Daerah Lamatti Rilau-Sinjai Utara merupakan daerah dengan bentang alam yang berbukit-bukit. Kondisi bentang alam tersebut menjadi kendala dalam pemenuhan kebutuhan air irigasi pertanian dengan pemanfaatan air permukaan. Oleh karena itu,... more
Daerah Lamatti Rilau-Sinjai Utara merupakan daerah dengan bentang alam yang berbukit-bukit. Kondisi bentang alam tersebut menjadi kendala dalam pemenuhan kebutuhan air irigasi pertanian dengan pemanfaatan air permukaan. Oleh karena itu, diperlukan pengembangan air tanah untuk mensuplai kebutuhan air irigasi tersebut sebagai upaya peningkatan produksi. Pengembangan sumber daya air tanah terdiri atas beberapa tahapan, namun hal yang paling mendasar adalah identifikasi keterdapatan air tanah di bawah permukaan. Metode investigasi yang sangat popular adalah pengukuran tahanan jenis batuan. Nilai tahanan jenis batuan merupakan representasi dari variasi karakteristik fisik dan kimia batuan. Oleh karena itu, hubungan antara jenis batuan dan nilai tahanan jenis merupakan dua hal yang menjadi dasar analisis dalam kegiatan ini. Daerah Lamatti Rilau – Sinjai Utara tersusun atas material batuan sedimen Formasi Walanae(Tmpw), Batuan Gunungapi Lompobatang (Qlv) dan Endapan aluvium dan pantai (Qac...
Abstrak Proses produksi berarti menghasilkan suatu produk yang bernilai guna. Dalam suatu perusahaan pertambangan, produksi merupakan hal yang sangat penting, sehingga diperlukan perencanaan yang matang. Perusahaan menargetkan jumlah... more
Abstrak Proses produksi berarti menghasilkan suatu produk yang bernilai guna. Dalam suatu perusahaan pertambangan, produksi merupakan hal yang sangat penting, sehingga diperlukan perencanaan yang matang. Perusahaan menargetkan jumlah bahan galian yang akan diproduksi baik dalam jangka panjang, menengah maupun jangka pendek. Operasi produksi PT. Ifishdeco menggunakan bantuan alat gali muat excavator Komatsu PC 300 dimana terjadi penurunan produksi bijih nikel sebesar 19,94%. Target produksi sebesar 149.934 mt, namun capaian produksi hanya sebesar 116.603mt. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor utama dan nilai probabilitas penyebab turunnya capaian produksi. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk menganalisis faktor utama penyebab penurunan capaian produksi adalah menggunakan Fault Tree Analysis (FTA). Persamaan logika top down dari Fault Tree Analysis disubstitusi ke dalam aljabar Boolean hingga diperoleh minimal cut set. Minimal cut set merupakan p...
Batuan ultramafik blok Latao terletak di pantai barat lengan tanggara Sulawesi. Wilayah ini merupakan bekas konsesi pertambangan PT. Vale Indonesia (dahulu bernama PT. INCO) dengan target utama adalah kromit. Akan tetapi sebelum wilayah... more
Batuan ultramafik blok Latao terletak di pantai barat lengan tanggara Sulawesi. Wilayah ini merupakan bekas konsesi pertambangan PT. Vale Indonesia (dahulu bernama PT. INCO) dengan target utama adalah kromit. Akan tetapi sebelum wilayah ini dikembalikan ke negara, PT. Vale Indonesia justru mengubah target eksplorasi menjadi endapan nikel sulfida. Dengan adanya beberapa indikasi keterdapatan mineral bijih pada daerah tersebut, maka tujuan dari makalah ini adalah untuk mengetahui karakteristik mineral-mineral opak yang meliputi tekstur, jenis dan kelimpahannya sebagai basis dalam memprediksi faktor-faktor yang mengendalikan proses pembentukannya serta prospeknya sebagai sumber bahan tambang logam di Indonesia. Metode analisis yang diterapkan meliputi analisis mikroskopis dan XRD. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa batuan ultramafik sebagai host rock mineral bijih telah mengalami proses serpentinisasi dengan tingkat menengah hingga sangat tinggi. Mineral-mineral bijih yang teridentifik...
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas dua bahan kimia yaitu kapur tohor dan zeolit dalam menetralkan air asam tambang serta menghitung jumlah kebutuhan bahan kimia yang diperlukan untuk diterapkan di lapangan.... more
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas dua bahan kimia yaitu kapur tohor dan zeolit dalam menetralkan air asam tambang serta menghitung jumlah kebutuhan bahan kimia yang diperlukan untuk diterapkan di lapangan. Penelitian ini dilakukan dalam skala laboratorium menggunakan metode pengadukan (jar test) dengan menerapkan beberapa variabel bebas seperti variasi dosis, variasi ukuran partikel, dan variasi kecepatan pengadukan. Perubahan pH yang terjadi diamati setiap 5 menit selama 2 jam pengadukan dengan menggunakan pH meter, sedangkan perubahan kandungan Fe dan Cu dianalisis menggunakan uji AAS. Berdasarkan nilai akhir pH, Fe dan Cu yang dihasilkan, kapur tohor merupakan bahan kimia yang paling efektif dengan dosis optimal 0,4 gram/liter dalam skala laboratorium. Hasil analisis korelasi juga menunjukkan bahwa ketiga variabel bebas yang diterapkan pada kapur tohor memiliki pengaruh yang sangat kuat terhadap nilai akhir pH, Fe dan Cu yang dihasilkan. Berdasarkan perh...
Big flood disaster in South Sulawesi Province has occurred on January 22 and 23 2019. This event is one of the disasters that is quite severe for the City of Makassar and its surroundings. This incident encouraged the community service... more
Big flood disaster in South Sulawesi Province has occurred on January 22 and 23 2019. This event is one of the disasters that is quite severe for the City of Makassar and its surroundings. This incident encouraged the community service team to serve the community. Community service program UNHAS-Community Partnership Program (PPMU-PK-M) has partnered with one of the business units (UD Prima Teknik) which is engaged in fence welding and building maintenance needs. UD Prima Teknik is located in Antang Village, Manggala District, Makassar City. UD Prima Teknik is a partner who has helped the community service team in designing mobile stoves fueled with coal and biomass briquettes. The stove that has been designed has been socialized and used for cooking needs in meeting food needs in disasters areas. This stove is designed from iron, strong, resilient, and easy to carry anywhere (especially to disasters areas). The fuel used on the stove is coal, wood or wood charcoal (biomass) brique...