. Hipotesis Ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio pada bayi.
Pengetahuan Perilaku pasca munisasi polio Pada bayi umur 0-3 bulan Pada bayi umur >3 bulan Sikap Kepercayaan Pendidikan Sosial ekonomi
xxi BAB III METODE PENELITIAN
A. Desain Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional, peneliti melakukan pengukuran variabel terikat dan variabel bebas hanya sesaat. Artinya peneliti pada saat itu menilai pengetahuan ibu tentang imunisasi polio sebagai variabel dependen bersamaan dengan penilaian variabel independen yaitu perilaku pasca pemberian imunisasi polio (Azwar, 2003).
B. Tempat dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo pada bulan Mei J uni 2009.
C. Populasi , Sampel dan Teknik Sampling 1. Populasi Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2007).
xxii a. Populasi target Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah ibu-ibu yang datang mengimunisasikan polio bayinya di Puskesmas Sukoharjo. b. Populasi aktual Ibu yang mengimunisasikan bayinya umur 0-3 bulan dengan imunisasi polio pada bulan Mei J uni 2009 di Puskesmas Sukoharjo yaitu sebanyak 90 orang. 2. Sampel Sampel adalah sebagian yang diambil dan keseluruhan objek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi (Notoatmodjo, 2007). Dalam penelitian ini sampel yang digunakan adalah ibu-ibu yang mengimunisasikan bayinya umur 0-3 bulan pada bulan Mei J uni 2009 dengan imunisasi polio. Dalam penelitian ini karena populasi penelitian hanya 90 (<1000). Penentuan besarnya sampel dengan menggunakan rumus (Nursalam, 2003). Z 2 N.p.q n =------------------------ d 2 (N-1) +Z 2 .p.q Dimana : n =Besar sampel minimal N =J umlah populasi Z =Standart deviasi normal untuk a =0,05 (1,96) d =Derajat ketepatan yang digunakan adalah 90 % atau 0,1 p =Proporsi target populasi adalah 50 % atau 0,5 xxiii q =Proporsi tanpa atribut p 1 =0,5 Perhitungan : 1,96 2 . 90.0,5.0,5 n =----------------------------------- 0,1 2 (90-1) +1,96 2 .0,5.0,5 n =46,71 n =47 respondan 3. Teknik Sampling Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling yaitu pemilihan subjek berdasarkan atas ciri-ciri sifat tertentu yang berkaitan dengan karakterisik populasi (Arief, 2004).
D. Kriteria Restriksi 1. Kriteria inklusi a. ibu-ibu yang datang untuk mengimunisasikan polio bayinya umur 0-3 bulan b. bayi yang berumur 0 3 bulan yang dinyatakan sehat untuk mendapatkan imunisasi polio c. ibu-ibu bersedia menjadi responden atau subjek penelitian 2. Kriteria eksklusi Ibu-ibu yang tidak menyusui bayinya dengan ASI dan ibu-ibu yang menolak untuk menjadi subjek penelitian
xxiv E. Definisi Operasional Tabel 3.1 Definisi Operasional
Variabel Definisi Operasional Hasil Ukur Skala Bebas : Pengetahuan ibu tentang Imunisasi Polio
Variabel terikat: Perilaku pasca pemberian Imunisasi Polio Pengetahuan ibu tentang imunisasi polio yaitu Informasi yang berhubungan dengan pengertian, indikasi, kontra indikasi, cara pemberian dan efek samping
Perilaku pasca pemberian Imunisasi Polio yaitu pemberian ASI pada bayi umur 0-3 bulan setelah diimunisasi polio dalam jangka waktu 10 menit dengan pengamatan Favorable : 1 : J awaban benar 0 : J awaban salah Unfavorable: 1 : J awaban benar 0 : J awaban salah Dikategorikan: Tinggi (Baik): bila jawaban benar >50% Rendah (Kurang):bila jawaban benar 50%.
J awaban ya dan J awaban tidak Dikategorikan: Baik: bila jawaban tidak Kurang:bila jawaban ya Nominal
Nominal
xxv F. Instrumentasi penelitian Instrumen penelitian yang digunakan untuk mendapatkan data yang relevan dengan masalah yang diteliti menggunakan instrumen pengumpulan data berupa kuesioner, yaitu daftar pertanyaan yang sudah tersusun dengan baik dan matang, dimana responden (dalam hal angket) dan interview (dalam hal wawancara) tinggal memberikan jawaban atau dengan memberikan tanda- tanda tertentu (Notoadmodjo, 2007). Penelitian ini menggunakan kuesioner dengan bentuk pertanyaan tertutup (close ended) yang mempunyai keuntungan mudah mengarahkan jawaban responden dan juga mudah diolah (ditabulasi). 1. Uji Validitas Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan alat ukur itu benar- benar mengukur apa yang diukur (Notoatmodjo, 2007). Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesatuan suatu instrumen. Kuesioner diberikan kepada sekelompok responden sebagai sarana uji coba. Kemudian kuesioner diberi nilai jawaban masing- masing sesuai dengan sistem penilaian yang telah ditetapkan dan mengklasifikasikan sesuai dengan yang diteliti. Untuk menguji tingkat validitas instrumen, peneliti menggunakan rumus product moment yang rumusnya sebagai berikut (Arikunto, 2002). ( )( ) { ( ) } ( ) { } 2 2 2 2 y y N x x N y x xy N r xy - S S - S S S -
xxvi keterangan : x : skor tiap item y : skor total rxy : koefisien korelasi setiap item dengan skor total Untuk jumlah responden 30 orang dengan tingkat kepercayaan 95%, maka taraf signifikansinya adalah 0,444. Bila rxy r tabel (0,444) maka butir soal tersebut valid, bila rxy <r tabel (0,444) maka butir soal tersebut tidak valid. Responden yang diuji 30 ibu bayi yang yang berkunjung di Puskesmas Nguter. Dari 16 pertanyaan yang telah dilakukan uji validitas didapatkan semua butir pertanyaan nilai r tabelnya 0,444, sehingga semua butir soal yang diujikan dinyatakan valid. 2. Uji reliabilitas Uji reliabilitas adalah indeks yang menunjukkan selisih sejauh mana suatu alat pengukuran dapat dipercaya atau dapat diandalkan (Notoatmodjo, 2007). Rumus yang digunakan oleh peneliti untuk uji reliabilitas adalah : Rumus korelasi product moment ( )( ) { ( ) } ( ) { } 2 2 2 2 11 y y N x x N y x xy N r - S S - S S S - = Keterangan : r xy : Korelasi product moment antara kelompok pertama dan kelompok kedua. xxvii N : J umlah item yang valid x : Banyaknya subjek yang menjawab pada item yang valid pada kelompok I yang akan dipilih. y : Banyaknya subjek yang menjawab pada item yang valid pada kelompok II yang akan dipilih. Pada penelitian ini didapatkan harga riil dengan rumus K R 30 sebesar 0,940 (>0,60) sehingga instrumen penelitian ini dapat dikatakan reliabilitas.
G. Pengolahan dan Analisis Data 1. Pengolahan data Menurut Azrul Azwar (2003) pengolahan data menggunakan teknik editing, coding dan tabulating. Adapun pelaksanaannya meliputi : a. Editing Editing dilakukan untuk meneliti setiap daftar pertanyaan yang sudah diisi. Editing meliputi memeriksa kelengkapan data, memeriksa kesinambungan data dan memeriksa keseragaman data. b. Coding Langkah ini dapat dilakukan hanya memberi kode pada responden untuk memudahkan analisis data dan mengklasifikasi data menurut jenisnya. c. Tabulating Memberi kategori dan skor terhadap jawaban responden dengan xxviii menggunakan sistem kategori dan nilai kemudian menjumlahkan hasil dan skor yang didapat dan mengklasifikasikan untuk selanjutnya dibuat tabel distribusi frekuensi. 2. Analisis Data Adalah proses penyederhanaan data ke dalam bentuk yang lebih mudah dibaca dan diinterpretasikan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan program SPSS (Software statistical Program Social Science Versi 13 Windows XP), dengan langkah-langkah analisis data yang akan dilakukan adalah sebagai berikut : a. Analisis Univariat Analisis univariat yaitu analisis satu variabel yang digunakan untuk memperoleh gambaran karakteristik responden, pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dan perilaku ibu pasca imunisasi polio dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan dinarasikan. b. Analisis Bivariat Analisis ini dilakukan untuk menguji hubungan antara dua variabel penelitian yaitu variabel bebas dengan variabel terikat. Uji statistik yang digunakan adalah uji Chi-square karena skala datanya nominal-nominal, tingkat kepercayaan yang dipakai adalah 95% atau =0,05, dengan ketentuan : - value >nilai a =5%, maka Ho diterima. - value <nilai a =5%, maka Ho ditolak.
xxix 7; 14,89% 25; 53,19% 14; 29,79% 1; 2,13% <20 Th 21-30 Th 31-40 Th 41 Th BAB IV HASIL PENELITIAN
A. Hasil Penelitian 1. Hasil penelitian Hasil penelitian hubungan pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca pemberian imunisasi polio di Puskesmas Sukoharjo dengan 47 responden yang diteliti pada J uni 2009 adalah sebagai berikut: a. Umur
Diagram 4.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Umur di Puskesmas Sukoharjo
Berdasarkan diagram 4.1 dapat diketahui bahwa sebagian besar responden berumur 21-30 tahun sebanyak 25 orang (53,19%) dan paling sedikit berumur 41 sebanyak 1 orang (2,13%).
18 xxx 3; 6,38% 16; 34,04% 26; 55,32% 2; 4,26% SD SMP SMA PT Tabel 4.1 Tabulasi umur responden dengan pengetahuan tentang imunisasi polio
Pengetahuan tentang imunisasi polio Umur Baik Kurang Total <20 Tahun 5 2 7 21 30 Tahun 21 4 25 31 40 Tahun 5 9 14 41 Tahun 1 0 1 Total 32 15 47
b. Pendidikan terakhir Pendidikan terakhir reponden diketahui bahwa sebagian besar responden berpendidikan terakhir SMA sebanyak 26 orang (55,32%) dan yang paling sedikit berpendidikan terakhir Perguruan Tinggi sebanyak 2 orang (4,26%), selengkapnya dapat dilihat pada diagram 4.2 di berikut ini:
Diagram 4.2 Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir di Puskesmas Sukoharjo
xxxi 32; 68,09% 15; 31,91% Tidak Bekerja/IRT Wiraswasta Tabel 4.2. Tabulasi tingkat pendidikan responden dengan pengetahuan tentang imunisasi polio
Pengetahuan tentang imunisasi polio Tingkat pendidikan Baik Kurang Total SD 0 3 3 SMP 6 10 16 SMA 24 2 26 PT 2 0 2 Total 32 15 47
c. Pekerjaan
Diagram 4.3 Karakteristik Responden Berdasarkan Pekerjaan di Puskesmas Sukoharjo
Berdasarkan diagram 4.3 dapat diketahui bahwa sebagian besar responden tidak bekerja atau sebagai ibu rumah tangga yaitu sebanyak 32 orang (68,09%) dan 15 orang (31,91%) bekerja sebagai wiraswasta.
Tabel 4.4. Tabulasi pekerjaan responden dengan pengetahuan tentang imunisasi polio
Pengetahuan tentang imunisasi polio Pekerjaan Baik Kurang Total Wiraswasta 4 11 15 Ibu rumah tangga 28 4 32 Total 32 15 47 xxxii 0 5 10 15 20 25 30 35 J u m l a h Baik Kurang Pengetahuan d. Tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi Polio Untuk dapat menentukan tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi polio, peneliti menggunakan alat ukur berupa kuesioner. Ibu dikategorikan berpengetahuan tinggi jika ibu memperoleh nilai >50% dan dikatakan berpengetahuan rendah jika ibu memperoleh nilai 50%.
Diagram 4.4 Distribusi Frekuensi Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi Polio di Puskesmas Sukoharjo
Berdasarkan diagram 4.4 dapat diketahui bahwa ibu mempunyai tingkat pengetahuan tentang imunisasi polio yang baik yaitu sebanyak 32 orang (68,1%), dan sebanyak 15 orang (31,9%) berpengetahuan kurang. e. Perilaku ibu pasca pemberian imunisasi polio Untuk dapat menentukan perilaku ibu pasca pemberian imunisasi polio, peneliti menggunakan alat ukur berupa pengamatan ibu dikategorikan berperilaku baik jika ibu tidak memberikan ASI pasca xxxiii 28 19 0 5 10 15 20 25 30 J u m l a h Baik Kurang Perilaku imunisasi polio dan dikatakan berperilaku kurang baik jika ibu memberikan ASI .
Diagram 4.5 Distribusi Frekuensi Perilaku Ibu Pasca Pemberian Imunisasi Polio di Puskesmas Sukoharjo
Berdasarkan diagram 4.5 dapat diketahui bahwa ibu berperilaku baik dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio sebanyak 28 orang (59,6%), dan 19 orang (40,4%) yang berperilaku kurang baik pasca pemberian imunisasi polio.
2. Hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu pasca imunisasi polio Untuk mengetahuai hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu pasca imunisasi polio di Puskesmas Sukoharjo dapat dilihat pada tabulasi silang di bawah ini :
xxxiv Tabel 4.4. Tabulasi antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku pasca imunisasi polio
Perilaku pasca imunisasi polio Baik Kurang Total Baik 27 5 32 Pengetahuan ibu tentang imunisasi polio Kurang 1 14 15 Total 28 19 47
xxxv BAB V PEMBAHASAN
Dari hasil penelitian diketahui bahwa ada hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu pasca pemberian imunisasi polio. Sebelumnya peneliti akan memaparkan tentang karakteristik responden meliputi umur, pendidikan terakhir dan pekerjaan. Diagram 4.1 dan tabel 4.2 menunjukkan bahwa sebagian besar responden berumur antara 21-30 tahun ( 53,19 % ) dan mempunyai pengetahuan yang baik tentang imunisai polio. Berdasarkan data tersebut maka disimpulkan bahwa sebagian besar responden adalah ibu-ibu yang masih dalam masa produktif. Dimana pada masa tersebut daya tangkap ibu terhadap segala bentuk informasi yang disampaikan oleh tenaga kesehatan akan memperluas pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dan membentuk sikap yang baik terhadap perilaku pasca imunisasi polio. Diagram 4.2 dan tabel 4.3 menunjukkan bahwa sebagian besar responden berpendidikan terakhir SMA sebanyak 26 orang (51,32%) dan mempunyai pengetahuan yang baik tentang imunisasi polio. Semakin tinggi tingkat pendidikan maka semakin banyak pula ilmu yang telah diperolehnya, sehingga dengan banyaknya ilmu menunjukkan pengetahuan yang tinggi (baik). Dengan pengetahuan yang tentang imunisasi polio akan memberikan dampak positif terhadap perilaku seseorang untuk berperilaku baik dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio bayinya. 24 xxxvi Diagram 4.3 da tabel 4.4 menunjukkan bahwa sebagian besar responden tidak bekerja atau sebagai ibu rumah tangga yaitu sebanyak 32 orang (68,09%) dan mempunyai pengetahuan yang baik tentang imunisasi polio. Pada ibu yang tidak bekerja akan memiliki banyak waktu untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman tentang imunisasi polio, sehingga kemungkinan berperilaku baik dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio bayinya. Lain halnya dengan ibu yang bekerja, mereka lebih banyak menghabiskan waktunya untuk fokus pada pekerjaannya. Penelitian ini, penulis hanya membahas tentang hubungan pengetahuan tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio. Dari hasil penelitian diketahui bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio. Hal ini berdasar hasil uji Chi-square, terdapat hubungan antara pengetahuan ibu tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio, dengan taraf signifikansi hitung sebesar 0,00 dimana taraf signifikansi hitung lebih kecil dari taraf signifikansi tabel sebesar 5% (0,05). Hal ini sesuai dengan teori Green (1980), mengatakan bahwa perilaku manusia terbentuk dari 3 faktor yaitu faktor predisposisi (predisposing factor) yang terwujud dalam pengetahuan, sikap, kepercayaan, keyakinan, nilai-nilai, dan sebagainya. Faktor pendukung (enabling factors), yang terwujud dalam lingkungan fisik, tersedia atau tidak tersedianya fasilitas-fasilitas atau sarana- sarana kesehatan. Faktor-faktor pendorong (renforcing factors) yang terwujud xxxvii dalam sikap dan perilaku petugas kesehatan. Disimpulkan bahwa perilaku seseorang ditentukan oleh pengetahuan, sikap, kepercayaan, tradisi dan sebagainya (Notoatmodjo, 2007). Menurut Notoatmodjo (2007), pengetahuan adalah merupakan hasil tahu, dan ini terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan terjadi melalui panca indera manusia, yakni indera penglihatan, pendengaran, rasa dan raba. Sebagian besar pengetahuan manusia diperoleh melalui mata dan telinga. Pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan atau perilaku seseorang. Menurut Newcomb, sikap merupakan kesiapan atau kesediaan untuk bertindak, dan bukan merupakan pelaksanaan motif tertentu. Sikap belum merupakan suatu tindakan atau aktivitas, akan tetapi merupakan predisposisi tindakan suatu perilaku (Notoatmodjo, 2007). Hal ini karena pengetahuan merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang (overt behavior). Dari pengalaman dan penelitian terbukti bahwa perilaku yang didasari oleh pengetahuan akan lebih langgeng dari pada perilaku yang tidak didasari oleh pengetahuan. Hal ini sejalan dengan penelitian Rogers (1974) yang mengungkapkan bahwa sebelum orang mengadopsi perilaku baru, di dalam diri orang tersebut terjadi proses yang berurutan yakni: awareness (kesadaran), interest (di mana orang mulai tertarik terhadap stimulus), evaluation (menimbang-nimbang terhadap baik dan tidaknya stimulus tersebut bagi dirinya), trial (orang mulai mencoba perilaku yang baru) xxxviii dan adoption (orang telah berperilaku baru sesuai dengan pengetahuan, kesadaran, dan sikapnya terhadap stimulus). Penelitian ini mendukung pendapat dari Gondrowahyuhono (2002), pengetahuan ibu tentang imunisasi polio akan memberikan dampak positif terhadap efektifitas imunisasi polio, dimana ibu yang mempunyai pengetahuan baik tentang imunisasi polio tidak akan memberikan ASI kepada bayinya sesaat sebelum dan sesudah pemberian imuniasai polio. ASI mengandung zat antipoliomelitik yang dapat mempengaruhi efektifitas vaksinasi polio dengan OPV (Oral Polio Vaksin). Hasil pemeriksaan ASI menunjukkan pada masa laktasi minggu I (kolustrum) semua ibu mempunyai ASI mengandung zat antipoliomelitik dan menurun dengan bertambahnya masa laktasi bulan IV. Anak yang berumur lebih dari 3 bulan dapat diberikan ASI sesaat sebelum dan sesudah vaksinasi dengan OPV, karena pada saat tersebut zat antipoliomelitik sudah tidak ada dalam ASI (atau kalau ada titernya sangat rendah, sehingga tidak mampu menetralisir virus vaksin dalam usus anak). Kesehatan, status gizi bayi atau anak serta kelangsungan hidupnya akan lebih baik pada ibu-ibu yang berpendidikan tinggi. Hal ini karena seorang ibu yang berpendidikan tinggi akan memiliki pengetahuan yang luas serta kemampuan untuk menerima informasi lebih tinggi. Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulkan bahwa pengetahuan mempengaruhi perilaku seseorang, sehingga tingkat pengetahuan tentang imunisasi polio berhubungan dengan perilaku ibu dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio. xxxix BAB VI SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan Dari hasil penelitian yang telah dilakukan maka simpulan yang dapat diambil sebagai berikut : 1. Ibu memiliki pengetahuan yang baik tentang imunisasi polio, yaitu sebanyak 32 responden (68,1%) sedangkan yang memiliki pengetahuan kurang tentang imunisasi polio sebanyak 15 responden. ( 31,9 % ). 2. Sebagian besar ibu berperilaku baik pasca imunisasi polio dengan tidak langsung memberi ASIi sesaat setelah imunisasi polio, yaitu sebanyak 28 responden (59,6%), sedangkan yang berperilaku kurang baik sebanyak 19 responden (40,4%) 3. Ada hubungan antara pengetahuan tentang imunisasi polio dengan perilaku ibu pasca imunisasi polio.
B. Saran 1. Bagi Puskesmas Sukoharjo Diharapkan petugas dapat memberikan informasi yang lebih lengkap mengenai imunisasi polio sehingga dapat meningkatkan pengetahuan ibu dan perilaku ibu dalam memberikan ASI pada bayinya pasca imunisasi polio.
28 xl 2. Bagi peneliti yang lain Berdasarkan simpulan hasil penelitian di atas, penulis memberikan saran kepada peneliti lain dalam bidang sejenis yang ingin melanjutkan dan mengembangkan penelitian ini agar meneliti lebih jauh tentang faktor- faktor yang mempengaruhi perilaku ibu dalam pemberian ASI pasca imunisasi polio di Puskesmas Sukoharjo.
xli DAFTAR PUSTAKA
Anonim, 2008. Berita Polio di Indonesia. www,depkes.go.id. Download 17 Maret 2008.
Arief TQ, 2004. Pengantar Metodologi Penelitian Untuk Ilmu Kesehatan. CSGF, Klaten.Hal 29 30 .
Arikunto S, 2002. Prosedur penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Cetakan II. Edisi Revisi IV. PT Rineka Cipta: J akarta.
Azwar A, 2003. Metode Penelitian. Binarupa Aksara. J akarta.
Depkes RI, 2004. Pedoman Penyelenggaraan Imunisasi. Dirjen PP dan PL: J akarta. Hal 1 14
Depkes RI, 2005. Pedoman Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional Tahun 2005. Direktorat J enderal PP dan PL: J akarta.Hal 5 6.
Depkes RI, 2005. Pedoman Teknis Imunisasi Tingkat Puskesmas. Dirjen PP dan Pl: J akarta. Hal 5 17.
Depkes RI, 2005. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor: 1611/Menkes/SK/XI/2005 tentang Pedoman Penyelenggaraan Imunisasi. J akarta. Hal 1 7.
Depkes RI, 2005. Pelatihan Safe Injection. Dirjen PP dan PL dan PATH: J akarta. Hal 3 9.
Depkes RI, 2006. Modul Pelatihan Tenaga Pelaksana Imunisasi Puskesmas. Dirjend PP dan PL dan Pusdiklat SDM Kesehatan: J akarta. Hal 14 26.
Gendrowahyuhono, 2002. Pengaruh Aktivitas Antipoliomielitik dalam ASI (Air Susu Ibu) Terhadap Vaksinasi Polio (OPV). www.depkes.go.id. Download Tanggal 17 Maret 2009.
Gendrowahyuhono, Matondang C, dan Siregar S, 2002. Kadar Zat Antipoliomielitik dalam Air Susu Ibu di J akarta dan Pengaruhnya Terhadap Vaksinasi Polio. www.depkes.go.id. Download 17 Maret 2009.
Notoatmodjo S, 2007. Pendidikan dan Perilaku Kesehatan. PT. Rineka Cipta: J akarta.
xlii Nursalam, 2003. Konsep dan Penerapan Metode Penelitian Ilmu Keperawatan. Salemba Medika Binarupa. Surabaya. Sugiyono, 2003. Statistik untuk Penelitian. Alfabeta . Bandung.
xliii Lampiran
PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN
Yang bertanda tangan dibawah ini , saya : Nama : . Tempat / Tgl Lahir : . Pendidikan Terakhir : . Alamat Rumah : . Pekerjaan : .
Memberikan persetujuan untuk mengisi angket yang diberikan peneliti. Saya telah diberitahu peneliti, bahwa jawaban angket ini bersifat sukarela dan hanya dipergunakan untuk keperluan peneliti. Oleh karena itu secara sukarela saya ikut berperan dalam penelitian ini. Saya mengerti bahwa saya menjadi bagian dari penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio pada Bayi di Puskesmas Sukoharjo. .
Surakarta, Mei 2009 Responden
( )
xliv Lampiran KUESIONER TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI POLIO Nama Ibu : Umur : Alamat : Pendidikan terakhir : Pekerjaan :
No Pertanyaan Benar Salah 1 Imunisasi polio adalah imunisasi untuk mendapatkan kekebalan terhadap penyakit polio.
2 Pemberian imunisasi polio bisa diberikan pada anak yang baru lahir.
3 Cara pemberian imunisasi polio adalah lewat mulut. 4 Imunisasi polio rutin diberikan lewat suntikan. 5 Imunisasi polio tidak boleh diberikan pada anak yang sedang diare
6 Efek samping imunisasi polio adalah anak menjadi panas. 7 Setelah diberi imunisasi polio, anak akan menjadi lumpuh. 8. Imunisasi polio yang lengkap diberikan sebanyak 4x. 9 Imunisasi polio yang lengkap diberikan 2x. 10 Imunisasi polio diberikan 4 tetes sekali dosis 11 Imunisasi polio diberikan 2 tetes sekali dosis 12 ASI mengandung zat antipoliomelitik yang dapat menurunkan efektifitas imunisasi polio
13 ASI boleh diberikan sesaat setelah imunisasi polio. 14 J arak pemberian imunisasi polio minimal 2 minggu 15 J arak pemberian imunisasi polio minimal 4 minggu 16 Penyakit polio dapat menular melalui tinja penderita polio xlv Lampiran
Pertanyaan Ya Tidak Apakah ibu langsung memberikan ASI sesaat setelah anak di imunisasi polio.
xlvi LEMBAR KONSULTASI
Nama : Sri Widayati NIM : R1108024 Pembimbing I : Annang Giri Mulya, dr, SPA(K), M Kes. J udul : Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Pemberian Imunisasi Polio Pada Bayi Di Puskesmas Sukoharjo
NO TANGGAL MATERI KONSULTASI TANDA TANGAN
xlvii LEMBAR KONSULTASI
Nama : Sri Widayati NIM : R1108024 Pembimbing II : Parni, SST. J udul : Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Pemberian Imunisasi Polio Pada Bayi Di Puskesmas Sukoharjo
NO TANGGAL MATERI KONSULTASI TANDA TANGAN
xlviii Lampiran
PERMOHONAN MENJ ADI RESPONDEN
Kepada Yth. Ibu di tempat
Dengan Hormat
Sehubungan dengan pelaksanaan penelitian yang saya lakukan dalam rangka penyusunan Karya Tulis Ilmiah yang berjudul Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Imunisasi Polio Dengan Perilaku Pasca Imunisasi Polio Pada Bayi di Puskesmas Sukoharjo , sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Saint Terapan di program studi DIV Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta. Dengan ini mohon kesediaan ibu untuk berpartisipasi menjadi responden dalam penelitian ini. Saya mengharapkan bantuan ibu untuk menjawab pertanyaan dalam kuesioner dengan benar dan sejujurnya. Atas kesediaan dan kerjasamanya saya mengucapkan banyak terimakasih. Sukoharjo, Mei 2009 Hormat saya
Pembedahan Skoliosis Lengkap Buku Panduan bagi Para Pasien: Melihat Secara Mendalam dan Tak Memihak ke dalam Apa yang Diharapkan Sebelum dan Selama Pembedahan Skoliosis
ILMU PERUBAHAN DALAM 4 LANGKAH: Strategi dan teknik operasional untuk memahami bagaimana menghasilkan perubahan signifikan dalam hidup Anda dan mempertahankannya dari waktu ke waktu
Pembedahan Skoliosis Lengkap Buku Panduan bagi Para Pasien: Melihat Secara Mendalam dan Tak Memihak ke dalam Apa yang Diharapkan Sebelum dan Selama Pembedahan Skoliosis
ILMU PERUBAHAN DALAM 4 LANGKAH: Strategi dan teknik operasional untuk memahami bagaimana menghasilkan perubahan signifikan dalam hidup Anda dan mempertahankannya dari waktu ke waktu