Location via proxy:   [ UP ]  
[Report a bug]   [Manage cookies]                

INVESTASI SAHAM

INVESTASI SAHAM Dosen Pengampu Bapak Kurniawan, M.H DISUSUN OLEH: Nama :Indra Gunawan Nim :ES-201015 Mata Kuliah :Pengantar Ilmu Ekonomi Semester :Satu/Ganjil PROGRAM STUDI EKONOMI SYARIAH SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI SYARIAH AL-MUJADDID TANJUNG JABUNG TIMUR TAHUN AJARAN 2020/2021 A.Pengertian Pengertian sederhana dari investasi saham adalah kepemilikan melalui pembelian atau akuisisi lembar saham usaha perseorangan atau instansi yang dikomersilkan ke pasar saham. Keuntungan yang didapat dari investasi saham bergantung pada fluktuasi nilai saham dari badan usaha yang dimiliki. Instrumen investasi yang satu ini dapat dikategorikan dalam investasi jangka pendek, menengah, serta jangka panjang. Kriteria tersebut akhirnya bergantung pada investor bersangkutan akan keinginan untuk meneruskan kepemilikan saham dalam waktu lama sebagai pendapatan sampingan rutin atau dana taktis melalui periode investasi yang singkat. B.Manfaat Investasi Saham Tidak dapat dipungkiri memang bahwa persoalan manfaat dari instrumen investasi yang satu ini masih menjadi perdebatan. Mereka yang sudah pernah merasakan keuntungan dari investasi saham akan mengatakan banyak manfaat yang bisa didapat, tetapi yang pernah mengalami kerugian atau belum pernah mencoba akan kontra dengan pernyataan tersebut. Apa saja sebenarnya manfaat dari investasi saham? 1.Modal Kecil Keuntungan Besar Manfaat pertama dari investasi saham adalah prosentase keuntungan yang didapatkan sangat menjanjikan, padahal modal yang digelontorkan relatif kecil. Minimal modal yang diperlukan untuk mulai transaksi pembelian lembar saham hanya Rp100.000,- saja. Bahkan saat ini, terdapat metode angsuran untuk pembelian lembar saham. Sedangkan keuntungannya dapat mencapai margin 100%. 2. Fleksibilitas Investasi Dalam melakukan investasi saham, kamu tidak perlu membuang waktu dan tenaga hingga mengabaikan pekerjaan utama kamu. Sebab, kamu dapat melakukan aktivitas investasi saham seperti memantau bursa efek di mana saja dan kapan saja, melalui perangkat pintar yang tersambung ke internet. Jadi, kamu tetap dapat beraktivitas seperti biasa sekaligus menghasilkan uang dari investasi yang kamu tanam. 3.Margin Keuntungan Investasi Naik Secara Signifikan Manfaat investasi saham lainnya adalah kecenderungan margin keuntungan yang menunjukkan kenaikan signifikan. Semakin naik harga lembar saham perusahaan yang kamu miliki, maka kian besar pula keuntungan yang bisa kamu dapatkan. Bahkan kamu bisa mencapai titik capital gain di mana perusahaan pemilik saham memberikan bonus berupa uang tunai atau lembar saham baru kepada kamu secara gratis. 4.Prosentase Pajak Untuk Saham Relatif Kecil Keuntungan atau manfaat yang didapatkan dari investasi saham selanjutnya adalah pajak yang dikenakan untuk investasi ini lebih kecil dibandingkan dengan prosentase pajak untuk instrumen investasi lain, yakni hanya 0.1% dari keuntungan yang didapatkan investor. Dibandingkan dengan pajak investasi properti, tentu prosentase pajak saham jauh lebih kecil. 5.Investasi Saham Itu Aman dan Transparan Karena trading atau jual beli saham dilakukan dalam satu payung, yaitu bursa efek, maka setiap transaksi terjamin keamanan serta transparansinya untuk publik. Hal ini juga termasuk dalam manfaat dari memilih investasi saham karena investor tidak perlu khawatir terjadi penipuan atau sabotase yang mengakibatkan modal yang ditanamkan hilang begitu saja. C.Tips Agar Dapat Menikmati Manfaat Berinvestasi Saham Apakah setiap investor yang memilih instrumen saham lantas dapat menikmati manfaat-manfaat seperti disebutkan di atas? Jawabannya tentu saja tidak. Hanya investor yang sukses menghasilkan keuntungan dari saham bisa merasakan manfaatnya. Namun kamu tidak perlu khawatir karena ada cara untuk menghindari kegagalan dalam berinvestasi saham, yaitu : Beli saham dari perusahaan-perusahaan BUMN karena instansi tersebut dimiliki oleh pemerintah di mana harga saham relatif stabil bahkan dalam jangka waktu yang lama. Selain BUMN, perusahaan-perusahaan blue chip atau korporasi besar dengan kredibilitas tinggi juga dapat dijadikan pilihan karena mayoritas telah berdiri selama puluhan tahun dan memiliki stabilitas baik dalam usaha. Beli saham setelah bulan Oktober untuk menghindari kerugian. Sebab, pada rentang Maret hingga September, harga lembar saham tiap perusahaan cenderung menurun. Lalu bulan Oktober merupakan tahap stabilisasi. Periode November-Februari merupakan waktu yang tepat untuk bertransaksi saham. Jangan ragu untuk meminta saran dari orang-orang yang memahami pasar saham bila kamu adalah seorang pemula. Tidak ada salahnya meminta tolong untuk menganalisa perusahaan yang lembar sahamnya hendak kamu beli. Bila ingin menikmati manfaat investasi saham kamu harus aktif memantau berita perekonomian dan politik dalam negeri maupun Internasional. Sebab, kedua aspek tersebut memiliki pengaruh besar terhadap harga saham di bursa efek. Terlebih pada beberapa waktu terakhir di mana perekonomian dan politik dunia dalam situasi reaktif. Batasi aset yang kamu investasikan, maksimal 5% dari total kekayaan yang dimiliki. Hal itu untuk mencegah kerugian yang bersifat fatal, bahkan potensi kebangkrutan bila kamu berinvestasi dalam jumlah yang terlalu fantastis. Terutama mengingat investasi saham memiliki risiko yang cukup besar, khususnya untuk pemula. D.Macam Risiko Investasi Saham Setelah memahami manfaat serta tips untuk dapat menikmati investasi saham, kamu juga perlu untuk mengetahui risiko dari instrumen tersebut. Berikut adalah risiko-risiko dalam investasi saham : Capital Loss Jika capital gain adalah manfaat dari investasi saham, kebalikannya dengan capital loss. Situasi tersebut terjadi bila harga lembar saham di bursa efek lebih rendah dibandingkan harga yang kamu bayarkan ketika membelinya. Kerugian yang diderita dalam capital loss ini cukup besar, terlebih bila situasi tidak lekas stabil atau yang terburuk harga jual saham semakin anjlok. Suspend Situasi ini merupakan konsekuensi lanjutan bila capital loss tidak teratasi. Jika harga saham suatu perusahaan terus merosot, maka bursa efek otomatis menjatuhkan suspend dalam jangka waktu tertentu hingga harga dapat kembali stabil. Hal ini dilakukan supaya para investor tidak mengalami kerugian lebih parah. Namun dampaknya, investor tidak dapat melakukan aktivitas saham apa pun selama masa suspend berlangsung. Sebagaimana instrumen investasi lainnya, saham pun memiliki manfaat investasi saham serta risiko yang menyertainya. Namun risiko kerugian tersebut dapat diatasi dengan melakukan langkah pencegahan sesuai tips yang telah diberikan di atas. Selain itu, hal ini juga mematahkan anggapan bahwa saham hanya cocok dijalankan oleh investor berpengalaman.